Kaskus

News

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

presiden.trumpAvatar border
TS
presiden.trump
Tidak hanya Indonesia, Inilah Negara-Negara yang Melarang Hizbut Tahrir
Tidak hanya Indonesia, Inilah Negara-Negara yang Melarang Hizbut Tahrir
By Ansori - May 8, 2017


Tidak hanya Indonesia, Inilah Negara-Negara yang Melarang Hizbut Tahrir
emoticon-Wowcantik emoticon-Wowcantik emoticon-Wowcantik




SURATKABAR.ID – Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) resmi dibubarkan oleh pemerintah Indonesia. Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Wiranto menyatakan jika HTI terindikasi cukup kuat telah bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945.

“Pemerintah perlu mengambil langkah-langkah hukum secara tegas untuk membubarkan HTI,” ujar Wiranto saat memberikan keterangan pers di Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Senin (8/5/2017), dikutip dari kompas.com.

Ia menjelaskan jika keputusan tersebut dilakukan setelah melakukan kajian yang cukup panjang.

“Kami memfinalisasi satu proses yang cukup panjang, mempelajari dan mengarahkan sesuai UU Ormas dan sesuai ideologi negara Pancasila,” ujar Wiranto.

Tidak hanya Indonesia, Hizbut Tahrir sendiri telah banyak ditentang dan dilarang di berbagai negara. Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh kanalberita.net dari pesan berantai yang beredar di media sosial, diketahui jika setidaknya ada 20 negara, termasuk Indonesia yang melarang kegiatan yang berafiliasi dengan Hizbut Tahrir.

Berikut negara-negara yang dikabarkan telah melarang organisasi Hizbut Tahrir.


1. Bangladesh melarang pada tahun 22 Oktober 2009, karena mengancam kehidupan damai di negara itu.

2. Mesir melarang pada 1974, setelah dianggap terlibat upaya kudeta dari sekelompok anggota militer.

3. Kazakhstan melarang pada 2005.

4. Pakistan melarang pada 2003.

5. Rusia melarang pada 1999 sebagai “Organisasi Kriminal”, dan pada tahun 2003 sebagai “Organisasi Teroris“.

6. Tajikistan melarang pada 2001.

7. Kirgistan melarang pada 2004, secara umum Hizbut Tahrir dilarang di negara2 Asia Tengah.

8. China melarangnya dan menjulukinya sebagai “teroris”.

9. Di Malaysia, pada 17 September 2015 Komite Fatwa Negara Bagian Selangor menyatakan Hizbut Tahrir (HT) sebagai kelompok menyimpang, dan mengatakan siapapun yang mengikuti gerakan Pro-Khilafah akan menghadapi hukum.

10. Di Denmark, kegiatannya menolak lembaga2 demokratis membuatnya beberapa kali bermasalah dengan hukum.

11. Di Perancis dan Spanyol pada 2008 HT dianggap organisasi illegal dan pihak berwenang mengawasinya dengan ketat.

12. Jerman melarangnya pada 2006 oleh mahkamah agung karena dianggap anti-semit.

13. Suriah melarangnya antara 1998-1999.

14. Di Turki, HT secara resmi dilarang, namun tetap beroperasi. Pada 2009 polisi Turki menahan 200 orang karena diduga menjadi anggota HT.

15. Pemerintah Libya era Muammar Qaddafi menganggap HT adalah organisasi yang menimbulkan kegelisahan.

16. Di negara asalnya, Yordania, HT sampai sekarang masih menjadi organisasi terlarang.

17. Di Arab Saudi, HT dilarang, kritik tajam HT terhadap sistem pemerintahan Arab Saudi terus dilontarkan hingga sekarang.

18. Pada 2007, perdana menteri negara bagian New South Wales-Australia berusaha melarang HT, namun dihalangi oleh Jaksa Agung atas nama demokrasi.

19. Pemerintah Tunisia telah meminta pengadilan militer untuk melarang HT karena dianggap merusak ketertiban umum.

20. Pemerintah Indonesia membubarkan HTI pada tanggal 8 Mei 2017.



http://www.suratkabar.id/39565/news/...-hizbut-tahrir



Nasbung Sumbu Pendek Ndak usak Mewek... Emang udah kenak Oto Banned di Banyak Negara... Tidak hanya Indonesia, Inilah Negara-Negara yang Melarang Hizbut TahrirTidak hanya Indonesia, Inilah Negara-Negara yang Melarang Hizbut Tahrir
Diubah oleh presiden.trump 08-05-2017 13:41
0
16.7K
33
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
KASKUS Official
676.3KThread45.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.