• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Beberapa Toko Ini Jadi Lokasi Terfavorit Buat Makan Dorayaki di Jepang, Gan!

wota.48Avatar border
TS
wota.48
Beberapa Toko Ini Jadi Lokasi Terfavorit Buat Makan Dorayaki di Jepang, Gan!
Hai Gan/Sist!
Welcome to my thread
emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L)




Bagi yang suka menonton kartun Doraemon tidak mungkin gatahu makanan yang satu. Ya, Kue yang berasal dari Jepang ini memang sudah mendunia di mata banyak orang bahkan di Indonesia sekalipun. Saat ini, beberapa tempat makan khas Jepang di Indonesia, banyak yang menyajikan kue dari Jepang ini.



Kue yang berbentuk mirip pancake ini sejatinya adalah kue kuno yang sudah ada sejak Zaman Edo. Namun, kembali populer di awal abad ke-20. Asal usul nama ‘dorayaki’ berasal dari kata dalam bahasa Jepang, yaitu ‘dora’ yang berarti gong, dan ‘yaki’ yang berarti dimasak dengan panas kering. Nama ini diyakini diberikan karena kemiripan bentuknya dengan perkusi piringan logam gong
Kue ini juga merupakan makanan favorit tokoh utama dalam cerita Doraemon yang menjadi salah satu cemilan favorit bagi banyak orang di dunia. Dorayaki sendiri berisi kacang selai manis atau dikombinasikan dengan selai berbagai rasa. Buat agan yang hobi banget buat makan Dorayaki, ternyata ada beberapa toko favorit yang menyajikan makanan khas ini di Jepang. Dimana saja tuh? Cekidot gan.



Suzumeya
Spoiler for :

Toko yang satu ini mempunyai lokasi lengkap di Tokyo, Toshima-ku, Minami Ikebukuro 2-18-5. Awal mula salah satu toko dorayaki favorit di Jepang ini berasal dari Suzuya, seorang pembuat dorayaki yang mengandalkan resep sederhananya untuk membuat usaha sendiri di depan rumahnya sekitar 14 tahun yang lalu.
Dorayaki buatan Suzumeya ini terkenal akan rasanya unik, sangat kaya tapi tidak terlalu manis, dan pastinya disukai oleh banyak orang. Untuk satu dorayaki pun kurang lebih ditaksir sebesar 150 Yen atau 18 ribu rupiah. Sangat terjangkau sekali dibanding toko dorayaki lainnya yang berada di Jepang. Kalo agan mau mampir kesini, toko Suzumeya buka dari 10.00 pagi dan tutup ketika dorayakinya telah habis. Make sure agan gak kehabisan dorayakinya ya emoticon-Big Grin



Hachiban Koban
Spoiler for :

Selain toko Suzumeya, agan juga bisa menemukan Hachiban Koban yang terletak di Daimaru Department Store tepat di persimpangan ke arah stasiun Tokyo. Alamat lengkap toko ini berada di okyo-to, Chiyoda-ku, Marunouchi 1-9-1, Daimaru Tokyo Branch, Basement Level 1.
Hachiba Koban menyajikan dorayaki yang agak berbeda dengan Suzumeya, dorayaki mereka berbentuk sedikit kotak maupun lonjong yang dibuat dari adonan seperti telur, gula, dan kacang merah manis yang cukup tokachi-an yang sangat terkenal di Hokkaido, yang memberikan cita rasa yang sangat seimbang para dorayaki tersebut. Toko yang satu ini buka di jam 10.00 – 21.00 di hari Senin – Jumat, dan jam 10.00 – 20.00 di hari Sabtu – Minggu.



Yoshiya
Spoiler for :

Dorayaki dari toko yang satu ini pas banget disantap ketika agan selesai makan siang. Dorayaki buatan Yoshiya terkenal cukup tipis menjadi selai anko sebagai sajian utamanya. Yoshiya menyediakan dorayaki yang memiliki cita rasa khas tradisional Jepang.
Spoiler for :

Dorayaki ini memiliki ukuran bite size, dan cocok banget dikonsumsi bagi kalian penyuka dorayaki dan ingin terlihat classy. Toko Yoshiya terletak di daerah Ginza, yang beralamat lengkap di Tokyo-to, Chuo-ku, Ginza 3-12-9. Kalo berminat ke tempat yang satu ini, agan bisa mengunjungi Senin – Jumat 09.00 – 18.00. Tutup pada hari Minggu, hari raya, dan kadang juga hari Sabtu.



Kameju
Spoiler for :

Kameju terkenal akan dorayaki buatannya yang berbeda dari buatan Yoshiya, dorayaki di toko ini memiliki lokasi toko dan gaya penyajian yang merujuk ke gaya Kameju, di distrik Asakusa. Pancake yang dibuat ditoko ini lebih besar dan tebal, berbeda dengan toko-toko sebelumnya. Untuk isi kacang merahnya, juga tergolong cukup banyak ketika disajikan. Harga yang ditawarkan untuk 1 dorayaki disini adalah 315 yen atau sekitar 38 ribu. Buat mampir ke toko ini, agan bisa mengunjunginya dari pukul 10.00 – 21.00.



Itu dia beberapa toko favorit dorayaki yang berada di Jepang.
Sudah pernah ke Jepang?
Kalo udah, udah pernah mampir ke toko-toko yang mana aja gan?
Kalo belum, mau tertarik buat mampir ke toko yang mana gan?

Share di komen ya!

emoticon-Travelleremoticon-Traveller emoticon-Traveller

nona212
nona212 memberi reputasi
1
16.5K
120
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.