• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Bukan Sembarangan, Ternyata Penumpang Ini Yang Boleh Duduk di Kursi Darurat Pesawat

official.lion.air.groupAvatar border
TS
official.lion.air.group
Bukan Sembarangan, Ternyata Penumpang Ini Yang Boleh Duduk di Kursi Darurat Pesawat
Beberapa tahun belakangan ini mode transportasi udara alias pesawat menjadi salah satu mode transportasi yang digandrungi oleh banyak orang, dari mulai yang bepergian untuk urusan kerja atau kedinasan sampai dengan mereka-mereka yang menghabiskan weekend atau long weekend melakukan travelling untuk eksplor berbagai destinasi wisata. Bagi yang sudah sering naik pesawat, pasti kalian tau dong kalau setiap pesawat terbang dipastikan memiliki pintu-pintu darurat yang hanya digunakan saat kondisi darurat, salah satunya adalah pintu darurat yang berada di area tengah pesawat.

Untuk siapa yang berhak duduk di kursi darurat, sebenarnya sudah diatur oleh UU No 1 tahun 2009, sebagaimana ada dalam pasal 56 yang bisa Kaskuser juga pelajari melaluiLink Ini. Maka penumpang yang berhak duduk di kursi darurat pesawat adalah :

Pria/Wanita Yang Sehat

gambar via ekobudisetiawan.com

Menurut UU No 1 Tahun 2009 pada pasal 56 (1), bahwa “Dalam penerbangan dilarang menempatkan penumpang yang tidak mampu melakukan tindakan darurat pada pintu dan jendela darurat pesawat udara”. Ini artinya tidak sembarangan menempatkan penumpang untuk duduk di kursi darurat lhoo, karena yang berhak duduk di kursi darurat adalah penumpang pesawat sebagai orang yang dianggap mampu dan sehat. Maksudnya, penumpang tersebut dianggap mampu membantu awak kabin jika pesawat mengalami keadaan darurat. Oleh karena itu, ketika kita duduk di kursi darurat hendaknya menjadikan hal yang sangat penting bagi penumpang untuk mendengarkan instruksi awak kabin. Pada umumnya, dalam aturan penerbangan menyebutkan anak-anak berumur di bawah 15 tahun tidak diperbolehkan duduk di kursi deretan pintu darurat. Duduk di kursi darurat harus yang sigap saat-saat darurat diperlukan untuk melakukan tindakan yang cepat dari penumpang untuk membantu awak kabin saat membuka pintu darurat.

Bagaimana Cara Penentuan Penumpang Yang Berhak duduk di Kursi Darurat?

Pasti dari kalian ada yang bertanya-tanya tentang bagaiman sih cara menentukan penumpang yang berhak duduk di kursi darurat pesawat? Nah, ternyata untuk menentukan penumpang yang berhak duduk di bangku dekat pintu darurat tersebut, akan ditentukan saat proses check-in di bandara. Biasanya penumpang akan ditanyakan oleh petugas check-in terkait tempat duduk di dekat pintu darurat tersebut.

Sekarang Kaskuser sudah pada jelas dong, kalau ternyata yang duduk di kursi darurat pesawat ini ga bisa sembarangan. Kursi darurat pesawat diperuntukan untuk penumpang yang dianggap mampu membantu awak kabin jika pesawat mengalami keadaan darurat.
zharki
zharki memberi reputasi
1
35.1K
137
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.