Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

komunitasjalan2Avatar border
TS
komunitasjalan2
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA

Apakah kamu pemburu senja? Mencintai ketenangan yang dihadirkan oleh semburat mentari kala menuju peraduannya?

Senja sejatinya tidak hanya menarik bagi mereka yang mencintainya, melainkan bisa dengan mudah dicintai oleh siapapun. Itulah keajaiban senja. Keajaiban yang diciptakan Sang Maha Cipta sebagai bentuk pengingat umatnya untuk setidaknya meluangkan sedikit waktu menikmati keindahan alami dari rutinitas alam.

Indonesia sendiri sudah sangat terkenal sebagai surganya penikmat sunset dengan berbagai variasi. Kamu menyukai gunung, lembah, hingga pantai bisa menikmati sunset di Indonesia tercinta ini.

Kali ini, kita akan menelusuri tempat-tempat di Pulau Jawa yang memiliki spot terbaik untuk melihat lukisan alam berupa senja. Apakah salah satu atau beberapanya sudah pernah kalian alami?


1. Bagai Terbingkai, Sunset di Istana Ratu Boko Jogja Dijamin Membuatmu Tak Henti Terpanah
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA

Sudah mengenal tentang Situs Ratu Boko? Situs atau Candi yang berada di Kabupaten Sleman, Provinsi DI Yogyakarta ini memang sudah sangat populer dan diburu oleh wisatawan. Tidak hanya karena merupakan peninggalan sejarah, namun juga karena situs ratu boko ini memiliki bentuk yang artisitik untuk difoto, apalagi saat senja tiba.

Senja menjadi waktu terbaik datang dan menikmati peninggalan agung abad ke-8 ini. Lokasinya yang berada di atas bukit ketingian 196 mdpl menjadi alasan mengapa sunset disana berhasil memanah siapa saja yang datang.

Jika kalian berniat datang ke Istana Ratu Boko ini bukanlah hal sulit karena berjarak hanya sekitar 18 km dari Stasiun Tugu Jogja. Jika kebetulan menggunakan angkutan umum, bisa naik Transjogja rute 1A tujuan Prambanan. Barulah kemudian harus dilanjutkan dengan naik ojek karena belum tersedia angkot yang langsung menuju lokasi.

Tiket masuknya sendiri terbagi dalam 2 tipe yaitu sebelum jam 3 sore sebesar Rp 25 ribu dan setelah jam 3 sore sebesar Rp 100 ribu. Ya, perbedaan ini dikarenakan memang saat senja merupakan waktu paling populer sehingga dikenakan biaya jauh lebih mahal. Namun jika ingin lebih hemat maka tentu datanglah sebelum jam 3 dengan resiko harus menunggu lebih lama tentunya untuk menuju momen senja yang dinanti.


2. Rasakan Betapa Indahnya Karunia Tuhan Kala Senja di Air Terjun Toroan Madura
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA

Sudah pernah mengenal Air Terjun Toroan? Air terjun ini terkenal karena mengalir langsung ke lautan lepas alias berlokasi di tepi pantai. Berlokasi di Desa Ketapang Daja, Kabupaten Sampang, kalian jangan sampai melewatkan mengunjungi objek wisata ini jika ke Pulau Madura. Jika melalui Jembatan Suramadu, kalian bisa mengikuti jalur Jalan Pantura Bangkalan kemudian melalui Kecamatan Ketapang kemudian hanya sekitar 4 km akan sampai di Air Terjun Toroan tersebut. Atau jika dari Kota Sampang, jaraknya sekitar 43 km.

Air Terjun Toroan memang menyimpan sejuta pesona. Tidak hanya dari keunikannya karena langsung bermuara ke Laut Jawa, tetapi juga karena kealamian yang masih terbilang perawan. Ya, air terjun ini belum begitu banyak dikenal sehingga memang belum serius dikelola bahkan belum ada fasilitas penunjang wisata seperti toilet, dan sebagainya.

Dengan segala kealamiannya tersebutlah yang akhirnya membuat air terjun ini semakin menawan, terutama ketika senja menjelang. Kalian bisa melihat dua mahakarya secara bersamaan yaitu air terjun bersanding dengan semburat jingga dari matahari yang bersiap menuju peraduan.

