tereariyaniAvatar border
TS
tereariyani
Kelangkaan Garam, Dinas Kelautan Jateng Menyarankan Impor
Kelangkaan Garam, Dinas Kelautan Jateng Menyarankan Impor

Kelangkaan Garam, Dinas Kelautan Jateng Menyarankan Impor
Semarang - Produksi garam di Jawa Tengah mengalami penurunan dan membuat harganya melonjak. Langkah membuka keran impor garam dianggap menjadi salah satu jalan keluar untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Tengah, Lalu M Syafriadi, mengatakan pada 2015 lalu Jateng menjadi produsen garam terbesar kedua setelah Jawa Timur, dengan jumlah 832 ribu ton.

"Tahun 2016 karena Lalina, ambleg di bawah 10%. Musimnya kemarau yang basah. Diikuti 2017 ini kan dampak," kata Lalu, Rabu (25/7/2017).

Baca juga: Kelangkaan Garam, Bagaikan Ayam Mati di Lumbung Padi


Selain faktor alam, kurangnya pasokan garam karena penutupan impor garam juga dinilainya menjadi salah satu penyebab. Oleh sebab itu, menurut Lalu, impor garam perlu dibuka sementara untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

"Dalam langkah paling mudah, buka keran impor untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sementara," tandasnya.

Pembukaan keran impor garam, lanjutnya, dilakukan sementara sembari menata areal tambak garam. Tidak hanya itu, di beberapa daerah di Jawa Tengah juga akan dibangun pabrik garam.

"Jadi nanti tetap mekanismenya akan tampung produk masyarakat," kata dia.

Untuk diketahui pasokan garam di beberapa daerah di Jateng mengalami penurunan diikuti meningkatnya harga bahkan lebih dari 100%. Bahkan harga garam jenis grosok meningkat lebih tajam lagi. (alg/mbr)

https://m.detik.com/news/berita-jawa...yarankan-impor

Intervensi pasar trus kasih het
Dilarang jual mahal mahal
Langsung minum air laut

Case closettttt emoticon-Mad
0
5.2K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.6KThread40.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.