Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rioedanIAvatar border
TS
rioedanI
Uji Beban Jalur TransJakarta Koridor 13, Puluhan Truk Dikerahkan
Uji Beban Jalur TransJakarta Koridor 13, Puluhan Truk Dikerahkan


JAKARTA, KOMPAS.com- Sebanyak 26 unit truk dikerahkan untuk pengujian jalan layang transjakarta koridor 13 yang membentang sepanjang Ciledug hingga Tendean.

"Hari ini kami sedang mempersiapkan truk-truk itu. Rencananya uji coba akan dilakukan mulai besok (Kamis, 20/7/2017)," ujar Kepala Seksi Pembangunan Jalan Tak Sebidang Dinas Bina Marga DKI Jakarta Imam Adi Nugraha, saat dihubungi Kompas.com, Rabu (19/7/2017).

Sejauh ini, Bina Marga merencanakan pengujian tersebut akan dilakukan selama satu hari. "Tapi ada kemungkinan bisa 2 hari sesuai nanti di lapangan," lanjutnya.

Ia mengatakan, pengujian tersebut dilakukan oleh Komisi Pengujian Terowongan dan Jalan (KPTJ) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

"Pengujian ini modelnya sama seperti pada saat pengujian beban jalan di Simpang Susun Semanggi beberapa waktu yang lalu," ucapnya.

Seperti diketahui, Pemprov DKI Jakarta berupaya mengurangi kemacetan di Ibu Kota, salah satunya dengan membangun jalur bus transjakarta koridor 13 rute Ciledug-Tandean.

Rute yang memiliki panjang 9,3 kilometer ini diklaim mampu mengurangi kemacetan di kawasan yang dikenal sebagai daerah dengan lalu lintas yang cukup padat itu. Pembangunan koridor 13 rute Ciledug-Tandean dimulai pada akhir dan diresmikan pada 22 Juni 2017.

Jakarta - KPTJ Kementerian PUPR melakukan uji beban Jalur TransJ Koridor 13. Uji beban ini tak jauh berbeda dengan yang dilakukan di Simpang Susun Semanggi.

0
2.3K
16
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672KThread41.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.