Keindahan yang tidak hanya dapat dinikmati secara visual namun juga secara pendengaran dari riuh air terjun, burung yang berterbangan, dan suasana alam lainnya. Kolaborasi tersebut akhirnya mampu menusuk ke jiwa hingga akan terekam secara indah dalam memori siapa saja. Jadi, bagi kalian pemburu senja, jangan lewatkan melihat keagungan alam milik Air Terjun Toroan, ya !


3. Pantai Buyutan di Pacitan Tak Sekedar Indah Kala Senja, Tapi Nampak Artistik nan Eksotis
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA

Jika kalian pemburu sunset sejati, sangat disarankan untuk menyempatkan diri ke Pantai Buyutan yang berada di Kecamatan Donorojo atau sekitar 44 km dari pusat Kota Pacitan, Jawa Timur. Ada dua pilihan untuk menikmati pantai ini yaitu dari atas tebing atau turun ke pantainya. Keduanya sama-sama mempesona. Jika dari atas, hijaunya rumput berpadu lahan pertanian akan menjadi dasar alam, sedangkan jika turun ke pantai maka putihnya pasir akan membuat terlena mata. Dan beruntungnya lagi ialah untuk turun ke pantainya kini sudah terbangun jalan sehingga tak perlu bertaruh nyawa melewati tebing.

Yang menjadikan spesial dari pantai ini ialah keberadaan karang-karang besar dan yang paling artistik ialah sebuah karang bernama Watu Narodo. Bisa dikatakan bahwa karang satu ini menjadi landmark dari Pantai Buyutan itu sendiri.

Menikmati keindahan pantai dengan ombaknya yang berkejaran nampak akan membuat terlena, namun tetaplah berhati-hati karena ombak yang besar khas pantai selatan selalu menghantui. Jadi tak perlu dan memang tidak disarankan untuk berenang, cukup nikmati saja keindahan yang sudah sangat mempesona.

Tentunya kalian juga tak boleh menyia-nyiakan kesempatan emas melihat langsung spot terbaik sunset di Pacitan ini. Dari pantai ini, semburat jingga akan memberikan kesan dramatis yang tak bisa ditemukan di lokasi lain. Apalagi dengan adanya Karang Watu Narodo yang akan menjadi lukisan siluet terbaik milik alam. Dijamin kalian tidak akan pernah merasa puas untuk mengabadikannya dalam jepretan foto.


4. Magelang Punya Punthuk Sukmojoyo untuk Memuaskan Hasratmu Berburu Senja
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA

Ini dia objek wisata di Magelang yang mungkin belum banyak dikenal luas oleh wisatawan pecinta alam, Punthuk Sukmojoyo. Beralamatkan di Dusun Krinjing, Desa Giri Tengah, Kecamatan Borobudur, objek wisata alam di ketinggian 1000 mdpl ini sangat cocok bagi kalian pemburu senja ataupun fajar. Ya, karena berada di atas ketinggian membuat Punthuk Sukmojoyo dapat merekam dua fenomenal rutin sekaligus yaitu sunrise dan sunset.

Untuk menuju puncaknya, kalian harus mendaki sekitar 20 menit. Terlihat singkat namun karena cukup curam sehingga akan cukup pula menghasilkan peluh. Siapkan fisik termasuk makanan dan minuman untuk berjaga-jaga. Tetapi, jika sudah sampai di atas puncak, maka tak ada pilihan lain selain menikmati panorama lanskap yang dihadirkan.

Dari atas Puncak Puncak Sukmojoyo, kalian bisa melihat Gunung Merapi, Gunung Merbabu, Gunung Sumbing, bahkan termasuk Candi Borobudur. Semuanya nampak terhampar luas didepan mata. Apalagi, sudah tersedia plaza kecil seperti rumah pohon yang siap membuat puas pandangan sekaligus mempercantik foto apalagi saat sunrise dan sunset.

Di kala senja, bentang alam yang dilapisi jingganya cahaya mentari akan membuat kalian tak ingin berkedip. Begitu luas dan siap memukau pengunjung, Jangan sia-siakan untuk mengabadikan momen tersebut karena ada banyak pilihan spot untuk menghasilkan foto dengan cerita dan kesan yang berbeda-beda.

