Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lovelynia22Avatar border
TS
lovelynia22
Bandara-Bandara Termegah Dengan Fasilitas Terlengkap Di Dunia
Bandara yang nyaman dan asyik, merupakan bandara idaman bagi para traveller atau pecinta wisata yang ingin berkunjung ke wilayah atau negara yang akan dikunjungi. Untuk itu seluruh bandara yang ada di dunia berlomba-lomba dalam menjaga kualitas pelayanan terbaik pada para pelanggannya. Karena bandara internasional merupakan gerbang sebelum memasuki sebuah negara. Sudah sepantasnya bandara tersebut dibangun dengan cantik dan memiliki fasilitas penunjang yang lengkap yang dapat digunakan oleh para pengguna jasa penerbangan.

Lalu apa saja bandara termegah dengan fasilitas lengkap di dunia? Berikut adalah daftar bandara internasional dari berbagai negara yang dapat membuat penumpang pesawat kagum:

1. Bandara Internasional Beijing (China)

Sebagai salah satu bandara paling sibuk di dunia, bandara ini pada tahun 1999 merestrukturisasi dan memperluas bandara hingga sepanjang dua mil yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang lainnya demi kenyamanan para penumpang pesawat, meskipun mereka membutuhkan waktu transit yang cukup lama. Tidak hanya skema dan warna tradisional China yang membuat efek dramatis, namun teknologi hijau yang menyaring udara di bagian atap membuat bandara ini terlihat sangat megah dan mewah.


2. Hamad International Airport Doha (Qatar)
Bandara ini pantas masuk ke dalam jajaran bandara termegah di dunia. Bandara ini memiliki arsitektur mewah dan fasilitasnya yang lengkap. Bandara ini dibangun di atas lahan seluas 2200 hektar. Di sini disediakan fasilitas seperti; spa mewah, lapangan squash, museum seni, kolam renang, kereta yang menghubungan bandara dari ujung selatan hingga ujung utara bandara. Serta lebih dari 100 toko dan restoran yang tersebar di semua area bandara.


3. Kansai International Airport (Jepang)
Di bangun di atas pulau buatan yang berdiri di tengah teluk Osaka. Letaknya cukup strategis karena terletak di antara titik pertemuan tiga kota, yaitu Sennan, Tajiri, dan Izumisano yang semuanya terletak di Perfektur Osaka. Bandara ini didesain oleh arsitek Italia yang bernama Renzo Piano yang mengutamakan keindahan. Dirancang sedemikian rupa agar bandara tersebut tahan dari gempa dan badai. Sky Deck di bandara Kansai ini merupakan salah satu spot yang diminati oleh penumpang. Karena dari sky deck, dapat melihat dengan jelas pesawat yang mendarat dan lepas landas. Bandara megah ini merupakan markas utama dari Japan Airlines and for peach, maskapai penerbangan pertama di Jepang yang menerapkan tarif rendah.


4. London Heathrow Airport (Inggris)
Bandara tersibuk di Inggris ini sekaligus salah satu bandara tersibuk di Eropa melayani jutaan penumpang setiap tahunnya. London Heathrow terletak 23 km dari sebelah barat pusat kota London, bertempat di atas lahan dengan luas 12,27 km. London Heathrow Airport merupakan markas utama dari Virgin Atlantic dan British Airways. Beroperasi sejak tahun 1929 dan langsung terhubung dengan kereta api bawah tanah. Sehingga dapat memudahkan penumpang yang akan melanjutkan perjalanan ke kota selanjutnya. Jika penumpang merasa lelah, ada banyak hotel yang tersedia di area bandara ini sebagai tempat istrirahat.


5. Zurich Airport (Swiss)
Jarak bandara ini dari kota Zurich lebih dari 13 km. Dan merupakan markas dari Swiss International Airlines. Zurich Airport sudah beroperasi sejak tahun 1948 dan melayani penerbangan ke 196 destinasi di 62 negara di dunia. Bagi penumpang yang sedang transit di bandara ini, mereka menawarkan Inline Skate atau sepeda untuk berkeliling bandara. Jika ingin berwisata selama transit, para penumpang juga dapat berkunjung ke Museum Transportasi Lucerne di area salah satu bandara termegah di dunia.


Sumber.

Jadi agan udah pernah mampir ke bandara yang mana nih? emoticon-Shakehand2 emoticon-Hai emoticon-excited
Diubah oleh lovelynia22 28-09-2017 06:19
0
18.3K
98
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.