imjuneAvatar border
TS
imjune
Masih aja ribut masalah taksi online


Sebenernya heboh menentang taksi online ini bukan hal baru. Bertahun-tahun yang lalu di kota tempat tinggal saya pernah ada demo besar-besaran juga menentang masuknya Taksi Blue Bird. Para supir taksi existing merasa terancam dengan masuknya Blue Bird. Kenapa sih kok mereka merasa terancam? Apakah hal yang sama dengan alasan yang sama terjadi kembali?

Quote:

Dari semua contoh di atas apakah semua barang lama pasti hancur karena adanya pesaing baru? Kayanya cuma TVRI de yang kemundurannya drastis. Kenapa? Cuma satu hal yang jadi alasan paling penting, karena TVRI punya pemerin...eh salah, karena TVRI kurang inovasi. Pendatang baru selalu berusaha memberi hal yang baru untuk menarik orang lain dari apapun yang selama ini membuat mereka nyaman. Jadi kalau pemain lama tidak melakukan hal yang sama, ya tinggal tunggu waktu aja ngabisin jatah umur.

Jadi apa yang seharusnya dilakukan?

Quote:


Quote:

Nah 4 alasan tadi sebenernya adalah masalah utama bagi supir angkot, taksi dan ojek jadul. Secara logika orang normal nih, kalo uda ketemu permasalahan terus apa langkah selanjutnya?
Menurut orang Indonesia selanjutnya kita harus demo besar-besaran, pukulin supir taksi online yang lewat, telanjangin supir taksi online yang masuk bandara, terus tuntut pemerintah untuk menutup usaha taksi online. Dan kebetulan bukan hanya pesaingnya, pemerintah pun kayanya mendukung langkah ajaib ini. Alih-alih meminta mereka untuk membenahi diri, memperbarui armada dan meningkatkan pelayanan, pemerintah justru ikut arus membuat pembatasan ini itu yang jatuhnya bikin orang geleng-geleng aja saking ajaibnya.

Saya sebagai pengguna angkutan umum ingin memberi janji kepada para pemilik usaha angkot terutama, seandainya saja armada kalian bersih, ber-AC, ga ngetem kelamaan dan sembarangan, ga maksain penumpang masuk kalau uda penuh, ga nyetir ugal-ugalan saya janji saya pasti akan terus naik angkot daripada naik taksi online. Karena tarif kalian pasti lebih murah dan saya ga perlu capek-capek buka aplikasi, tinggal berdiri di pinggir jalan kalian pasti lewat menyelamatkan saya. Tapi uda berapa puluh tahun saya nungguin ga pernah ada satu pun dari kalian yang berinisiatif untuk itu. Yang ada semakin lama semakin ngawur nyetirnya, semakin ancur armadanya, semakin preman supirnya. Itu sama aja kalian buka warung tapi pake bahan makanan yang uda basi, dimasak sama orang yang ga bisa masak, pake bumbu yang ngasal, uda gitu harganya mahal pula, terus marah kalo orang lebih milih untuk makan di rumah makan sebelah.
Abis itu dengan ajaibnya protes ke pemerintah dan pemerintah dengan lebih ajaibnya ngebela kalian. Rumah makan baru tadi diharuskan menggunakan bahan basi dan merekrut orang yang ga bisa masak untuk jadi koki dan harga sudah ditentukan sama mahalnya.

Buset dah. I love Indonesia....I wish.

tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
30.6K
200
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.