Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yukepodotcomAvatar border
TS
yukepodotcom
Makanan India Ini Berbahan Dasar Aneh. Mau Coba Memakannya?
WELCOME TO YUKEPO OFFICIAL THREAD
emoticon-Toastemoticon-Toast emoticon-Toast



Jika membicarakan tentang makanan India pasti tidak akan pernah ada habisnya. Dari roti cane hingga nasi briyani, semuanya sangat menggoda untuk dimakan. Rasanya yang lezat dan kaya rempah ini membuat banyak orang menyukainya. Tapi bagaimana jika ada makanan India yang berbahan dasar tidak lazim. Apakah masih tertarik untuk memakannya? Yuk simak beberapa makanan yang berbahan dasar aneh dari India ini.


Pertama ada makanan yang bernama Eri Polu. Makanan ini dianggap berbahan dasar aneh karena menggunakan kepompong ulat sebagai bahan dasar utamanya. Mungkin jika berbahan dasar ulat masih terlihat agak wajar, karena di Indonesia masih ada makanan yang berbahan dasar ulat , seperti ulat sagu di Papua. Namun jika kepompong ulat yang digunakan, bagaimana rasanya ya?

Eri Polu biasanya diolah dengan khorisa atau rebung yang difermentasi. Masyarakat India sangat menyukai hidangan ini karena dianggap lezat. Tapi ternyata kepompong sangat sulit dicerna lho. Bahan makanan ini akan mengendap lama di dalam perut.


Makanan India yang aneh selanjutnya adalah Bhunni. Coba tebak, makanan ini berbahan dasar apa. Mungkin ini terlihat seperti makanan pada umumnya, namun ternyata Bhunni berbahan dasar darah domba lho. Bagian perut domba beserta darahnya dimasak bersamaan menggunakan bumbu kari. Hmm...kok terdengar menjijikan ya?


Selanjutnya ada makanan yang bernama Phan Pyut. Biasanya sayur-sayuran ditunggu hingga matang atau siap panen sebelum dimasak. Namun di India, ada bahan makanan yang dibiarkan hingga membusuk terlebih dahulu sebelum dimasak. Saat mendengar ini pasti agan akan mengernyitkan dahi. Bagaimana bisa bahan makanan yang sudah busuk dimasak dan dijadikan makanan? Nggak terbayang deh gimana rasanya.


Di negara ini, kentang busuk digunakan sebagai bahan baku makanan khas India bagian Utara dan Timur yang bernama Phan Pyut. Orang India sengaja membiarkan kentang yang sudah dipanen hingga membusuk. Setelah kentang itu sudah busuk, mereka baru mengolahnya dan dicampur dengan berbagai macam rempah. Masih tertarik untuk makan? Gimana gan tertarik untuk makan makanan India yang berbahan dasar tak biasa cenderung aneh ini?

Sumber: YuKepo

Rate, Comment and Cendola are Appreciated
emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia emoticon-I Love Indonesia
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
4.2K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.