Quote:
Selamat Datang Teknologi 5G!
Kebutuhan berselancar di dunia internet rasanya sudah menjadi kegiatan pokok kita semua saat ini.
Sudah pasti jaringan yang cepat dan stabil menjadi salah satu faktor pendukung untuk dapat menikmati hal ini.
Meski jaringan 4G LTE belum lama meluncur, ternyata baru-baru ini sudah terendus kabar mengenai kecepatan 5G lho, guys.
Salah satu kabar tersiar dari Qualcomm Snapdragon.
Mereka kabarnya telah berhasil menciptakan sebuah perangkat yang mampu menangkap kecepatan yang sangat tinggi lho!
Perangkat tersebut dibuat atas hasil kerjasama Qualcomm dengan beberapa produsen lainnya, seperti Netgear, Ericsson, serta Telstra.
Hebatnya, perangkat itu kabarnya mampu menangkap kecepatan hingga 1Gbps!
Tak hanya di situ saja, kabarnya mereka juga sedang mempersiapkan modem terbaru yang mampu mencapai kecepatan 5G pertama di dunia.
Perangkat tersebut berupa modem yang bernama Snapdragon X50.
Modem ini bakal menggunakan gelombang 28GHz, dengan bandwith 8x100MHz atau 800Mhz.
Mau tahu kecepatannya?
Sudah pasti bakal bikin kita geleng kepala saat ini. (Alfriza Genio Akeda/Tribunstyle)
http://medan.tribunnews.com/2016/10/...g-teknologi-5g
4G aja masih kembang kempis udah muncul aja 5G