adakoktapiAvatar border
TS
adakoktapi
Jalur Sepedaan Bisa Dibikin Jadi Kambing Kayak Begini!
Buat para pesepeda berhasil menempuh rute-rute yang menantang dan panjang mungkin jadi kebanggaan dan kepuasan tersendiri. Tapi terkadang menempuh rute yang biasa bisa jadi membosankan kan. Nah, buat kamu yang ingin bersepeda sambil menemukan kepuasan yang baru, mungkin kalian bisa mengikuti cara sebuah kelompok pesepeda yang satu ini.



Jadi ada kelompok pesepeda bernama Fight Club yang terdiri dari empat orang pengendara sepeda amatir yang membuat gambar kambing pada sebuah aplikasi penelusuran jalan bernama Strava dengan cara bersepeda menempuh jarak sekitar 200 km di sekitar Perth. Mereka menghabiskan waktu sekitar tujuh jam untuk bersepeda dari berbagai tempat berbeda, dari pusat kota hingga pinggiran kota dan akhirnya membentuk gambar kambing pada peta mereka ini Gan. Hasilnya adalah gambar artistik seekor kambing yang digambarkan dalam peta Perth lengkap dengan kuku, tanduk dan bahkan jenggotnya.



Mereka melakukan hal ini karena ingin mencoba memetakan rute dengan cara yang berbeda yakni melalui gambar. Unik ya gan!

'Cyclists in Perth tend to ride the same roads everyday so we wanted to try something out of the ordinary,'
'
- Kata Ben Jones, salah satu dari pesepeda ini.




Kenapa kambing?

Mungkin agan bertanya-tanya kenapa kelompok pesepeda ini ingin menggambar kambing? Kenapa harus kambing? Kalau kata mereka sih tidak ada alasan yang khusus. Selain karena menurut mereka kambing itu hewan yang keren, kambing juga lebih gampang untuk digambar.

"Goats are badass and they're an easy animal to draw in profile"



Setelah hasil karya mereka dari bersepeda ini di share di internet banyak respon positif yang diberikan oleh sesama pesepeda lainnya. Salah satu alasannya mungkin karena ide mereka ini bisa jadi pilihan alternatif bersepeda yang tidak membosankan dan menantang. Karena respon positif yang mereka terima, mereka bahkan berencana untuk menggambar peta binatang lainnya nih Gan.

Buat kamu yang suka bersepeda tertarik buat ikutan nyoba cara bersepeda unik ini gak Gan?

sumber
sumber


Diubah oleh adakoktapi 16-03-2017 12:22
0
21.3K
140
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.