bhekaAvatar border
TS
MOD
bheka
Indahnya Pantai Tanjung Tinggi Yang Menjadi Tempat Syuting Film Laskar Pelangi.
Pantai Tanjung Tinggi Belitung merupakan pantai yang kini menjelma menjadi salah satu destinasi wisata paling populer di Pulau Sumatera. Nama pantai yang berada diantara Tanjung Kalam dan Tanjung Pendam ini diambil dari kata “Tanjung” yang bisa diartikan Semenanjung dan “Tinggi” yang berarti pantai dengan bebatuan tinggi. Pantai Tanjung Tinggi sendiri adalah obyek wisata yang masuk wilayah Pulau Belitung dekat Pantai Tanjung Kelayang yang berjarak kurang lebih 31 kilometer dari Kota Tanjung Pandan.


Pantai Tanjung Tinggi Belitung memiliki luas tak kurang dari 80 hektar yang didominasi pasir putih. Terdapat juga ratusan batu granit berukuran besar yang tersebar disekitar pantai dan di kedua semenanjung didekatnya. Ukuran batu granit tersebut bervariasi bahkan ada yang mencapai ratusan kubik sehingga lebih besar dari rumah. Perpaduan hamparan pasir putih, batuan granit, serta air laut yang tenang menciptakan panorama pantai dengan keindahan sempurna. Kondisi ini yang menjadikan Pantai Tanjung Tinggi kemudian menjadi lokasi wisata favorit di Belitung.

Secara Geografis Pantai Tanjung Tinggi berada di Desa Ciput – Kecamatan Sijuk – Kabupaten Belitung – Provinsi Bangka Belitung. Dahulu pantai ini merupakan pelabuhan nelayan dari masyarakat sekitar. Meski pantai ini tergolong aman untuk pengunjung namun yang harus diwaspadai adalah serangan ubur-ubur, terutama untuk wisatawan yang punya hobi diving atau snorkeling.
Aktivitas di Pantai Tanjung Tinggi


Video Belitung The breathtaking island beyond the rainbow. Video by Barry Kusuma

klik https://www.youtube.com/barrykusumauntuk melihat video traveling lainnya.

Dibanding pantai lain, Pantai Tanjung Tinggi memiliki pasir putih dengan air paling jernih. Disini kita tetap aman jika ingin berenang karena ombaknya tergolong kecil dan tenang. Bahkan antara pasang naik dan pasang surut perbedaannya sangat kecil.
Sunset merupakan momen paling indah di Pantai Tanjung Tinggi Belitung. Pada saat matahari beranjak kembali keperaduan terlihat pesona kecantikan pantai yang luar biasa dengan sinar redup yang menerangi air laut sehingga membias warna keperakan. Selain Danau Kaolin, pantai Tanjung Tinggi juga pernah dijadikan lokasi syuting film fenomenal Laskar Pelangi. Sejak saat itu tak sedikit wisatawan yang menyebut Pantai Tanjung Tinggi dengan sebutan Pantai Laskar Pelangi.

Di Pantai Tanjung Tinggi banyak aktivitas yang bisa kita lakukan. Bila kita mencoba menyelam dan menyaksikan pemandangan bawah laut kita akan disambut dengan ribuan jenis ikan Atherinomorus SP yang bergerombol membentuk formasi artistik. Berikutnya kita akan mendapati lapisan lamun yang banyak dihuni jenis Cymadocea.


Bila penyelaman kita lanjutkan ke tengah di perairan lebih dalam kita akan mendapati karang massif yang diikuti oleh berbagai jenis terumbu karang. Jika kita amati lebih seksama jenis terumbu karang di Pantai tanjung Tinggi ini kondisinya kurang sehat. Hal ini mungkin disebabkan jenis-jenis karang tersebut terbuka lalu kering ketika air laut surut rendah.

Selain berenang dan menyelam, aktivitas yang tak kalah menyenangkan di Pantai Tanjung Tinggi Belitung adalah bermain dan naik di batu-batu granit raksasa. Seperti yang disebutkan diawal pantai ini memang memiliki banyak batuan granit ukuran besar sehingga sangat tepat untuk berpose saat berfoto selfie. Bahkan tak jarang para fotografer profesional menggunakan pantai ini sebagai object pengambilan gambar. Intinya dengan background laut serta batuan besar hasil jepretan kamera jauh lebih eksotis.

Selain batuan besar untuk object pengambilan foto, nilai plus Pantai Tanjung Tinggi lainnya yaitu air lautnya yang berwarna biru kehijauan serta pasirnya yang lembut dan seputih kapas. Hal ini yang membuat wisatawan umumnya betah berada disini dibanding pantai lain di Pulau Belitung. Tak hanya berenang, menyelam, atau berfoto namun pengunjung dapat melakukan serangkaian aktivitas yang lebih santai seperti main pasir atau main voli pantai.


Dari pusat Kota Tanjung Pandan ke Pantai Tanjung Tinggi Belitung kita bisa transit di Tanjung Binga. Jika menyewa atau menggunakan kendaraan pribadi mungkin bisa berangkat jam berapapun dari Tanjung Binga. Hanya saja jika kita menggunakan angkutan umum maka harus berangkat di bawah jam 10 pagi, pasalnya diatas jam tersebut tidak ada lagi angkutan umum yang melewati jalur ke arah Pantai Tanjung Tinggi.

Jika ingin menginap di sekitar lokasi Pantai Tanjung Tinggi kini sudah tersedia fasilitas akomodasi cukup memadai. Ada beberapa hotel dan villa yang disewakan dengan tarif bervariasi. Jika tidak ingin menginap lebih baik sebelumnya kita menyewa sepeda motor atau mobil sehingga mudah jika ingin kembali ke pusat Kota Tanjung Pandan.


Di Pantai Tanjung Tinggi Belitung tidak ada persewaan alat snorkeling, yang ada hanya ban karet. Jadi jika ingin melakukan snorkeling sebaiknya membawa peralatan sendiri. Begitu juga jika ingin berkemah sebaiknya juga membawa tenda sendiri karena tidak ada rental tenda untuk kebutuhan berkemah. Persewaan alat olahraga pantai dan berkemah hanya ada di pusat Kota Tanjung Pandan. Sesampainya di lokasi sebaiknya kita tidak terlalu tertutup dengan masyarakat setempat.


Video Belitung The breathtaking island beyond the rainbow. Video by Barry Kusuma

klik https://www.youtube.com/barrykusumauntuk melihat video traveling lainnya.


Photography oleh Barry Kusuma (Travel Photographer & Videographer).
http://instagram.com/barrykusuma (Inspiring Photos through the Lens)
https://www.youtube.com/barrykusuma (Barry Kusuma Youtube Channel)
Diubah oleh bheka 30-06-2017 08:47
0
26.7K
153
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cerita Pejalan Domestik
Cerita Pejalan Domestik KASKUS Official
2.1KThread2.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.