Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

TomatJulAvatar border
TS
TomatJul
Broken Home , Broken Memory
Sesuai judul ane memang dari keluarga broken home, ortu cerai sejak ane duduk di kelas 2SMP.
Kami 3 bersaudara ikut bokap sesuai keputusan pengadilan.
Alasan mereka bercerai karena memang tidak cocok, saling tuduh selingkuh dan bokap menambah bahwa nyokap uda maling uang bokap, puncaknya adalah nyokap di tahan atas alasan kekerasan pada anak.
Nyokap memang main fisik saat mengajari adikku (cwo) jika ada hapalan yang salah maaka di pukul dan menurutku memang sudah kelewat batas.
Setelah nyokap di bebaskan , langsung lanjut ke tahap perceraian.

Setelah perceraian, hidup ku dan adikku cukup berantakan.
Nilai pelajaran ane merosot dan adik ane putus sekolah di bangku SMP.
Ane beruntung bisa lulus SMA dan mendapatkan gelar S.E.
Adik ane berakhir dengan membantu usaha bokap, toko kelontong.

Adik ane bisa putus sekolah karena memang tidak ada yang mengawasi dia belajar lagi, dia sempat di pindahkan ke sekolah agama, cukup jauh dari rumah dan menginap di rumah teman bokap. Tapi baru beberapa bulan teman bokap berulah dengan tidak memberikan makanan yang layak ke adik ane, sarapan cuma teh manis dan sampai di suruh membantu membuat kue kering.
Adik ane juga mau nurut dan sempat pulang ke rumah beberapa hari dan kabur lagi sambil meninggalkan surat pernyataan putus hubungan dengan bokap.
Setelah putus sekolah, adik ane membantu bokap dan bokap berjanji akan membiayai adik ane untuk ikut kursus (komputer, bahasa asing, dlll).
Akan tetapi baru beberapa bulan adik ane tidak lanjut kursus karena selama kursus kerap di telepon bokap untuk pulang membantu di toko.
Kemudian adik ane mulai berulah, mencuri uang di brankas bokap dan di simpan di kamar, ane juga kebagian, di kala itu adik ne bilang uangnya dari jualan MLM dan ane pakai juga.

Tambahan (edit 1)
Sepandai pandainya tupai melompat akan jatuh juga
Sepandai pandainya adik ane mencuri, ketahuan juga sama bokap
Kami berdua di maki habis habisan sama bokap tiap malam
Bokap selalu pulang lewat tengah malam dan kami hanya bisa tidur nyenyak sampai tengah malam karena kami akan di banguni bokap hanya untuk mendengar makiannya, berlangsung cukup lama, pikiran negatif sempat terbesit untuk menghentikan kicauan bokap tapi akal sehatku mencegahnya sampai sekarang.

Adik ane membantu di toko seperti kuli angkut karena memang bertugas mengangkat dan menyusun barang di toko.
Apa memang pantas di pekerjakan bokap ane seperti itu? Gaji bersihnya per hari hanya 70ribu dan hari libur juga harus membantu mengantar pesanan jika ada.
Belum lagi kalau ada masalah lampu yang mati atau sekring rusak, ane ane yang di ributin tengah malam oleh bokap untuk diperbaiki walau lagi tidur.
Apa pantas?

Kemudian bulan lalu adik ane memutuskan untuk kerja di tempat lain dan ane setuju saja dan konsekuensi pasti di usir oleh bokap.
Dan benar saja adik ane hari ini mengakui kalau bokap sudah tahu planningnya dan saat kami berdua ngobrol dia ruang makan, bokap ane diam diam sudah di depan kami, mungkin menguping pembicaraan kami entah dari kapan.
Dan dimulailah makian dan sumpah serapah bokap ane, dan di tiap kalimatnya pasti membawa nama nyokap ane, heran kenapa, mungkin masih dendam dengan nyokap ane terus kenapa kami jadi sasaran?
Di dalam omelan bokap ane, ada kalimat "silahkan kalau mau kerja di tempat lain tapi kasih tahu saya tempatnya dimana, setelah itu silahkan buat surat pernyataan putus hubungan. Kalian berdua sekaligus mau keluar dari rumah ini juga silahkan tapi buat surat pernyataan putus hubungan kalau tidak jika suatu saat kalian kembali dengan kondisi sakit sakitan, saya tidak mau menanggung biaya kalian."

Pertanyaan saya :
1. Haruskan kami meninggalkan rumah dan membuat surat pernyataan putus hubungan? Atau hanya adik saya?
2. Paspor dan akte lahir adik saya ada di tangan bokap, apakah perlu di ambil terlebih dahulu? Dan pasti tidak diberikan baik-baik.
3. Apakah perlu di bawa jalur hukum? Adakah hukum yang mengatur persoalan seperti ini?
Diubah oleh TomatJul 28-04-2017 15:02
0
1.7K
22
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Heart to Heart
Heart to HeartKASKUS Official
21.8KThread27.9KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.