Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

twawAvatar border
TS
twaw
Sepenting Apakah Penggunaan UPS Untuk Komputer?
UPS adalah perangkat yang berfungsi untuk menyediakan daya listrik cadangan bagi perangkat komputer. Uninterruptible power supply atau dalam bahasa indonesia nya “Suplai daya bebas gangguan” memiliki peran yang sangat penting terhadap umur perangkat elektronik terutama komputer PC maupun laptop. Alat inilah yang bertugas menyediakan arus listrik saat listrik padam. Komponen utama di dalamnya berupa baterai isi ulang sehingga bisa digunakan untuk jangka waktu lama.

Bagi anda yang sehari-hari bekerja di depan komputer, tentu pernah merasakan mati lampu saat sedang bekerja. Bagaimana rasanya? Murka! Marah! Kecewa dengan PLN!

Bagaimana tidak, pekerjaan yang hampir selesai harus dimulai lagi dari awal karena anda belum sempat menyimpannya. Apa yang anda lakukan? Memaki-maki PLN? Melempar mouse? Atau, mengusap dada dan bersabar?

Ceritanya akan berbeda jika anda memiliki perangkat elektronik bernama UPS (uninterruptible power supply). Dengan alat inilah anda bisa menyimpan pekerjaan secara normal kemudian mematikan komputer melalui tombol shut down meskipun listrik dalam keadaan mati. Umumnya kemampuan backup daya UPS adalah 30 menit.

Fungsi lain yang tidak kalah penting adalah meminimalisir kerusakan hardware komputer akibat arus listrik tidak stabil.

Tahukan anda, listrik dari PLN seringkali naik turun pada waktu malam hari?
Ketidak stabilan inilah yang mengancam keselamatan software (sistem operasi) sekaligus hardware komputer seperti motherboard, prosesor, Hard disk, RAM, kartu grafis bahkan cd room.

Kata 'mengancam' yang dimaksud adalah mempercepat kerusakan hardware, kinerja menurun serta jika sangat parah bisa mengakibatkan mati total. Sedangkan dari sisi software, listrik yang tidak stabil bepotensi membuat program maupun sistem operasi corrupt, tidak bisa booting sama sekali.

Penampakan komputer
Sepenting Apakah Penggunaan UPS Untuk Komputer?

Dengan memasang UPS, arus listrik dari stop kontak akan mengalir ke UPS terlebih dahulu sebelum menuju power suply untuk kemudian dialirkan ke motherboard. Dan saat listrik turun sampai ke titik terrendah (mati lampu beberapa detik lalu nyala lagi) UPS akan mengalirkan daya cadangan yang tersimpan dalam baterai di dalamnya.
Harga UPS mulai dari Rp. 500.000 sampai Rp. 5.000.000 bahkan lebih. Beberapa merk UPS yang bagus dan recomended diantaranya APC Smart, Eaton DX, Liebert PSI, dan ICA.

Bonus Tips
Memasang UPS atau stabilizer ataupun UPS+Stabilizer secara bersamaan sifatnya optional alias tidak wajib. Namun untuk anda yang Tinggal didaerah yang kualitas listriknya buruk dan jika memakai UPS sering bolak balik masuk mode baterai atau sekedar ingin menjaga keawetan perangkat komputer dan UPS maka hukumnya wajib!

Quote:
Diubah oleh twaw 11-10-2017 01:25
bam09
bam09 memberi reputasi
1
6.8K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hardware Computer
Hardware ComputerKASKUS Official
31.1KThread10KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.