Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jelowedtAvatar border
TS
jelowedt
Perindo Yakin Bisa Usung Hary Tanoe Capres, DPR: RUU Masih Dibahas
Jakarta - Pengusaha yang juga Ketum Partai
Perindo Hary Tanoesoedibjo berambisi untuk
menjadi presiden. Wakil Ketua Pansus RUU
Pemilu, Ahmad Riza Patria mengatakan
berdasarkan UUD 1945 boleh saja sebagai
Warga Negara Indonesia (WNI) Hary Tanoe
mencalonkan diri sebagai presiden.

"Setiap warga negara punya hak yang sama
sesuai UUD 1945 untuk dipilih dan memilih,
sebagai warga negara punya hak memilih kepala
daerah atau presiden. Sebagai warga negara
punya hak dipilih sebagai kepala daerah atau
presiden, itu UUD 1945," ujar Riza saat
berbincang dengan detikcom , Selasa (3/1/2017)
malam.

Perindo sendiri adalah partai baru yang belum
memiliki kursi di parlemen. Merujuk pada draf
usulan pemerintah, pasangan capres dan
cawapres diusulkan oleh partai politik atau
gabungan partai politik yang memperoleh kursi
paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR
atau memperoleh 25% (dua puluh lima persen)
dari suara sah nasional pada Pemilu Anggota
DPR periode sebelumnya.

Sedangkan Perindo belum memiliki kursi di DPR.
Terkait hal tersebut, Riza mengatakan saat ini
DPR masih terus menggodok RUU Pemilu.
Sehingga ketentuan tentang pengusungan calon
presiden maupun calon presiden juga masih
terus dibahas.

"Pansus RUU pemilu belum sampai pembahasan
itu (pengusungan capres dan cawapres oleh
parpol). Nanti tiap fraksi masih diberi
kesempatan untuk mempersiapkan terkait
dengan isu strategis yang akan menjadi
pembahasan pansus," jelas Riza.

"Kita akan melakukan kunjungan ke beberapa
daerah dan perguruan tinggi bertemu instansi
untuk menerima masukan termasuk isu calon
presiden. Apakah calon presiden dapat
diusulkan oleh partai yang hanya ada di
parlemen atau semua partai dapat mengusulkan,
sekalipun tidak ada ada perwakilan di parlemen
dan partai baru. Itu nanti pembahasannya,"
sambung Wakil Ketua Komisi II DPR itu.

Riza menambahkan, tim pansus RUU Pemilu
akan terus mengkaji rancangan undang-undang
agar mendapat hasil terbaik."Kita masih
melakukan pengkajian pendapat bagaiman yang
terbaik. Termasuk penyusunan UU Pemilu,"
tutupnya. (nkn/nkn)

https://m.detik.com/news/berita/d-3387127/perindo-yakin-bisa-usung-hary-tanoe-capres-dpr-ruu-masih-dibahas
0
3.9K
50
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671KThread40.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.