dragon901Avatar border
TS
dragon901
Gua Berusia 30 Juta Tahun Ditemukan, Isinya Luar Biasa


Mahakarya dari Pencipta kadang tersembunyi dan membuat decak kagum. Seperti salah satu gua yang diduga berumur 30 juta tahun, yang terletak jauh di pedalaman Pulau Utara, Selandia Baru.

Terletak di bawah tanah, dan harus melewati jalan yang berkelok-kelok, tersimpan pemandangan fantasi dengan cahaya magis biru-hijau. Kelap-kelip, mengagumkan, membuat siapapun yang melihatnya terkagum-kagum.



Sepintas terlihat seperti efek yang dibuat oleh animator, tapi apa yang kamu lihat ini benar-benar nyata. Interior gelap ini hidup, yang bercahaya kelap-kelip seperti lampu, adalah koloni "cacing cahaya" (Arachnocampa luminosa).



Fotografer dari Auckland, Josep Michael mendokumentasikan kilau yang mengagumkan itu, menghabiskan waktu berjam-jam dalam gua dengan suhu beku.



Belakangan diketahui, "cacing cahaya" itu adalah larva berbentuk jamur, yakni cikal bakal lalat yang menyerupai nyamuk.



Spesies ini hanya ditemukan di Selandia Baru, sebelah timur Australia. Karena, meski mirip, spesies serupa yang ada di daratan Australia memiliki cahaya lebih redup, dan cenderung tinggal dalam kelompok-kelompok yang lebih kecil.

Metamorfosis pertama dari Arachnocampa ini seperti laba-laba, mengacu pada jejaring dari benang sutra yang digunakan untuk merebut mangsanya.


Diubah oleh Kaskus Support 03 13-06-2017 04:34
0
18.3K
125
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.