Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

SanthioAvatar border
TS
Santhio
Hal yang Harus Agan Lakuin
Hal yang Harus Agan Lakuin

Usian 20-an adalah usia dimana seseorang bebas dari orang tua, memulai karir, dan berpenghasilan sendiri. Berbeda dengan usia belasan yang sangat bergantung pada orang tua dan juga usia 30-an yang penuh dengan tanggung jawab terhadap keluarga.

Usia 20-an adalah usia dimana kita memiliki kesempatan untuk melakukan hal-hal baru. Ini adalah hal-hal yang harus agan dan sis coba lakuin ketika kamu berusia 20-an

1. Temukan Tujuanmu
Spoiler for Purpose:

Pada umur 20an kamu gak perlu takut untuk mencoba hal-hal baru dan menemukan mimpimu. Jauh lebih baik, kamu lontang-lantung dan bersusah-susah diumur segini untuk menemukan hal yang benar-benar kamu suka daripada menghabiskan seumur hidupmu melakukan hal yang gak kamu sukai.

Jangan takut karena pada umur segini sebenarnya kita gak punya banyak tanggungan. Bayangin aja kalau umur 40-an, agan atau sis pindah-pindah kerjaan utk nemuin passionnya. Siapa coba yang dopang biaya hidup keluarga? Jadi jangan takut untuk menemukan mimpi dan passionmu di umur segini.

2. Pindah ke Kota Baru
Spoiler for New City:

Pindah ke kota baru akan memberikan perspektif dan pengalaman-pengalaman yang baru. Menemukan teman baru, merasakan dialek bahasa yang baru, makanan baru adalah pengalaman yang tak terlupakan. Apalagi bagi agan atau sista yang dari lahir tinggal dikota kelahiran dari lahir sampai lulus. Mungkin ini saatnya agan atau sista untuk keluar dari comfort zone untuk mendapatkan perspektif baru.

3. Lakukan Hal-hal yang Kamu Takuti
Spoiler for Scary:

Takut nonton film Horror? Takut naik roller coaster? Takut diving? Takut skydiving?
Inilah hal-hal yang harus agan coba. Karena jika agan tidak melakukan hal-hal beradrenalin ini sekarang. Maka kapan lagi agan atau sista dapat melakukannya.

4. Traveling
Spoiler for Travel:

Coba deh travelling ke kota-kota bahkan negara-negara baru. Nanti kalau agan udah berkeluarga atau posisi diperusahaan udah semakin tinggi, dijamin deh pasti tambah sulit untuk travelling karena masalah waktu. Pantai, gunung, danau, taman, mall, hutan, dalam kota, dalam negeri, bahkan luar negeri. Cobain semua deh. Hehehehe

Tapi inget ya gan, travellingnya harus tetep menyesuaikan kondisi finansial. Inget untuk nabung buat masa depan juga!!!

5. Call Your Parents, They Misses You (Telpon orang tuamu, mereka pasti kangen banget sama kamu)
Spoiler for Family:

Umur 20 kan agan mulai bekerja dan sibuk dengan berbagai hal. Jangan lupa untuk telpon orang tuamu. Karena mereka makin hari makin tua. Jangan sampai agan sampai menyesal karena tidak sempat memberikan mereka waktu yang cukup


Nah dan yang paling terakhir adalah
TULIS HAL-HAL YANG INGIN AGAN LAKUIN DI USIA 20-AN
Nanti di akhir usia 20-an... agan bisa liat lagi mana yang udah dilakuin dan pasti akan jadi memori yang menyenangkan dimasa depan. Ini juga akan jadi reminder agan untuk selalu inget untuk menghargai umur 20-an agan.



“Life is a cruel teacher. She gives the test first, then the lesson.”
-Unknown-



Inspired :
Quote:

Diubah oleh Santhio 02-12-2017 06:06
0
2.5K
23
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.