okezahiraAvatar border
TS
okezahira
Mengapa Ngupil Itu Terasa Enak?


Jangan Lupa Di Rate 5 Yaaaemoticon-Malu


Halo agan semua selamat datang, sebelum agan lihat THREAD ini jangan lupa kunjungi HOT REVIEW dan SUKSES STORIES NYA di bawah ini DULU ya :




Jujur deh, kamu pasti juga merasa bahwa mengupil itu enak kan? Berdasarkan penelitian, mayoritas orang melakukannya sembunyi-sembunyi karena secara budaya menuntut mereka demikian. Tapi kenapa sih mengupil itu bisa terasa enak? Kamu bisa mengetahuinya secara lengkap di sini! Oh iya, hasil penelitian ini bahkan menang penghargaan nobel lho! Wow! Yuk, lanjut!

Secara ilmiah, mengupil itu aktivitas yang dikenal dengan nama “rhinotillexomania”.
Spoiler for :

Penelitian pertama di dunia terkait kegiatan mengupil itu dilakukan pada tahun 1995 oleh sepasang peneliti bernama Thompson dan Jefferson. Mereka mengirimkan survey melalui surat kepada para penduduk dewasa daerah Dane, Wisconsin. Setidaknya 91% responden menyatakan mereka rutin mengupil dan 1.2% menyatakan mereka melakukannya minimal sekali dalam satu jam.

Spoiler for :

Ada beberapa responden yang bahkan sampai mendapat julukan "tukang ngupil" saking seringnya. Ada juga yang saking terlalu kebiasaan mengupil sampai merobek nasal septum, jaringan tipis yang memisahkan jalur lubang hidung kanan dan kiri.

Responden remaja dan anak-anak dengan jujur menyatakan bahwa mengupil itu terasa enak.
Spoiler for :

Seluruh responden remaja mengaku mereka mengupil dengan sering , 12% dari mereka menyatakan mereka melakukannya karena terasa enak. Mereka bahkan menggunakan alat bantu lain ketika jari dirasa sudah kurang memberikan rasa lega. Ada yang menggunakan pinset, pensil, pulpen dan benda panjang ramping apapun sekitar mereka yang bisa mereka gunakan untuk mengupil. Rasa enak ini muncul akibat syaraf-syaraf di sekitar bulu hidung yang terstimulus dengan gerakan tarikan dan gesekan.

Rasa enak dari mengupil jika gak terkontrol bisa memberikan risiko kesehatan serius.
Spoiler for :

Andrade dan Srihari menemukan ada wanita berusia 53 tahun yang mengalami kelainan mengupil kronis. Saking ekstrimnya ia sampai gak sengaja membuat lubang ke sinusnya. Sama halnya dengan pria berusia 29 tahun yang ketagihan menarik bulu hidung (trichotillomania) sekaligus ketagihan mengupil (rhinotillexomania). Sampai para dokter harus menciptakan istilah baru untuk yang mengidap keduanya: rhinotrichotillomania.

Pria diketahui lebih tinggi persentasenya dalam ketagihan mengupil daripada wanita.
Spoiler for :

Menggigit kuku atau menarik bulu hidung itu bisa digolongkan pertanda/tahap awal obsessive compulsive disorder (OCD) dan untungnya mengupil itu gak termasuk. Namun bukan berarti mengupil gak menimbulkan risiko kesehatan. Semakin tinggi frekuensi mengupil seseorang, semakin tinggi risiko penyebaran bakteri Staphylococcus aureus di dalam hidungnya.

Spoiler for :

Perasaan takut ketahuan saat mengupil karena berusaha menjaga image itu menambah rasa "enak" pada aktivitas mengupil tersebut. Secara psikologis, orang akan merasa puas melakukan sesuatu yang nyaman/enak dan "terlarang", tapi bisa dijalani dengan sukses. Kamu juga begitu kan? Sudah mengaku aja!

Oke gan sekian dari ane ya, jangan lupa ya kunjungi HOT REVIEW dan SUKSES STORIES di bawah ini buat lihat lihat cincin yang lain :



















sumber :https://science.idntimes.com/discovery/bayu/alasan-ngupil-itu-enak?utm_source=webpush&utm_campaign=general&utm_medium=general/full
0
18.3K
130
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.