Jika kalian tertarik untuk datang, kalian bisa langsung menuju arah candi Borobudur lalu ambil jalan ke Amanjiwo atau Rumah Kamera. Ikutlah jalan menuju Desa Giri Tengah, kalian bisa tanya ke penduduk setempat jika bingung karena jalannya cukup banyak kelokan. Jika sudah tiba di Desa Giri Tengah dan melihat Balai desa, kalian tinggal belok kanan dan menemukan masjid, disanalah awal perjalanan kalian untuk mendaki. Kendaraan bisa kalian titipkan dimasjid karena sudah ada petugas parkirnya.


5. Panorama Senja Milik Pantai Puncak Guha di Garut, Tak Kalah Memukau Mata
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA

Garut tidak hanya tentang kesejukan di dataran tinggi, karena Garut Selatan berbatasan langsung dengan Samudera Hindia. Salah satu panorama indah yang dimiliki Garut ialah Pantai Puncak Guha. Pantai apa Puncak? Ya, begitulah nama pantai ini, dinamakan demikian karena pantai ini berbatasan langsung dengan tebing tinggi dengan kata lain wisatawan akan menikmati lautan lepas dari atas ketinggian.

Lokasi pantai ini berada sekitar 2 km dari Pantai Rancabuaya atau sekitar 90 km dari Pusat Kota Garut. Wisatawan pada umumnya lebih mengenal Pantai Rancabuaya, padahal Pantai Puncak Guha yang berada di tepi jalan ini juga tak kalah menariknya apalagi saat senja mulai menunjukkan dirinya. Tiket masuknya sendiri hanya sebesar Rp 5ribu per orangnya.

Sebelum benar-benar berada di puncak, pengunjung memang harus melakukan usaha lebih terlebih dahulu yaitu dengan menaiki tanjakan. Namun semua kelelahan yang mungkin dirasa akan langsung terbayar ketika sudah sampai di puncak. Luas dengan deburan ombak pantai selatan yang terkenal dahsyat.

Sebenarnya tidak hanya panorama dari atas bukit saja yang menjadi daya tariknya melainkan juga bisa menuju goa di salah satu sisi tebing. Hanya saja karena terlalu curam, tidak semua orang berani menuju goa tersebut.

Sebagaimana tema tulisan kali ini, maka waktu terbaik untuk datang ialah saat sore hari. Romantisme senja yang dihadirkan akan memberikan pengalaman yang spesial. Ditambah lagi, puncak Pantai Guha ini merupakan padang rumput yang luas sehingga akan memberikan pandangan yang seolah tanpa batas langsung menuju barat tepat ke peraduan sang mentari.


6. Pulau Umang di Banten Menjadi Penutup Sunset-nya Pulau Jawa
6 SPOT MENARIK MEMBURU SENJA DI TANAH JAWA

Tidak benar-benar berada di garis ter-Barat dari Pulau Jawa memang, namun cukup menyimbolkan diri sebagai penutupnya mentari di Pulau Jawa. Begitulah Pulau Umang yang berada di provinsi paling Barat Pulau Jawa, Banten.

Masuk dalam Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Perjalanan menuju Kecamatan Sumur dapat ditempuh sekitar 6 jam dari Jakarta. Kemudian dilanjutkan dengan menggunakan boat menyebrang ke Pulau Umang hanya sekitar 10 menit. Untuk urusan akomodasipun tak perlu dikhawatirkan karena ada beberapa pilihan penginapan di dalam pulau umang ini.

Menikmati keindahan pulau umang ini ada baiknya dinikmati secara penuh seharian, karena selain melihat sunset, kegiatan snorkeling juga sangat direkomendasikan mengingat keindahan biota laut yang dimiliki perairan barat jawa ini. Jika tidak ingin snorkeling pun, menikmati keindahan laut biru berpadu pasir putih juga bisa dilakukan dengan sekedar bersantai di pantai hingga momen yang ditunggu pun tiba. Ya, keindahan senja dari Pulau Umang.

Senja di Pulau Umang ibarat magnet bagi wisatawan untuk datang. Banyak spot yang bisa kalian pilih untuk menghasilkan siluet tersendiri dari hasil kilau mentari sore. Kesemuanya menghadirkan kesan tersendiri yang akan membuat kalian tidak menyesal. Tentunya agar lebih maksimal, datanglah saat musim kemarau, ya.

SUMBER
0
3.8K
21
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.