Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fulbrightAvatar border
TS
fulbright
Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS
Amerika Serikat, negera yang tak pernah berhenti berinovasi dan selalu menjadi yang terbaik dalam hal apapun di jagat raya ini.

mari kita simak beritanya gan:

Kapal perang termahal yang pernah dibuat Amerika Serikat akirnya mulai berlayar di lautan lepas. Secanggih apakah ganasnya kapal perang paling mahal buatan AS itu?

Angkatan Laut AS mengungkapkan bahwa kapal perang terbaru mereka USS Gerald R. Ford mulai berlayar menuju ke laut lepas pantai Virginia. Kapal perang ini merupakan yang pertama dari kelas terbaru sekaligus merupakan yang termahal dan paling canggih.

Dilansir Daily Mail, Senin (10/4/2017), pembuatan USS Gerlad R. Ford sampai selesai ditaksir menghabiskan biaya sampai US$12,9 miliar atau sekitar Rp 172 triliun (Kurs $1 = Rp 13.300) yang dibuat oleh perusahaan Huntington Ingalls Industries.

Pembuatan R. Ford dimulai pada tahun 2009 dan diperkirakan selesai pada September 2015 dengan biaya US$10,5 miliar. Namun ada masalah dengan sistem pembawa dan teknologi canggih lainnya, seperti peralatan pendaratan pesawat dan pembangkit listrik.

Sehingga pembuatan sempat tertunda dan baru selesai tahun sekarang. Untuk sekarang, R. Ford sedang melakukan uji coba pelayaran dan beberapa teknologi tempur canggih sebelum siap berlayar sepenuhnya.

Berikut beberapa fakta tentang kapal perang USS Gerald R. Ford:

1. Pembuatan kapal melibatkan 5.000 pekerja dan merupakan kapal perang termahal yang pernah dibuat AS.

2. USS Gerlad R. Ford memiliki berat 100.000 ton atau sekitar 400 kali Patung Liberty.

3. Kapal ini memiliki dek penerbangan seluas lima acre, dan memiliki 4.660 personil, 75 pesawat, dan dirancang sepenuhnya dengan menggunakan komputer 3D.

4. Kecepatan kapal ini bisa mencapai di atas 34 knot (34 mph) dan memiliki kabel elektronik sepanjang 10.000.000 kaki jika ditotalkan keseluruhannya.

5. Kapal perang sepanjang 1.106 kaki ini mampu meluncurkan 220 serangan udara per hari dengan dua landasan pacu.

konstruksi kapal raksasa ini membutuhkan bantuan dari 5.000 insinyur. Setelah rampung, kapal ini memiliki berat mencapai 100 ribu ton, dengan panjang geladak 330 meter dan berkemampuan mengangkut 4.660 personil dan 75 buah pesawat.

Kapal perang ini didesain menggunakan komputer 3D modelling. Apabila berlabuh, USS Gerald R. Ford mampu mencapai kecepatan maksimal 34 mil per jam dan memiliki dua reaktor nuklir.

Meski memiliki segudang teknologi canggih, kapal raksasa ini tidak bisa dideteksi oleh radar musuh. USS Gerald R. Ford mampu melancarkan 220 serangan udara dalam sehari, dengan rentang waktu enam menit sekali.

Kapal perang ini dirancang untuk siap mengakomodasi pesawat berawak dan tak berawak di masa depan. Angkatan Laut AS sebelumnya mensyaratkan bahwa kapal induk yang dibangun harus mampu memfasilitasi 160 sorti hingga maksimal 220 sorti per hari di saat aktivitas perang kian intens.

nih gan foto fotonya:

Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS


Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS

Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS


Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS


Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS


Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS


Mengintip Ganasnya Kapal Perang Termahal Yang Pernah Dibuat AS




US NAVY

UNITED STATES OF AMERICA

Wah keren banget ya gan emoticon-Matabelo

ane pribadi berharap Indonesia mau membuat kapal seperti ini atau setidaknya membeli 1 buah kapal ini dari amerika. Indonesia adalah negara maritim, akan sangat mengagumkan jika kita bisa memiliki kapal secanggih ini.
0
5.8K
84
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.