Kaskus

News

utangcahyono86Avatar border
TS
utangcahyono86
Dugaan Mark Up Gedung Gadis Enrekang, ITCW Tuding Polisi “Masuk Angin”
POJOKSULSEL.com, ENREKANG – Koordinator Indonesia Timur Coruption Watch (ITCW) Jasmir Laintang, menuding pihak kepolisian masuk angin dalam menangani kasus dugaan korupsi proyek pembangunan Kantor Gabungan Dinas, di Kabupaten Enrekang Sulawesi Selatan (Sulsel).

Menurut Jasmir Laintang,‎ kasus yang bergulir sejak tahun 2015 itu, hingga kini belum ada perkembangan mengenai hasil penyelidikan yang dilakukan oleh aparat kepolisian.

“‎Padahal kasus ini sudah ditangani oleh pihak Polda. Kami curiga ada yang salah dalam proses penanganannya,” ujar Jasmir Laintang, Selasa (20/12/2016).

Proses pengerjaan proyek yang menelan anggaran senilai Rp11,8 miliar, yang bersumber dari APBD Pokok tahun 2015 itu, diduga telah menyalahi ketentuan tekhnis ‎atau mark up anggaran.

Kasus ini juga disebut-sebut melibatkan oknum pimpinan pejabat ‎lingkup Pemerintah Kabupaten Enrekang.

“Pihak kepolisian kami minta jangan main-main soal penanganan kasus ini. Penanganannya harus transparan karena dana yang digunakan adalah uang rakyat,” tegas Jasmir Laintang.

Aparat kepolisian, kata dia, jangan menganggap kasus tersebut tidak menjadi perhatian masyarakat Bumi Massenrempulu, Enrekang.

“Ini bangunan fisik dan dilihat langsung oleh masyarakat. Sejak dibangun tahun lalu, bangunan gedung itu belum juga difungsikan,” ungkap Jasmir.

Sebelumnya, tim Reskrimsus Polda Sulsel turun ke Enrekang, melakukan penyelidikan berdasarkan laporan masyarakat adanya dugaan tindakan korupsi pada pembangunan Kantor Gabungan Dinas tersebut.

‎Kabid Humas Polda Suslel Kombes Dicky Sondani yang dikonfirmasi mengenai kasus itu belum memberikan tanggapan.

“Saya belum tau terkait kasus itu. Saya baru menjabat,” singkatnya.

http://sulsel.pojoksatu.id/read/2016/12/20/dugaan-mark-up-gedung-gadis-enrekang-itcw-tuding-polisi-masuk-angin/

kong kalingkong 86
0
801
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
KASKUS Official
691.7KThread56.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2026 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.