- Beranda
- The Lounge
7 Pantai di Indonesia dengan Keindahan Pasir Pantainya yang Berwarna-warni
...
TS
seruindonesia
7 Pantai di Indonesia dengan Keindahan Pasir Pantainya yang Berwarna-warni
ke atas dulu gan, buat
Quote:
Quote:
HT KE #1 ANE (5 AGUSTUS 2017)
TERIMA KASIH MIMIN, MOMOD, TEMAN2 ENTHUSIAST DAN PARA KASKUSER
Spoiler for HT KE #1 ANE GAN:
MAAF TERNYATA BELUM HT
Quote:
Sebagai negara kepulauan, maka tak heran jika Indonesia memiliki pantai yang begitu banyak. Pemandangan pantai yang dapat dinikmati dengan mata telanjang dan juga keindahan bawah lautnya yang dapat dinikmati dengan bersnorkeling ataupun diving membuat banyak orang tertarik untuk menyusuri pantai-pantai di Indonesia.
Beberapa pantai di antaranya memang sudah tersohor hingga mancanegara. Namun sayangnya, masih ada pula beberapa pantai yang kurang tereksplor karena letaknya yang tersembunyi. Padahal, pantai-pantai tersebut memiliki panorama yang tak kalah indahnya dengan pantai yang sudah lebih dulu tersohor. Pantai pun tidak hanya identik dengan pasir putih saja, berikut adalah tujuh Pantai di Indonesia dengan Keindahan Pasir Pantainya yang Berwarna-warni, simak ulasannya:
Quote:
Quote:
1. Pantai Ngurbloat, Kei Kecil - Maluku
Pantai Ngurbloat travel.detik.com
Bicara tentang Pantai tentu identik dengan pasir putihnya. Laut biru dengan pasir putih adalah imajinasi liburan yang sempurna. Coba bayangkan kalau pasirnya tak hanya putih, tapi juga halus sekali. ndonesia punya sebuah pantai yang disebut-sebut sebagai pantai dengan pasir terhalus di dunia. Berada di Desa Ngilngof, Kei kecil, Maluku tenggara, pantai ini bernama Ngurbloat.
Pantai Ngurbloat atau biasa disebut Pantai Pasir panjang oleh masyarakat setempat ini berjarak 20 kilometer dari Tual, ibukota Kabupaten Maluku Tenggara. Ngurbloat punya pantai sepanjang 5 km lho! Itu kenapa disebut Pantai Pasir Panjang.
Imajinasi sempurna tentang pantai tenang, pasir putih dan lembut serta pohon kelapa yang melambai-lambai bisa traveler temukan di sini. Apalagi ditambah pasirnya yang terlalu halus, seperti tepung.
Quote:
Quote:
2. Pantai Pink Pulau Komodo, Flores - Nusa Tenggara Timur.
Pink Beach di Pulau Komodo travel.detik.com
Pantai Pink ini ada di Pulau Komodo, tepatnya di Flores, Nusa Tenggara Timur. Mungkin pantai satu ini sudah banyak dikenal para wisatawan. Lihat saja betapa cantiknya pemandangan pantai dengan paduan warna yang begitu menggoda mata.
Pantai indah ini dapat ditempuh selama 30 menit dari Loh Liang. Saat tiba di kawasan Taman Nasional Komodo Anda bisa menyewa perahu ke warga setempat menuju Pantai Pink. Sampai di sana, sejauh mata memandang kamu bakalan dibuat terpana oleh keindahan panorama Pantai Pink. Di pelataran Pantai Pink ini, wisatawan bisa jalan-jalan sambil menikmati keindahan panorama yang unik ini. Warna pink yang mendominasi pasirnya, besar berasal dari pecahan kerang dan biota laut yang hidup di sana.
Pesona di Pantai Pink semakin sempurna ketika pasirnya yang lembut berkilau terkena cahaya matahari. Lepas laut yang berwarna biru jernih, seperti lapisan transparan yang memperlihatkan kecantikan bawah lautnya. Sungguh lengkap pesona Pantai Pink.
Quote:
Quote:
3. Pantai Namong, Pulau Komodo (Sisi Selatan), Flores - Nusa Tenggara Timur.
Pantai Namong di Pulau Komodo travel.detik.com
Selama ini yang kita tahu pantai dengan pasir berwarna pink ada di Pulau Komodo yakni Pink Beach dan Pantai Tangsi di Lombok. Ternyata Pulau Komodo yang masuk dalam bagian Taman nasional Komodo di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT ada juga Pantai Namong yang memiliki keindahan warna pink pada pasir pantainya, kalau Pantai Pink ada di sisi timur, pantai satu ini ada di sisi selatan.
Jika menikmati ketenangan dalam keheningan pantai. Pantai Namong ini pas buat kamu guys. sebab pantai satu ini belum banyak dikenal orang. Jadi saat kamu di sana serasa di pantai milik pribadi, sepi pengunjung.
Dengan kontur pantai yang landai dan airnya yang tenang, Pantai Namong terlihat sungguh menawan. Air lautnya biru jernih, terlihat elok dipadu dengan warna pantainya yang pink. Background di belakangnya, adalah perbukitan gersang penuh savana. Sudah pasti dijamin betah tinggal berlama-lama di pantai berwarna pink ini.
