Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

imel81Avatar border
TS
imel81
Melihat Kepribadian dari Piring Makan
Menurut Juliet Boghossian, seorang behavioral food scientist dan pendiri Food-ology yang telah meneliti hubungan antara kebiasaan makan dan kepribadian selama kurang lebih dari 20 tahun, orang berasal dari bagaimana mereka makan. Terdapat lima jenis kepribadian berdasarkan bagaimana seseorang makan, seperti yang akan dijelaskan berikut ini:

1. Memberikan Ruang yang Sama pada Setiap Makanan
Tipe ini adalah seorang perencana yang baik, tidak mengambil tanggung jawab yang tidak bisa ditangani. Kamu adalah pribadi yang disiplin, tidak menyimpang dari berbagai aturan, dan biasanya apa yang diimpikan akan menjadi tujuan karena senantiasa diperjuangkan. Serta, kamu adalah pribadi yang memahami dengan betul kemampuan diri sendiri dan pekerjaan apa yang cocok untuk diambil dan melihat pekerjaan secara menyeluruh.

2. Mencampur Makanan Sampai Tumpang Tindih
Tipe ini adalah pribadi yang bebas, multitasking, dan mengerjakan segala sesuatu dengan caranya sendiri. Kamu berani mencoba hal-hal baru dan juga tak segan untuk menjajal pengalaman yang asing. Di sekolah atau kuliah, kamu adalah pribadi yang menjelajahi dan melakukan berbagai pilihan yang ada. Kamu adalah pribadi yang ramah, easygoing, dan memprioritaskan segalanya tergantung dengan deadline yang diberikan.

3. Meletakkan Satu Jenis Makanan di atas Piring
Tipe ini adalah orang yang disiplin, logis, dan memiliki orientasi yang tinggi terhadap tugas. Kamu adalah pribadi yang sangat seimbang dalam hidup. Dalam kehidupan percintaan, kamu akan menghargai setiap proses yang terjadi di dalamnya, ingin saling memperjuangkan, dan selalu memberikan perhatian yang penuh. Fashion item yang cocok untuk digunakan adalah baju-baju yang rapi dan membuat diri jadi semakin nyaman.

4. Meletakkan Makanan Utama di Mangkuk Salad atau Sup
Tipe ini adalah orang yang sangat kreatif dan unik. Kamu memberikan pengalaman yang berharga dan berkesan kepada orang yang dekat. Kamu juga merupakan orang yang berpikir out of box, bahkan bisa dibilang nyeleneh, sering menghasilakn sesuatu yang berbeda namun tetap cantik dan indah. Di rumah atau tempat kerja kamu akan memiliki berbagai karya seni yang indah. kamu adalah orang yang meletakkan prioritas utama tergantung suasana hati.

5. Sangat Tertarik Mencicipi Makanan Milik Teman atau Pasangan
Dilihat dari segi ini, kamu memiliki kepribadian yang sangat khas. kamu adalah tipe orang yang setia dan loyal kepada orang-orang terdekat. Namun, kamu sulit untuk menentukan batasan mana yang seharusnya dilakukan ataupun tidak sehingga tidak jarang terjadi pertengkaran karena masalah pribadi. Untuk hubungan, kamu adalah pribadi yang terbuka, mencintai pasangan dengan segenap jiwa, banyak berbagi, dan selalu memberikan kasih sayang.

Dari kelima cara makan di atas, yang manakah kebiasaan kamu? Semua kepribadian memiliki kelebihannya masing-masing. Tidak masalah kepribadian apa yang kamu miliki. Yang terpenting adalah bagaimana kamu memperlakukan piring makan itu setelah kamu selesai makan. Jangan meninggalkan sisa makanan di atasnya. Dan yang terpenting adalah, kembalikan piring itu ke tempatnya semula, baik itu saat di kantin, maupun di rumah. Jangan lupa yaaa

emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol emoticon-2 Jempol
0
1.9K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.