hellosehatAvatar border
TS
hellosehat
Terlalu Kurus Akan Susah Hamil?

Bagaimana berat badan kurang dapat mempengaruhi kehamilan?
Ternyata, jumlah lemak tubuh mempengaruhi kesuburan. Lemak dibutuhkan dalam produksi hormon estrogen yang kemudian hormon ini diperlukan untuk terjadinya menstruasi. Jika terlalu sedikit hormon estrogen dalam tubuh, maka siklus menstruasi dan ovulasi dapat berkurang. Selain itu, lemak tubuh yang sangat sedikit juga akan mengganggu aliran hormon dari otak menuju kelenjar hipofisis. Artinya, sinyal dari kelenjar hipofisis untuk memberi tahu ovarium untuk melepaskan sel telur (ovulasi) tidak akan terjadi.

Bagaimana cara menghitung lemak tubuh?
Cara paling mudah yang bisa di lakukan untuk mengetahui tubuh kamu memiliki cukup lemak untuk terjadinya menstruasi normal adalah dengan mengukur Indeks Massa Tubuh(IMT). Sangat mudah untuk mengukur IMT, kamu perlu mengetahui berat badan dan tinggi badan yang kamu punya terlebih dahulu. Kemudian bagi berat badan dalam kilogram dengan tinggi badan dalam meter kuadrat (BB kg/ TB m²).

Jika hasilnya berada di antara angka 18,5-25 artinya kamu memiliki berat badan yang normal dan jika menunjukkan hasil di bawah 18,5 artinya kamu kekurangan berat badan (kurus). Sebuah penelitian menunjukkan bahwa wanita dengan IMT antara 20-25 mempunyai kesempatan yang lebih baik untuk hamil daripada wanita yang memiliki IMT lebih rendah.

Siapa yang paling berisiko untuk sulit hamil?
Hal ini biasanya terjadi pada atlit perempuan profesional yang sangat menjaga berat badannya atau balerina. Selain itu, juga banyak wanita yang sangat menekan dirinya agar tetap langsing dengan melakukan diet ketat, dan menjaga berat badannya di ambang batas normal. Atau bisa juga terjadi pada individu yang menderita anoreksi nervosa yang memiliki siklus menstruasi yang tidak teratur, bahkan mengalami amenore.

Lalu, apa yang harus saya lakukan jika berat saya kurang?
Jika kamu underweight dan memiliki siklus menstruasi yang tidak teratur atau bahkan siklus menstruasi berhenti, sebaiknya periksakan ke dokter agar masalah kamu dapat segera diatasi. Jika kamu hanya butuh untuk menaikkan berat badan dalam beberapa kilogram, sebaiknya kamu naikkan berat badan secara bertahap dengan cara makan makanan yang bergizi seimbang.
emoticon-Sundul
Mau tahu info lebih lengkapnya? Langusng aja disini:
benarkah wanita yang terlalu kurus sulit hamil

Cek juga info menarik lainnya:
makan di malam hari bikin gemuk mitos atau fakta
ciri vagina normal dan sehat
emoticon-Sundul
KnightDruid
tata604
tata604 dan KnightDruid memberi reputasi
2
3.7K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
SistaKASKUS Official
3.9KThread7.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.