Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Egy Maulana ke Espanyol B



Jakarta, CNN Indonesia -- Bintang Timnas Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri, menjadi sorotan media asing setelah tampil impresif di Piala AFF U-18 2017. Menariknya, Fox Sports Asia menulis Egy Maulana bermain untuk klub Spanyol, Espanyol B.

Egy menjadi sensasi setelah menjadi top scorer dan pemain terbaik turnamen Piala AFF U-18 2017 yang berakhir pekan lalu. Egy sukses mencetak delapan gol dan membawa Timnas Indonesia U-19 menempati posisi ketiga usai mengalahkan tuan rumah Myanmar 7-1.

Lihat juga:
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-16 vs Laos

Melalui akun Twitter dan Facebook resmi Fox Sports Asia, Egy dianggap sebagai salah satu calon bintang masa depan sepak bola Asia Tenggara.


“Perkenalkan Egy Maulana! Penyerang Indonesia penuh sensasi ini adalah pemain terbaik di turnamen Piala AFF U-18. Apakah dia bintang masa depan di sepak bola ASEAN?” tulis Fox Sports Asia.

Egy Maulana memiliki modal untuk menjadi bintang masa depan Timnas Indonesia. (AFP PHOTO / YE AUNG THU) Menariknya, dalam video yang dibuat pihak Fox Sports Asia, profil Egy disebut saat ini memperkuat klub Espanyol B. Padahal penyerang 17 tahun itu tercatat sebagai pemain dari PPLP Ragunan.

Sejak penampilan apiknya di Piala AFF U-18, Egy memang menjadi incaran sejumlah klub besar Indonesia. Persib Bandung, Persija Jakarta, dan Bali United adalah sejumlah klub Liga 1 yang dihubungkan dengan Egy.

Lihat juga:
Penentu Kemenangan Timnas Indonesia U-16 Siap Lawan Laos

Dengan kemampuan individu yang menawan, Egy memang memiliki modal untuk menjadi bintang Timnas Indonesia di masa depan.


https://m.cnnindonesia.com/olahraga/20170922091204-142-243267/egy-maulana-diklaim-media-asing-perkuat-espanyol-b/
Diubah oleh c4punk1950... 22-09-2017 12:28
0
3.2K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread41KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.