Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

suratmanahmadAvatar border
TS
suratmanahmad
Infid: Pasca Aksi 411, Toleransi di Indonesia Merosot
Infid: Pasca Aksi 411, Toleransi di Indonesia Merosot

TEMPO.CO, Bengkulu - Peneliti International NGO Forum on Indonesian Development (Infid), Ispahani mengatakan pasca aksi 4 November 2016, yang yang lebih dikenal 411, toleransi di Indonesia mulai merosot.

"Satu aksi aliran tertentu dibalas oleh aksi aliran lain dan seterusnya. ini sesuatu yang berbahaya dalam konteks kebhinekaan Indonesia," kata Ispahani di Bengkulu, dalam kegiatan sosialisasi hasil survei Infid bekerjasama dengan Gusdurian, di Bengkulu Selasa 31 Januari 2017.

Penelitian ini menurutnya berdasarkan hasil riset Infid di enam kota besar di Indonesia yakni Pontianak, Makassar, Surabaya, Surakarta, Bandung dan Yogyakarta, pada Agustus dan Oktober 2016 dan melibatkan 1.200 responden berusia 15 hingga 30 tahun.

Tujuannya untuk mengetahui persepsi dan sikap generasi muda terhadap radikalisasi dan ekstrimisme kekerasan.

“Pada riset yang kita lakukan terlihat jika toleransi sebelum November 2016 masih dinilai baik, namun selepas November 2016 setelah aksi 411 toleransi antarumat beragama mulai terbelah dan merenggang,” kata dia.

Kondisi ini kata Ispahani sebenarnya telah terdeteksi oleh Infid sejak beberapa waktu sebelumnya. Secara umum riset Infid menyimpulkan, internalisasi diri terhadap nilai beragama telah membentuk generasi muda menempatkan agama sebagai bagian dari identitas personal.

Sehingga interaksi nilai kegamaan yang tumbuh di kalangan generasi muda lebih pada aspek dasar bagaimana ajaran agama dijalani oleh seorang pemeluknya. Sehingga sifat generasi muda dalam survei ini tidak bisa mentoleransi tindakan radikalisme dan kekerasan berbasis agama.

“Sikap permisif generasi muda pada sejumlah peristiwa yang dilandasi oleh perbedaan keyakinan menggambarkan posisi generasi muda rentan menjadi intoleran. Peran orang tua sangat menentukan dalam proses internalisasi keyakinan beragama,” katanya, kemudian.
0
1.3K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.