Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

selamat.korupsiAvatar border
TS
selamat.korupsi
Anies Baswedan: Saya tidak mengira akan diganti
Anies Baswedan tak mau berspekulasi penggantian dirinya sebagai menteri karena adanya tekanan politik terhadap Presiden Joko Widodo

Dua puluh dua bulan menjabat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan punya satu keinginan yang belum terbayar. Yakni berkunjung ke Pusat Pengembangan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P4TK) Seni dan Budaya Yogyakarta.

"Tiap datang ke Yogyakarta rasanya semua sudah (saya kunjungi). Hanya sini yang belum," katanya, Kamis (11/8/2016).

Hari itu, keinginannya lunas. Di sela kunjungan ke Yogyakarta--usai menjadi pembicara di Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta--ia menyempatkan ke kampus di Ngaglik, Sleman itu.

Di depan ratusan pegawai ia bicara tentang pendidikan, keragaman suku bangsa, masa kecil dan jabatannya sebagai menteri--yang dikatakannya telah dicukupkan oleh Presiden Joko Widodo.
"Kekuatan sebenarnya terletak pada sang aktor. Bukan peran yang sedang dimainkan," kata Anies mengutip ucapan sastrawan dan pemain teater dunia Konstantin Stanislavsky. Jadi, "jangan kejar jabatan karena jabatan bisa datang dan pergi," katanya menambahkan.

Di sela perjalanannya ke beberapa tempat sebagai pembicara, Anies bersedia menerima Anang Zakaria, kontributor Beritagar.id, untuk wawancara di atas mobil. Hal itu dilakukan mengingat padatnya kegiatan Anies di Kota Gudeg pada Kamis itu.

Anies tiba di Yogyakarta pukul 07.20 WIB, dan harus kembali lagi ke Jakarta pukul 13.05 WIB.

Selain berbicara di depan mahasiswa UII dan beberapa tempat lain, ia juga menyempatkan diri berdoa di depan pusara ayahnya, Rasyid Baswedan, mantan Wakil Rektor UII Yogyakarta, yang dikebumikan di kompleks pemakaman kampus.

Perbincangan berlangsung dua sesi, selama tidak lebih dari satu jam. Pertama dalam perjalanan dari kampus UII ke P4TK Yogyakarta. Kedua, ketika menuju bandara Adisucipto.

Sepanjang perjalanan, di mobil ia bicara banyak tentang perombakan kabinet, tawaran jadi calon Gubernur DKI Jakarta, hingga soal gagasan full day school dari Muhadjir Effendy, seorang pegiat pendidikan yang menjadi penggantinya. Berikut kutipannya:

Banyak orang tak mengira Anda terkena perombakan kabinet. Bagaimana tanggapan Anda?
Kalau ditanya bagaimana saya juga tidak tahu. Saya juga tidak mengira dan tidak dengar kabar-kabar (reshuffle). Biasanya media malah lebih cepat dengar, tapi (kali) ini kan sama sekali tak ada yang tahu.

Anda bertanya ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) apa alasan Anda diganti?
Saya tidak tanya. Sama sekali tidak. Saya analogikan saya ini adalah senopati. Senopati itu dikirim tugas harus siap, ditarik dari tugas pun juga siap.

Bukankah Anda tidak masuk dalam menteri dengan rapor merah...
Serapan anggaran Kemendikbud itu nomor dua paling tinggi. Artinya program berjalan. Kemudian soal audit, kami itu berstatus WTP (Wajar Tanpa Pengecualian). Lalu kami juga di posisi B plus atau A minus dalam kinerja kementerian. Jadi termasuk tinggi semua.

Dalam opini masyarakat pun Kemendikbud termasuk paling tinggi. Lalu, tingkat kepuasan masyarakat terhadap menterinya juga paling tinggi di antara menteri lain lho. Ya kalau lihat angka-angka (kami) memang tinggi.

Anda merasa kecewa?
Kita jangan bicara rasa. Kita sedang bicara dalam sebuah negara yang memiliki struktur. Ada pembagian wewenang. Ketika kepala negara memutuskan untuk cukup sampai di situ tentu ia punya pertimbangan. Saya justru menghormati Pak Presiden dengan hak prerogatifnya.

