tinyladyAvatar border
TS
tinylady
Kalo Punya Produk High Tech Ini Di Rumah, Pasti Enak Banget Gan!


Bisa bayangin enggak, kalo apapun di rumah Agan memanfaatkan kekuatan teknologi untuk bikin hidup jadi lebih mudah dan lebih menyenangkan?

Bayangin punya tempat tidur yang bisa memantau tidur Agan, robot yang bisa mengepel lantai, alarm yang bisa membangunkan Agan lebih dulu sebelum macet, atau remote control yang bisa melakukan apa saja dari memesan Uber sampai mematikan lampu.
Kelihatannya kayak masa depan banget ya Gan, tapi produk itu semua udah beneran eksis sekarang. Ane akan tunjukin lima produk tersebut nih.

1. Nebia Shower

Mandi lebih efektif, mengurangi 70% penggunaan air.



Nebia menggunakan teknologi spesial H2MICRO™ untuk memperkecil ukuran air menjadi jutaan tetesan dan memperlebar area jangkauan 10x dari shower biasa. Semakin banyak air yang kontak dengan tubuh, membuat kulit terasa lebih bersih dan terhidrasi. Shower ini menggunakan 70% air lebih sedikit, tapi membuat Agan jauh lebih segar.

2. Brava Jet

Robot yang mengepel lantai rumah Agan.



Cara robot Braave Jet mengepel bisa menjangkau debu dan area yang sulit dijangkau sapu biasa. Yang harus Agan lakukan hanya memasang cleaning pad dan dia akan secara automatis memilih alat pel basa, sapu basah, atau sapu kering. Ini bisa membersihkan barang berbahan batu, ubin, atau lantai kayu. Robot mungil ini bisa membersihkan rumah Agan.

3. Sevenhugs Smart Remote

Remot untuk apa saja



Ini barang high-tech impian semua orang. Sevenhugs Smart Remote bisa membuat Agan mengontrol apapun di rumah yang ditunjang dengan teknologi WiFi, Bluetoot, atau Infrared – dari TV sampe speakers, dari lampu sampai AC. Cukup pencet dan klik ke arah objek yang ingin Agan atur dengan remote. Bahkan Agan bisa mengarahkan remot dari pintu Agan untuk memesan Uber, atau arahkan ke jendela untuk melihat cuaca lebih jelas.

4. Bonjour

Alarm pintar dengan artificial intelligence



Dengan Bonjour, jam alarm Agan bisa kerja dobel dengan jadi asisten pribadi. Jam alarm yang dikontrol suara dan AI akan menyesuaikan jam bangun Agan berdasarkan kondisi tertentu.

Misalnya saat Agan harus bangun pagi karena ada meeting atau lalu lintas macet ke arah kantor atau kampus, Bonjour akan membangunkan Agan lebih cepat jadi Agan bisa dateng tepat waktu. Dia juga akan membantu Agan untuk tidur lebih baik dengan arahan program relaksasi. Dan canggihnya, Agan cukup mengontrol perangkat pintar ini dengan suara Agan aja, seperti mengatur temperatur saat Agan tidur atau terbangun. Ada banyak fitur yang terdapat di sebuah jam alarm mungil.

5. Roome Mini Plus
Lampu yang bisa nyala atau mati sendiri karena mendeteksi keberadaan orang



Lampu ini akan menyala sesaat Agan bangun dari tempat tidur, atau masuk ruangan dengan lampu tersebut, atau mati secara otomatis saat Agan pergi meninggalkan ruangan. Lampu ini juga bisa dibawa kemana-mana karena portable dan bisa dibawa indoor maupun outdoor. Keren banget kan?

sumur: [URL="https://S E N S O Rproduct-hunt/these-17-smart-home-products-will-make-your-life-better-297056ed1374"]medium.com oleh Product Hunt[/URL]
Diubah oleh tinylady 05-04-2017 15:23
0
15.9K
103
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.