Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

manjuntak15Avatar border
TS
manjuntak15
Ahok: Katulampa Siaga I Pun Saya Enggak Khawatir Sekarang...


JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan, saat ini dirinya tidak pernah khawatir Jakarta akan banjir meskipun Bendungan Katulampa di Bogor dinyatakan siaga I. Sebabnya, normalisasi sungai terus dilakukan.

"Katulampa siaga I pun saya enggak pernah khawatir sekarang, karena masalah kita sudah bisa kita atasi," ujar Ahok di Cililitan, Kramatjati, Jakarta Timur, Rabu (28/12/2016).

Ahok mencontohkan, salah satu yang sudah bisa diatasi yakni Pintu Air Manggarai. Menurut Ahok, Pintu Air Manggarai saat ini tidak pernah siaga I.

"Kalo di Manggarai sih udah aman. Kalian lihat Manggarai, Pintu Air Manggarai pernah enggak baca siaga I sekarang? Enggak pernah," kata dia.

Saat meninjau saluran air di Cililitan, warga mengatakan banjir masih terjadi akibat ukuran saluran air tersebut terlalu kecil. Setelah meninjau saluran air dan inspeksi Kali Ciliwung di sana, Ahok menyebut penerapan sheetpile belum selesai.

"Harusnya sudah di-sheetpile, kan saya udah pernah telusuri dari sungai. Saya lihat ternyata benar, jadi yang dibilang sekarang kecil itu karena belum ditutup," ucap Ahok.

Permasalahan yang dihadapi saat ini, lanjut Ahok, yakni posisi rumah yang berada di dataran yang rendah. Namun, khusus untuk rumah-rumah di Cililitan, Ahok menyebut posisinya masih aman.

"Kalau dilihat dari posisi tadi, ini masih aman. Makanya tadi saya bilang, tanah-tanah di sini bisa naik lagi harganya, pasti naiklah harganya," tutur dia.

http://megapolitan.kompas.com/read/2...atir.sekarang.
Like I care emoticon-Marah
Kau telah menyakiti segelintir wong cilik yg reklamasi di tepi kali Hook!
0
6.2K
74
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.6KThread41.3KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.