Beliau adalah kepala negara dan kepala pemerintahan. Saya adalah anak buahnya. Begitu ada perintah saya jalankan. Itu namanya disiplin organisasi.

Tapi Anda terbilang orang dekat Jokowi, bahkan sudah bersamanya sebelum jadi Presiden...

Saya ini menjalankan tugas dengan senang hati. Apakah saya siap? Saya siap. Apakah saya mengira (akan diganti)? Saya tidak mengira. Tapi saya tidak mau kecewa. Jalani saja. Saya harus siap dengan keputusan apapun yang dibuat Pak Presiden.

Tidak kecewa namun terkejut karena Anda merasa tidak akan diganti?

Mengejutkan. Tapi saya memilih siap untuk menjalani. Semua teman-teman tahu bahwa saya biasa dan tenang saja. Mulai dari berangkat ke Istana, bertemu Presiden, kemudian pulang dari Istana. Silakan tanya saja sama yang ikut satu mobil dengan saya.

Kapan Anda diberitahu Presiden?

Kira-kira jam 7 malam (sehari sebelum reshuffle). Saya dipanggil dan hari Rabu sudah serah terima (jabatan).

Apa yang dibicarakan dengan Presiden saat pemanggilan itu...

Kronologinya begini. Selasa malam saya ditelepon ajudan Pak Jokowi untuk datang ke Istana. Sampai Istana saya bertemu Pak Menteri Sekretaris Negara (Pratikno) dan Pak Menteri Sekretaris Kabinet (Pramono Anung). Mereka ditugasi menyampaikan ke saya bahwa Pak Presiden akan melakukan reshuffle dan salah satu yang direshuffle adalah saya. Keduanya lalu menanyakan apakah saya punya aspirasi atau punya harapan tentang tugas di tempat lain.

Jawaban Anda?
Saya katakan tak punya harapan dan aspirasi itu. Sebab membayangkan direshuffle saja tidak. Jadi saya tidak bisa membayangkan tugas di tempat lain.

Nah, di ruang Presiden, Pak Presiden menyampaikan permohonan maaf. Saya ucapkan terima kasih sudah diberikan tugas, kemudian saya serahkan paparan atas apa yang saya sudah kerjakan, termasuk rencana APBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara) 2017 dalam bentuk info singkat.

Saat itu Presiden bertanya apakah saya ingin bertugas di tempat lain. Saya bilang tidak. Karena saya tidak pernah minta penugasan dan saya juga tidak pernah berpikir akan dicukupkan tugasnya. Jadi saya tidak punya bayangan tugas di tempat lain.

Berapa lama pertemuan itu?
Tak sampai lima menit.

Dapat tawaran posisi lain dari Presiden, menjadi duta besar misalnya?

Justru saya malah ditanya maunya (posisi) apa. Jadi bukan ditawari (jadi dubes) atau yang lain. Yang (menteri) lain ada yang menjawab mau jadi dubes, tapi saya enggak.

Anda tadi bilang Presiden minta maaf. Apakah menurut Anda ada tekanan politik terhadap Presiden dalam memilih menterinya?
Tidak tahu. Spekulasi kan banyak. Tapi saya tidak mau berspekulasi.

Jadi apa pertimbangannya Anda diganti dengan Muhadjir Effendy?

Saya tidak tahu.

Kabarnya Partai Demokrat menawari Anda menjadi calon gubernur di Jakarta tahun depan...

Saya belum dengar.

Apakah ada tawaran serupa dari partai lain?
Sekarang saya mau santai-santai dulu, istirahat sebentar. Tawaran-tawaran itu adalah bentuk penghormatan--yang saya apresiasi.

Artinya tawaran itu sudah ada?

Pokoknya nanti saja kalau sudah ada tawaran yang serius.

Jadi selama ini tawaran yang datang belum serius?
(Anies terdiam)
https://beritagar.id/artikel/bincang...Anies+Baswedan
0
17.2K
117
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671KThread40.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.