Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

keadilan8Avatar border
TS
keadilan8
PT Bank Syariah Mandiri siap melayanan pembiayaan rumaht tanpa DP


Jakarta - Ingin memiliki sebuah rumah idaman namun terkendala Down Payment (DP) alias uang muka yang cukup besar? Nampaknya problem tersebut bisa terjawab sudah.

Salah satu bank syariah tanah air yakni PT Bank Syariah Mandiri menawarkan layanan pembiayaan rumah dengan DP 0% atau tanpa DP.

Produk yang bernama Pembiayaan Griya BSM DP 0% ini adalah KPR alias pembiayaan untuk pembelian rumah tinggal (konsumer), fasilitas ini untuk rumah baru maupun bekas di lingkungan developer maupun non developer tanpa dipersyaratkan adanya uang muka bagi nasabah (nilai pembiayaan 100% dari nilai taksasi).

Akad yang digunakan adalah akad murabahah. Akad murabahah adalah akad jual beli antara bank dan nasabah, dimana bank membeli barang yang dibutuhkan dan menjualnya kepada nasabah sebesar harga pokok ditambah dengan keuntungan margin yang disepakati.

"Pembiayaan griya BSM DP 0% kini sudah ada dan masih berlangsung. Namun ada beberapa ketentuan khusus" terang staff Customer Care, Bank Syariah Mandiri, Vicky dalam perbincangannya dengan detikFinance, Kamis (9\/8\/2012).

Dijelaskan Vicky, ada beberapa ketentuan khusus bagi calon nasabah KPR tersebut. Diantaranya yakni kondisi rumah yang jadi bahan pertimbangan.

"Misalnya saja rumahnya tidak berada di bawah kabel sutet (saluran udara tegangan tinggi). Kemudian lebar jalanan depan rumah harus 3,5 meter atau mampu dilalui 2 mobil dan tidak rawan bencana seperti banjir," paparnya.

Adapun, sang calon nasabah harus menggunakan payroll alias pembayaran gaji via Bank Syariah Mandiri.

Vicky juga menjelaskan margin ataupun bunga (jika di bank konvensional) yang terdiri atas tiga skema. Cicilan pembiayaan sekama 1-5 tahun marjinnya mencapai 12% efektif. Untuk 6-10 tahun besaran marjinnya 13%."untuk 11-15 tahun marjinnya 14%," tegas Vicky.

Berikut fitur, persyaratan dan dokumen yang diperlukan untuk pembiayaan Griya BSM DP 0% ini.

Angsuran tetap hingga jatuh tempo pembiayaan
Proses permohonan yang mudah dan cepat
Fleksibel untuk membeli rumah baru atau second
Maksimum plafon pembiayaan sampai dengan Rp 5 miliar
Jangka waktu pembiayaan yang panjang
Fasilitas autodebet BSM atas gaji yang disalurkan melalui Tabungan BSM
Persyaratan:

Berstatus karyawan dengan penghasilan tetap
WNI cakap hukum
Usia minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun pada saat jatuh tempo pembiayaan
Maksimal pembiayaan 100% dari harga taksasi rumah yang dibiayai
Memiliki fasilitas payroll (pembayaran gaji) melalui BSM
Nasabah di-cover oleh asuransi jiwa pembiayaan plus PHK.
Dokumen yang Diperlukan:

Fotokopi KTP pemohon
Fotokopi Kartu Keluarga
Fotokopi Surat Nikah (bila sudah menikah)
Asli slip Gaji & Surat Keterangan Kerja
Fotokopi Tabungan/Rekening Koran 3 bulan terakhir
Fotokopi NPWP untuk pembiayaan di atas Rp50 juta
Fotokopi rekening telepon dan listrik
Fotokopi SHM/SHGB
Fotokopi IMB dan Denah Bangunan
Asli surat persetujuan dan kuasa Nasabah untuk pemotongan gaji

http://finance.detik.com/moneter/198...anpa-uang-muka

komentar :

Diubah oleh keadilan8 22-04-2017 06:59
0
10.1K
65
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.3KThread41.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.