Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

guritamerahAvatar border
TS
guritamerah
Untuk Apakah Leher Panjang Jerapah?

Jerapah merupakan hewan yang dikenal sebagai hewan berleher panjang. Kebanyakan dari kita pasti menganggap leher jerapah yang panjang ini berfungsi untuk membantu mereka agar bisa memakan dedaunan di pohon-pohon yang tinggi.

Benarkah seperti itu?

Sebenarnya ada 2 teori paling umum yang digunakan untuk menjelaskan mengapa jerapah berevolusi untuk memiliki leher yang panjang.

Untuk Apakah Leher Panjang Jerapah?


Naturalis Perancis bernama Jean Baptise LEmark meneybut kan di tahun 1809 bahwa leher panjang jerapah merupakan bentuk cara bertahan mereka saat mencari makan. Jerapah berleher panjang diyakini hidup lebih lama dari yang pendek sehingga fitur ini diturunkan dari generasi ke generasi.


Untuk Apakah Leher Panjang Jerapah?

Namun penelitian Truman P Young dan Lynn A Isbel di tahun 1991 menyatakan bahwa tidak semua jerapah menyukai daun yang tinggi. Para pendukung teori kedua ini justru percaya bahwa leher yang panjang merupakan hasil dari usah amempertahankan keturunan jerapah per individu. Pejantan jerapah ahakn bertarung dengan saling memukulkan lehernya untuk mendapatkan betina. Dalam pertarungan ini pemilik leher panjang cenderung akan menjadi pemenang sehingga gen mereka diteruskan ke generasi berikutnya.

emoticon-Request

Kabar terbarunya nih Gan, ada teori baru yang muncul melalui penelitian yang diterbitkan di Journal of ARid Environment oleh Graham Mitchell dan tim dari University of Wyoming mengenai alasan kenapa jerapah berleher panjang Gan. Dalam teori terbaru ini menyebutkan bahwa leher jerapah berguna untuk membantu mengatur suhu tubuh di iklim panas Afrika.


Untuk Apakah Leher Panjang Jerapah?

Ide ini sebetulnya bukan ide yang baru Gan. Tahun 1963, A Brownlee telah mengungkapkan pendapat serupa. Mitchell dan timnya lalu memikirkan cara membuktikan ide tersebut sejak tahun 2009. Bersama timnya, Mitchell melihat ukuran tubuh puluhan jerapah di Zimbabwe. Ternyata, bentuk tubuh jerapah dengan leher yang ramping atau dolichomorphic membuat hewan ini merasa lebih sejuk dibandingkan hewan lain dengan massa tubuh yang sama.

Meski begitu, teori ini hanyalah satu dari beragam teori mengenai alasan jerapah berleher panjang. Penelitian lebih lanjut masih dibutuhkan untuk mencari bukti dan teori yang tepat.


Untuk Apakah Leher Panjang Jerapah?

sumber

onee643
onee643 memberi reputasi
1
23.9K
94
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.