• Beranda
  • ...
  • Health
  • Inspiratif! Simak Kisah 6 Artis Indonesia yang Berhasil Menurunkan Berat Badan

godok.indonesiaAvatar border
TS
MOD
godok.indonesia
Inspiratif! Simak Kisah 6 Artis Indonesia yang Berhasil Menurunkan Berat Badan


Perkara memiliki tubuh ideal sudah pasti jadi impian setiap orang; terutama kaum hawa. Karenanya, tidak heran jika kemudian banyak yang rela melakukan segala cara demi melenyapkan lemak berlebih dalam tubuh.

Perlu inspirasi? Berikut, Go Dok paparkan 6 artis Indonesia yang berhasil menurunkan berat badan. Ssst, Agan dan Sista dapat tiru tips dan trik jitunya, lho! Selamat menyimak!

1. Regina Indonesian Idol



Dikenal publik sebagai jawara ajang pencarian bakat Indonesian Idol, Regina dulu acapkali kondisi tubuhnya yang cepat lelah; apalagi jika dihadapkan pada jadwal ‘manggung’ yang padat. Usut punya usut, bobot tubuhnya yang masuk ke dalam kategori obesitas ternyata menjadi dalang utamanya. Karenanya, Regina kemudian membulatkan tekad untuk sedikit demi sedikit memangkas lemak di tubuhnya dengan cara memperbanyak konsumsi protein baik serta menurunkan jumlah asupan karbohidrat. Hasilnya, kini ia telah berhasil menunrukan berat badan hingga 14 kg. Mengagumkan!

2. Tika Panggabean



Personel Project Pop yang bernama lengkap Kartika Rachel Setia Redjeki Panggabean ini mengaku bahwa alasan utamanya dalam menurunkan berat badan adalah ketakutan terkena penyakit degenaratif , seperti jantung dan diabetes, yang banyak mendera keluarga serta kerabat terdekatnya. Tika -begitu ia akrab disapa- lalu mulai mengubah pola hidupnya secara perlahan; dimulai dengan berhenti merokok hingga memperbanyak asupan sayuran serta buah-buahan setiap harinya.

Hasilnya, ia berhasil menurunkan bobot tubuhnya hingga 10 kg dan menjadi salah satu artis yang berhasil menurunkan berat badan. Wow, salut!

3. Tina Toon



Siapa yang tidak mengenal Tina Toon? Artis cilik yang namanya meroket akibat lagu ‘Bolo-bolo’ ini dulunya dikenal karena tubuhnya yang gempal, padahal usianya masih tergolong kanak-kanak. Beranjak dewasa, Tina Toon semakin sadar bahwa kondisi fisiknya lebih banyak memberikan dampak buruk bagi kesehatan. Karenanya, ia kemudian mencoba metoda diet dengan cara mengurangi asupan makanan yang kaya akan karbohidrat dan lemak (nasi putih, roti, gorengan, makanan bersantan, dll), dan menggantinya dengan konsumsi rutin buah-buahan, seperti apel, jeruk, pear, dan anggur.

Berkat kegigihannya, Tina berhasil memangkas bobot tubuhnya hingga 25kg. Sungguh menginspirasi!

4. Okky Lukman



Artis Indonesia yang berhasil menurunkan berar badan lainnya adalah Okky Lukman. Okky mengaku bahwa pola hidup artis yang tidak sehat merupakan salah stau penyebab mengapa dulu tubuhnya mengalami kelonjakan berat badan yang cukup signifikan.

Enggan berlarut-larut dalam kondisi yang tidak sehat, Okky kemudian memutuskan untuk menerapkan pola hidup yang lebih sehat, yaitu dengan menghindari konsumsi junk food yang tinggi lemak namun rendah nutrisi. Selain itu, Okky juga berkomitmen untuk rutin berolahraga setiap harinya. Dari banyak jenis olahrga yang tersedia, ia memilih senam Zumba sebab dianggap lebih efektif dalam membakar lemak. Hasilnya, ia berhasil menurunkan berat badan hingga 10kg. Tertarik mencoba?

5. Denada



Pasca melahirkan, Denada mengaku bahwa ia sempat merasa tidak percaya diri dengan berat badannya yang tiba-tiba melonjak. Karenanya, ketika dokter mulai memperbolehkan ia untuk kembali berolahraga, Denada langsung menyibukkan dirinya dengan berbagai kegiatan olah tubuh, seperti boxing hingga angkat beban.

Selain itu, Denada juga megakui bahwa ia lebih memilih konsumsi quinoa (biji-bijian yang kaya akan protein, serat, vitamin, serta mineral esensial) dibanding nasi putih atau merah sebagai sumber karbohidratnya. Salut, deh, untuk mbak Denada!

6. Aurel Hermansyah



Terakhir, artis Indonesia yang berhasil menurunkan berat badan adalah Aurel Hermansyah. Ya, penyanyi remaja yang tidak lain merupakan putri kesayangan Anang Hermansyah dan Krisdayanti ini memutuskan untuk membatasi asupan gula dan karbohidrat sehari-harinya. Selain itu, Loly -begitu ia akrab disapa- juga memperbanyak konsumsi sayuran serta buah yang tinggi serat. Inilah yang ditenggarai membuat penampilannya terlihat lebih segar dan ‘singset’. Salut!


Setelah mengetahui artis Indonesia yang berhasil menurunkan berat badan. Apakah Agan dan Sista berniat menurunkan berat badan seperti mereka? Ingat! Jika memang berniat menurunkan berat badan, sebaiknya pilih program diet yang sehat dan sesuai dengan kondisi tubuh. Semoga bermanfaat!

emoticon-Toastemoticon-Toast emoticon-Toast


sumur : Go Dok


Jangan lupa buat didownload aplikasinya juga, ya! Karena Agan bisa langsung berkonsultasi tentang kesehatan diri dan keluarga dengan dokter Go Dok, yang tidak hanya ramah, tapi juga informatif dan membantu!

:welcome :welcome
Diubah oleh godok.indonesia 12-07-2017 08:36
0
50.6K
218
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.6KThread9.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.