Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

revibalaAvatar border
TS
revibala
Yuk Lindungi Diri Anda Ketika Liburan Ke Luar Negeri!
Halo Sobat Travel Souja, liburan ke luar negeri menjadi salah satu impian kebanyakan orang, termasuk bagi publik di Tanah Air. Mereka tak segan untuk menyisihkan sebagian uangnya untuk dinikmati berlibur ke sejumlah negara favorit ketika musim libur tiba. Perjalanan jauh dari rumah dan sanak saudara, tentu tak hanya berbekal keuangan semata.


Akan tetapi kesiapan fisik dan lainnya juga perlu diperhatikan agar liburan yang Anda impikan benar-benar menjadi kenyataan, tanpa adanya halangan. Lalu, apa saja yang perlu diperhatikan saat Anda berlibur ke luar negeri?


1. Fisik

Fisik menjadi faktor utama ketika Anda berlibur ke luar negeri. Kenapa? perjalanan panjang menjadi alasan utama mengapa Anda perlu memastikan bahwa fisik harus dalam kondisi fit.


Jika berlibur ke Eropa, Anda bisa menghabiskan waktu hingga puluhan jam di pesawat, mulai dari rasa bosan hingga kondisi jetlag merupakan keadaan yang paling menghantui.


Jika fisik dalam kondisi baik, maka rasa stress perjalanan hingga jetlag akan mudah diatasi, sehingga Anda tidak perlu memerlukan waktu lama untuk mengembalikan kebugaran fisik. Tentu tak ingin, Anda tiba di lokasi liburan tetapi menghabiskan waktu di kamar lantaran sakit.


2. Obat-obatan pribadi

Jika Anda memiliki penyakit khusus, maka tak ada salahnya untuk membawa sejumlah obat-obatan pribadi yang telah dianjurkan dokter. Hal ini penting agar Anda tidak kesulitan mencari obat saat keadaan fisik tidak dalam kondisi baik.


Obat-obatan ini akan sangat penting saat Anda berlibur ke lokasi yang memiliki keadaan alam berbeda, misal suhu terlalu dingin atau panas, medan sulit yang harus dilalui.


Beberapa petugas keamanan mungkin akan menanyakan mengenai hal ini, tetapi apabila disertai dengan penjelasan lengkap termasuk dari dokter, maka Anda tetap bisa pergi dengan aman bersama obat-obat yang telah dipersiapkan. Sehingga, tak perlu khawatir mendapatkan pertolongan saat penyakit khusus Anda kumat.


3. Kenali negara tujuan

Sebelum mengunjungi satu negara, ada baiknya supaya Anda mengenali terlebih dahulu negara tujuan. Mulai dari hukum hingga adat istiadat. Karena, setiap negara memiliki aturan berbeda, maka tidak ada salahnya jika Anda mengenal terlebih dahulu seluruh ketentuan di negara yang menjadi destinasi liburan Anda.


4. Ikuti instruksi agen perjalanan

Anda yang tak ingin repot saat berlibur ke luar negeri bisa menggunakan jasa agen perjalanan untuk mewujudkan berlibur ke negeri orang. Eitss... jangan lupa, setiap agen perjalanan pastinya sudah memiliki rule of law yang harus Anda patuhi. Kenapa?


Ya, aturan itu mereka buat untuk memastikan semua peserta tour aman selama mengikuti perjalanan. Jadi, berikan kepercayaan Anda kepada agen perjalanan dengan mengikuti aturan yang telah dibuat.


5. Asuransi perjalanan

Asuransi perjalanan merupakan bagian penting ketika Anda akan berlibur. Dengan terdaftar sebagai anggota asuransi perjalanan maka seluruh kemungkinan resiko selama perjalanan bisa terlindungi. Salah satu asuransi perjalanan yang memberikan fasilitas terpercaya ialah Zurich Travel Insurance.


Zurich Passport menawarkan perlindungan yang lengkap selama dalam perjalanan di luar negeri bagi Anda dan keluarga. Dengan asuransi ini anda mendapatkan keuntungan perlindungan mulai dari bagasi pribadi, kehilangan uang, manfaat biaya hotel tambahan untuk perjalanan pengganti, keterlambatan bagasi, perlindungan kecelakaan diri dan masih banyak perlindungan dan manfaat lainnya.

Semoga bermanfaat sobat souja^^
0
1.4K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.