Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

br0sisAvatar border
TS
br0sis
5 Hal Ini Cuma Dirasakan Karyawan yang Punya Bos ‘Keren’
Eits, jangan tertipu sama judul di atas, Gan. Bos keren gak selalu berarti bos pria tampan kayak yang Agan liat di film atau sinetron.



Mau tahu seperti apa bos ‘keren’ yang sesungguhnya? Ini dia ciri-cirinya:

1. Gampang izin

Kalau punya bos keren, Agan gak perlu pusing tiap mau cuti atau izin untuk keperluan mendadak, soalnya dia gak akan mempersulit atau menghalang-halangi Agan. Karena Si Bos lebih mengutamakan hasil, so baginya yang terpenting kerjaan beres!



2. Sering traktir makan



Bos keren itu biasanya sangat murah hati, Gan. Dia gak suka hitung-hitungan, dan justru senang traktir karyawan-karyawannya. Gak mesti tunggu ulang tahun, Gan. Kalau lagi pengen, Si Bos bisa tau-tau pesen pizza buat karyawan seruangan! Enak ya??

3. ‘Ngomel’ kalau lembur



Kalau di beberapa perusahaan ada bos yang hobinya nambah-nambah kerjaan sehingga karyawan harus lembursetiap hari, bos keren justru kebalikannya. Dia bisa mendadak galak kalau liat bawahannya masih pada sibuk depan komputer saat lewat jam pulang kantor.

Sekalipun bawahannya mau gak mau harus lembur, dia tetap jadi yang paling care, Gan. Mastiin mereka pada gak lupa makan, dan pulangnya aman diantar jemputan kantor atau dapat voucher taksi. Care-nya bisa ngalahin pacar, Gan! emoticon-Big Grin

4. Jadi temen ngopi



Di saat lagi mumet-mumetnya sama kerjaan, yang paling asik adalah cari udara segar di luar kantor. Lebih asik lagi kalau ditemenin sama kopi biar gak ngantuk. Nah, kalau sama bos lain ke toilet sebentar udah dicariin, sama bos keren justru Agan diajakin ngopi bareng, Gan.

Walaupun ujung-ujungnya bahas kerjaan, tapi paling gak suasana baru bisa menghilangkan stres Agan di kantor. Bos pun jadi punya kesempatan buat membangun keakraban sama bawahannya. Oke gak tuh?

5. Fans nomor satu


Bos keren bukan berarti gak pernah marah. Kalau bawahannya buat salah, Si Bos gak akan bosan-bosannya mengingatkan. Tapiiii sekalinya dia udah percaya sama bawahannya, di hadapan pimpinan tertinggi pun Si Bos bersedia dukung dan belain mereka. Dia pun senang membanggakan bawahannya di hadapan klien.

Adakah Agan-agan di sini yang cukup beruntung dipimpin sama bos keren? Share ceritanya di bawah ya! emoticon-Blue Guy Cendol (L)
0
5.5K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.