Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

adamezAvatar border
TS
adamez
4 Tips Mudah Meratakan Perut Tanpa Harus ke Gym
Perut merupakan bagian tubuh yang paling mudah terisi lemak berlebih dan bagian tubuh yang paling sulit dibuat menjadi rata kembali. Perut buncit pada umumnya dialami oleh pria atau wanita berusia di atas 30 tahun, namun sayangnya, banyak orang yang berusia di bawah 30 tahun juga memiliki perut buncit bahkan obesitas. emoticon-Wow

Masalah perut buncit adalah masalah krisis kepercayaan diri terlepas dari permasalahan kesehatan yang akan ditimbulkan setelah volume perut sudah melebihi batasnya, maksudnya perut buncit yang besarnya sama dengan perut buncit wanita mengandung.emoticon-Wkwkwk

Krisis kepercayaan diri akan perut buncit tidak hanya dialami oleh wanita saja, para pria pun merasa tidak nyaman dengan kondisi perutnya yang membuncit karena tampak tidak menarik. Perhatikan dengan baik, cara melangsingkan perut tanpa ke gym, di bawah ini:

1. Rutin berolahraga kardio.
4 Tips Mudah Meratakan Perut Tanpa Harus ke Gym
Tidak ada yang mengalahkan latihan aerobik dalam perang melawan perut buncit. Studi oleh Universitas Duke di Amerika menemukan bahwa olahraga aerobik adalah cara paling efektif untuk membakar lemak perut dan bahwa olahraga aerobika membakar kalori 67% lebih banyak daripada olahraga ketahanan atau program yang mengombinasikan kardio dan ketahanan. emoticon-Cool

Orang dewasa disarankan berolahraga paling tidak 150 menit dengan aktivitas aerobika sedang (jalan cepat atau berenang) atau 75 menit seminggu untuk aktivitas aerobika tinggi (seperti lari), dibagi rata dalam seminggu. Sesi olahraga dapat dilakukan beberapa kali dalam sehari, tetapi satu sesi paling tidak berlangsung selama 10 menit. Jika Anda ingin menurunkan berat badan, Anda harus meningkatkan intensitas, durasi, atau keduanya. emoticon-Jempol

2. Membersihkan Rumah
4 Tips Mudah Meratakan Perut Tanpa Harus ke Gym
Percaya atau tidak, hanya dengan membersihkan rumah, Anda bisa mengurangi gumpalan lemak di perut. Rajin-rajinlah membersihkan rumah, misalnya dengan membersihkan debu. Lakukan berbagai gerakan saat membersihkan debu di lantai atau di tempat lain, sehingga otot perut akan terlatih. Tidak mengherankan bukan jika hanya dengan membersihkan debu otot perut akan semakin kencang sehingga buncit akan jauh-jauh dari perut Anda. emoticon-I Love Indonesia

3. Lakukan Latihan Crunch
4 Tips Mudah Meratakan Perut Tanpa Harus ke Gym
Berbaring di lantai dan angkat kedua kaki hingga sudut 90 derajat sambil menahan kedua tangan di belakang kepala. Tarik nafas saat Anda mengangkat kaki dan hembuskan saat menurunkan kaki. Lakukan hingga 10 kali gerakan. Jika mampu lebih dari itu, lakukan lagi. Ulangi hingga 2-3 set. emoticon-Traveller

4. Jangan Begadang
4 Tips Mudah Meratakan Perut Tanpa Harus ke Gym
Jika Anda ingin mengurangi lemak di perut dengan cepat, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan tidur lebih banyak. Penelitian menunjukkan orang yang tidur 7 jam atau lebih berpotensi mengurangi lemak hingga 2 kali. Selain itu juga bisa mengurangi rasa lapar ketimbang mereka yang tidur kurang dari 7 jam. emoticon-I Love Indonesia

Sumber
0
2.3K
23
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.