• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 3 Pendongeng Keliling Ini Ajarkan Pentingnya Dongeng untuk Anak-anak

kangnulisAvatar border
TS
kangnulis
3 Pendongeng Keliling Ini Ajarkan Pentingnya Dongeng untuk Anak-anak
Masih banyak orang-orang berjiwa sosial yang peduli dengan nasib dan pendidikan anak-anak Indonesia. Pendidikan bukan hanya pelajaran di sekolah, tetapi juga pendidikan moral dan karakter yang bisa diajarkan siapa saja melalui dongeng.

Berbagai topik bisa menjadi cerita yang menarik bagi anak-anak lewat dongeng, seperti pemahaman agama, kebaikan, etika, bahkan sampai lingkungan. Dongeng adalah pendekatan yang mudah bagi anak-anak. Dengan dongeng pula, minat baca anak-anak akan terbentuk. Rasa penasarannya akan terbangun. Imajinasi dan pengetahuannya akan semakin luas.

Begitulah yang disadari oleh ketiga pendongeng keliling ini. Mereka hanyalah sedikit contoh dari sejumlah pendongeng di Indonesia saat ini. Beberapa tergabung dalam komunitas-komunitas pendongeng di Indonesia, dan beberapa juga bergerak sendiri.
Tujuan mereka mulia, ingin tingkat literasi dan pendidikan anak-anak Indonesia lebih baik lagi.


1. Kak Awam



Mochamad Awam Prakoso atau pria yang akrab disapa Kak Awam, sudah keliling Indonesia dari Sabang sampai Merauke untuk mendongeng. Tidak hanya perkotaan, melainkan juga mendongeng ke pelosok daerah hingga perbatasan.

Awal mula Kak Awam mendongeng karena ia sering mendongeng untuk anaknya. Selama mendongeng, Awam banyak mengarang cerita dongengnya sendiri yang banyak diambil dari Kisah Nabi dan sahabatnya. Lalu Ia ingin manfaat dongeng bisa dirasakan lebih banyak lagi anak-anak. Tahun 2008 ia diundang mendongeng ke berbagai daerah dan kemudian mendirikan Kampung Dongeng tahun 2009, yang sekarang sudah puluhan cabang tersebar di Indonesia. Pada 2013, Kak Awam memecahkan rekor MURI mendongeng selama 8 jam.

Menurut Kak Awam, mendongeng bisa meningkatkan komunikasi antara orang tua dan anak. Bila komunikasi semakin erat, maka cara mendidik orang tua akan semakin diterima bagi anak. Mendongeng juga cara yang efektif untuk mengajak anak suka membaca.
Kumpulan cerita dongeng Kak Awam bisa dibaca di www.kampungdongeng.com


2. Kak Aio



Mochamad Ariyo Faridh Zidni adalah pendiri Ayo Dongeng Indonesia. Ia tergerak sejak membacakan dongeng di depan anak-anak penderita kanker rumah semasa kuliah di Ilmu Perpustakaan FIB UI. Saat pertama kali itu, dia menjadi senang sekali mendongeng. Melihat anak-anak penderita kanker itu tertawa baginya sangat indah, padahal anak-anak itu memakai infus. Mereka terlihat sehat saat tertawa. Perasaan lega pun muncul di hati Ariyo karena bisa menghibur anak yang sakit serta melihat orang tua yang bahagia melihat anaknya tertawa lepas.

Sejak saat itu, pria yang akrab disapa Kak Aio ini pun terjun menjadi pendongeng dan akrab dengan berbagai pihak yang bergerak di bidang dongeng. Salah satu sosok yang dia kagumi adalah Pak Raden.

Untuk menularkan virus mendongeng ini, Ariyo membangun komunitas Ayo Dongeng Indonesia. Tujuannya untuk meningkatkan minat baca anak. Bila ada yang mau mengundang komunitas ini ke acaranya, Ayo Dongeng Indonesia tidak memungut biaya apapun. Kini komunitas ini diisi oleh berbagai kalangan, seperti guru, karyawan, mahasiswa, dan remaja.


3. Pak Samsudin



Pak Samsudin adalah seorang pendongeng keliling yang rela mengayuh sepeda ribuan kilometer untuk mengkampanyekan pelestarian satwa dan hutan Indonesia dengan cara mendongeng.

Mendongeng menurut Samsudin dapat meningkatkan keakraban antara orang tua dan anak serta kedekatan emosional antara orang tua dan anak akan semakin terbina. Serta banyak pesan-pesan moral dan agama yang bisa disampaikan oleh orang tua kepada anak-anaknya melalui dongeng.

Samsudin telah berkeliling beberapa daerah di Indonesia menggunakan sepedanya untuk mengampanyekan konservasi lingkungan di Indonesia lewat mendongeng. Setiap kali mendongeng di kota yang dikunjunginya, Samsudin selalu menggunakan wayang satwa buatannya. Tokoh satwa tersebut dibuat Samsudin setiap kali mengunjungi wilayah-wilayah tertentu.

Itulah beberapa contoh pendongeng keliling yang sudah menyebarkan pesan kebaikan bagi anak-anak.

Kita juga bisa lho berbagi buku dongeng untuk anak-anak Indonesia. Sisihkan uang di Gerakan Buku untuk Indonesia.

Gerakan yang dipersembahkan oleh BCA ini, adalah salah satu cara meningkatkan minat baca di Indonesia. Dengan menyisihkan uang minimal Rp 100.000 hingga Rp 1juta, Agan secara tidak langsung juga sudah membagikan buku-buku gratis bagi anak-anak di sejumlah titik di Indonesia.

Yuk segera donasidi sini



Spoiler for Sumber-sumber:


Diubah oleh Kaskus Sport 14-06-2017 10:05
0
17.4K
108
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.