Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

Ā© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Latah Gangguan Psikologis Khas Orang Indonesia? Simak Fakta Ilmiah di Balik Latah!

yukepodotcomAvatar border
TS
yukepodotcom
Latah Gangguan Psikologis Khas Orang Indonesia? Simak Fakta Ilmiah di Balik Latah!
WELCOME TO YUKEPO OFFICIAL THREAD
emoticon-Ultahemoticon-Ultah emoticon-Ultah



Mungkin kamu udah nggak asing lagi ya sama yang namanya latah. Atau mungkin kamu adalah orang yang kerap mengalami latah ketika kaget? Yap! Latah bukanlah sesuatu yang aneh di negara kita. Banyak orang yang sebagian besar adalah ibu-ibu mengalami latah, mulai dari yang mengeluarkan kata-kata hingga gerakan-gerakan. Kelihatannya sih lucu dan cukup menghibur, bahkan ada sebagian orang yang menjadikan latahnya sebagai personal branding di panggung hiburan seperti Mpok Atiek. Tapi, tahukah kamu kalau ternyata latah merupakan salah satu gangguan psikologis?



Sebenarnya, latah merupakan sebuah kondisi hyperstartling atau perasaan sangat terkejut yang membuat seseorang melakukan reaksi tertentu sebagai bentuk ekspresi dari kekagetannya tersebut. Latah memang paling banyak ditemukan di kawasan Asia Tenggara, terutama di Indonesia dan Malaysia. Gangguan ini umumnya dialami oleh perempuan dewasa. Uniknya, latah merupakan kondisi di luar kesadaran dan kontrol diri di mana orang yang latah secara spontan mengulang kata-kata atau menirukan gerakan-gerakan aneh.



Latah termasuk ke dalam culture-specific syndrome, artinya gangguan ini dipengaruhi oleh budaya masyarakat sekitar. Oleh karena itu, spontanitasnya pun sangat berkaitan dengan budaya di tempat tersebut. Misalnya, jika di lingkungan sekitarnya orang-orang yang latah mengucapkan kata-kata yang cukup vulgar, maka bukan nggak mungkin seseorang dapat terpengaruh untuk latah dalam bentuk yang serupa. Latah bisa bermacam-macam bentuknya. Ada yang disebut echolalia, yaitu mengulang kata-kata yang disebutkan oleh orang lain; echopraxia, yaitu menirukan gerakan-gerakan secara berulang; menuruti perintah secara tak sadar; hingga melakukan hal-hal di luar dirinya. Waduh!



Menurut penelitian Tanner dan Chamberland pada tahun 2001, penyebab utama latah adalah stress. Pengalaman hidup yang membuat stress (seperti meninggalnya suami, stress finansial, dan lain-lain) dapat menjadi faktor pemicu latah. Ada pula yang bermimpi tentang sesuatu yang absurd dan berhubungan dengan konteks seksual (bermimpi tentang penis dan elemen-elemen seksual) yang akhirnya malah menjadi onset latah mereka. Sementara itu, Osborne (2001) menyatakan bahwa latah merupakan bentuk ekspresi emosional seseorang dalam budaya orang-orang dengan kondisi yang memprihatinkan, seperti kemiskinan atau penindasan. Perempuan dinilai lebih mendalami kondisi ini daripada laki-laki sehingga lebih mudah bagi perempuan untuk latah.




Tapi, perlu diketahui bahwa ada orang yang benar-benar mengalami kondisi latah akibat kondisi psikologis, tapi ada pula yang sengaja latah untuk mendapatkan perhatian orang lain. Karena latah terkadang dianggap lucu dan menghibur, banyak orang yang memanfaatkan latah sebagai alat untuk mendapatkan perhatian. Padahal sebenarnya, latah yang udah kronis dapat merugikan diri sendiri dan orang lain sehingga sangat disarankan untuk mengikuti terapi penyembuhan latah.

Nah, begitulah latah yang dianggap sebagai kebiasaan atau justru gangguan psikologis khas orang Indonesia. Latah yang beneran itu capek, lho. Kalau kamu mengalami itu dan ingin berhenti, segera ke psikolog atau psikiater terdekat ya untuk dibantu dalam menangani latah. Oke? Oke?

Sumber dari Yukepo

Rate, comment, cendol appreciated emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia emoticon-I Love Indonesia
0
17.7K
94
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThreadā€¢83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
Ā© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.