skydaveeAvatar border
TS
skydavee
Penduduk Lima Negara Ini Amat Jarang Sakit Lho...



Siapa sih yang ga pernah sakit? Semua mahluk hidup pasti pernah merasakan sakit.

Entah itu sakit secara fisik, ataupun sakit lainnya. Jenis penyakit akhir-akhir ini juga semakin aneh, mengikuti tingkah laku manusia yang juga luarbiasa aneh. Dan, dari sakit yang mampu didiagnosis oleh dunia kedokteran, maupun penyakit karena kena tulah atau mistis yang bikin kita keheranan.

"Si anu sakitnya ga bisa ditangani dokter. Jarum suntiknya aja sampai diganti sama jarum buat jahit karung goni. Tapi ga mempan".

"Eh, itu tuh, tetangga sebelah ga bisa pipis gegara kemaren kebelet, trus kencing di kuburan angker
".

Atau, penyakit yang ganas seperti kanker payudara stadion Maguwoharjo di Yogyakarta. emoticon-Peace

Pendek kata, ya aneka ragam penyakit yang bisa disembuhkan secara medis atau hanya di tangan dukun sakti saja bisa terselesaikan.

Namun, di negara ini, sistem kekebalan tubuh penduduknya bakoh, alias kuat. Sehingga orang-orang di sono, jarang amat mengalami yang namanya sakit . Nah kan, mau tau negara mana itu?

Yuk, setelah kemaren kita jalan-jalan ke Burundi sama Svalbard , kali ini siapkan lagi perbekalan. Kita mau melancong lagi.
Lets go...emoticon-Traveller

1. QATAR
Negara ini lagi kisruh sebenarnya. Beberapa negara lagi diem-dieman ma doi. Ya, ane sih ga lagi mau ngebahas masalah mereka. Toh itu urusan mereka sendiri-sendiri. Denger-denger, jatah buat jadi penyelenggara piala dunia juga lagi dipertimbangkan neh? Kesempatan buat negara kita. Kali aja bisa jadi host sepakbola sejagat.
Ane ketinggian ye berhayalnya?emoticon-Hammer2

Spoiler for Indahnya reklamasi tanpa demonstrasi...:


Baiklah, menurut riset, kekebalan penduduk di negara ini (bukan kebal bacok lho ya?), sangat baik. Sehingga penduduknya jarang sakit. Indikasi kematian dini juga sangat rendah.

Di sana, jumlah dokter termasuk mumpuni. Rasio perbandingannya adalah 8 dokter per 1000 penduduk. Wajar lah, negara kaya. So, ditunjang dengan gaya hidup dan fasilitas, itu sebabnya penduduk di sana jarang sakit. Minat pindah ke sana? Ajak ane yach?

2. JEPANG
Apa yang tersirat ketika pertama kali mendengar kata Jepang? Jugun Ianfu? Bom Atom Nagasaki? atau si imut Aino Kishi? Udah jawab ndiri deh. emoticon-Embarrassment

Spoiler for Bunga Sakura dimana-mana....:


Jepang, meski sekarang lagi krisis angka kelahiran, namun tingkat kesehatan penduduk disana sangatlah baik. Pada usia 65 tahun, rata-rata penduduk negeri tempat Miyabi (maaf) pernah jualan serabi ini, masih terlihat segar bugar. Bandingkan di negara-negara lain. Pada usia menjelang senja tersebut, ketahanan fisik kita terlihat drop. Seperti lampu bohlam yang antara hidup segan mati tak mau. Ketap ketip ga jelas.

Ternyata, penduduk negeri sakura itu, rajin olahraga, banyak mengkonsumsi ikan dan juga sayur mayur. Mereka juga rutin memeriksakan kesehatan. Jadi, ketika ada diagnosis penyakit, segera dicarikan solusinya.

Ayooo, jangan malas olahraga atuh gan. Biar sehat terus dan bisa updatefilm-film kekinian dari sana ya?emoticon-Big Grin

3. LUKSEMBURG
Pernah dengar nama negara ini ga?
Luksemburg adalah sebuah negara yang tidak berbatasan dengan laut di  Eropa  bagian barat laut, berbatasan dengan Perancis (perbatasan panjang 73 km), Jerman (panjang perbatasan 138 km) dan Belgia (panjang perbatasan 148 km). Merupakan negara dengan luas 2.586 kilometer.

Sudah jelas kan tentang negara ini? Ok, mari kita bahas.

Negara ini memiliki pengeluaran tertinggi keempat untuk peningkatan status kesehatan warganya. Meski warganya jarang jatuh sakit, beberapa diantara mereka memiliki tingkat obesitas dan konsumsi alkohol yang tinggi.

Spoiler for Luksemburg, rumah-rumah seperti cerita dalam dongeng. Kayak kastil:


Wah, sangat disayangkan ya? Mentang-mentang jarang sakit, pada makan sembarangan sampai obesitas. Tapi ini kok kontradiksi ya gansis? Bukankah obesitas awal dari bersarangnya pelbagai macam penyakit? Kenapa pula penduduknya jarang sakit?
Warbiyasaahhh.... emoticon-Leh Uga

Kapan-kapan kita intip prilaku mereka ya?
Trus, kalau suka konsumsi alkohol, kenapa juga penyakit ga pada nongol yach? Lagi-lagi ane geleng kepala. Sini, kasi ke pemuda-pemuda alay dimari alkoholnya. Biar ga pada oplas miras pake spritus, campur parasetamol sama minuman ajib-ajib. Eh, becanda ding. Jangan ya? Alkohol cuman bisa membunuh cacing. Selebihnya, membunuh kita secara keseluruhan. emoticon-Peace

4. SWISS
Wow, siapa yang pernah ke Swiss? Ane belum.
Tapi kalau jam dari sono, ane punya. KW 17 tapi.

Spoiler for Swiss. Masuk kategori yang penduduknya bahagia, guyub, rukun, sejahtera sepanjang masa...:


Spoiler for Supporter garis lunak dari negeri Swiss. Jangan coba-coba anarkhis....:


Gansis, kata orang, negara ini adalah negara paling romantis. Swiss juga dianggap sebagai negara yang paling sehat ketiga di dunia dengan tingkat kematian penduduknya 9 dari 1000 orang. Wah, jarang ada yang meninggal ya? Hebat dong. Bisa hidup lebih lama kalau tinggal disana. Apa resepnya? Simple. Untuk menghindari sakit, kita hanya perlu sehat. Dah itu aja.

5. NORWEGIA
Negara ini dilaporkan menghabiskan anggaran terbesar per kapita untuk perawatan kesehatan warganya daripada negara lain. Bukan untuk membiayai si sakit, negara ini justru menggelontorkan banyak uang untuk tindakan preventif seperti penggratisan biaya skrininguntuk mendeteksi berbagai penyakit secara dini. 

Spoiler for Norwegia. Jika musim dingin, sebagian tertutup salju. Waktu yang pas untuk berkembangbiak... Dingin kan?:


Spoiler for Gadis cantik dan lugu ala Norwegia:


Keren kan? Kapan ya, kita bisa mencontoh negara ini? Ah, mungkin setelah para tikus berdasi berhenti menggerogoti kekayaan negeri ini. Berdoalah, karena setelah usaha dilakukan, biarkan takdir dan doa kita bertempur dijagat langit. emoticon-2 Jempol



Selamat beraktifitas...

Salam skydavee...
MyThread, MyAdventure...


referensi
Diubah oleh skydavee 15-09-2017 23:01
0
27.1K
171
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.