Warna pink pada Pantai Namong berasal dari koral yang berwarna pink. Koral yang terbawa arus sampai ke pantai dan pecah karena ombak lalu bercampur dengan pasir. Pantai Namong baru terkenal beberapa tahun ini, masih sangat alami dibanding Pantai Pink. Pantai Pink posisinya memang strategis, orang-orang ke sana setelah melihat komodo dari Loh Liang.
Namun sayang, karena itinerary terbatas saya tidak bisa lebih lama bersantai di Pantai Namong. Ah Indonesia, alammu luar biasa menakjubkan!
Quote:
Quote:
4. Pantai Tangsi, Lombok - Nusa Tenggara Barat.
Pantai Tangsi Lombok wisatania.com
Pantai Tangsi atau yang lebih dikenal dengan Pantai Pink dari Pulau Lombok terletak di desa Sekaroh, kecamatan Jerowaru, kabupaten Lombok Timur adalah sebuah destinasi wisatawan yang menarik dan patut untuk dikunjungi karena keunikannya. Pantai ini merupakan salah satu dari tujuh pantai di dunia yang memiliki pasir pantai berwarna pink, dan satu dari dua pantai di Indonesia yang memiliki pasir pantai berwarna pink.
Warna pink pada pasirnya terbentuk karena butir-butir asli warna putih pasir bercampur dengan serpihan karang merah muda. Bias sinar matahari dan terpaan air laut menambah semakin jelas terlihat warna pink pantai tersebut. Pantai ini begitu tenang dan hanya memiliki ombak yang kecil sehingga membuat wisatawanlebih nyaman ketika bermain disana. Keindahan Pantai Pink pun terlihat sempurna dengan hamparan bukit di sekelilingnya. Di sisi kiri ada bukit dengan padang rumput yang luas dan dari bukit inilah pemandangan Pantai Pink terlihat sangat indah. Selain itu, ada juga tanjung yang eksotis di sisi kanan dengan gazebo yang memang disediakan di atasnya.
Letaknya yang tersembunyi dan jauh dari pusat kota membuat pantai ini terjaga keindahannya. Infrastruktur yang tidak memadai membuat anda harus menempuh perjalanan sekitar 2 jam dari kota Mataram dan ketika anda sampai di sana jangan harap akan menemukan warung atau penginapan. Oleh karena itu, disarankan anda membawa makanan dari kota dan kembali ke kota untuk menginap.
Quote:
Quote:
5. Pantai Tiga Warna Malang - Jawa Timur.
Pantai 3 Warna Malang pantaimalang.com
Pantai Tiga Warna ini terletak di desa Sumber Manjing Wetan atau lebih akrab disapa dengan Desa Sumawe. Jika anda berjalan dari pusat Kota Malang anda harus menempuh jarak sekitar 73 KM atau setara dengan 2 jam 30 menit perjalanan.
Ada satu hal yang benar-benar harus anda lakukan sebelum pergi ke Pantai Tiga Warna, yaitu RESERVASI TEMPAT. Karena di Pantai Tiga Warna ini pengunjungnya dibatasi hanya 200 orang perhari. Jika anda datang kesini tanpa reservasi terlebih dahulu, kemungkinan besar anda akan ditolak oleh petugas pantai dikarenakan kuota pengunjung sudah penuh. Apalagi jika itu bertepatan dengan hari libur. Kecualii.. jika pengujungnya masih belum memenuhi jumlah kuota yang sudah ditentukan, baru anda bisa masuk.
Quote:
Quote:
6. Pantai Anoi Itam, Pulau Weh - Aceh.
Pantai Anoi Itam Sabang Aceh dolandolen.com
Pantai Anoi Itam terletak di Desa Anoi Itam, Kota Sabang, Pulau Weh. Untuk berkunjung ke pantai ini, harus menempuh jarak sekitar 12 Km dari Kota Sabang. Hal yang membuat unik pantai ini adalah pasirnya yang berwarna hitam dan berukuran sedikit lebih besar. Jarang sekali kita bisa menjumpai pasir pantai yang berwarna hitam. Siapa sangka jika Aceh juga punya pantai unik.
Pasirnya berwarna hitam, kontras dengan batu kapur yang ada di sekelilingnya.
Quote:
Quote:
7. Pantai Nyanyi Tabanan - Bali
Pantai Nyanyi Tabanan Bali bintang.com
Bali memang sangat terkenal dengan sejumlah keindahan pantainya, maka tak heran jika pantai – pantai di Bali sudah cukup terkenal di kalangan wisatawan lokal hingga mancanegara. Sebut saja seperti Pantai Kuta dan Pantai Sanur, yang keindahan alamnya sudah tidak diragukan lagi. Namun ada salah satu pantai di Bali yang memiliki keunikan tersendiri yaitu Pantai Nyanyi. Pantai ini berlokasi di Desa Nyanyi, Tabanan, Bali. Pantai Nyanyi memiliki keunikan berupa pasir pantainya yang berwarna hitam. Kerlap – kerlip pasir hitam Pantai Nyanyi di Tabanan Bali inilah yang membuatnya terlihat lebih berbeda dari pantai lainnya. Waktu yang paling tepat untuk berkunjung ke pantai ini adalah di saat sore hari sambil menyaksikan sunset.
Quote:
Demikianlah 7 Pantai di Indonesia dengan Keindahan Pasir Pantainya yang Berwarna-warni versi SeruIndonesia.com
Diubah oleh seruindonesia 09-08-2017 22:35
0
18.2K
Kutip
103
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
924.7KThread•89.4KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya