Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sarri1607Avatar border
TS
sarri1607
Masker jeruk Nipis, untuk menghilangkan jerawat
Biasanya, orang menggunakan madu untuk menghilangkan masalah jerawat. Tidak hanya madu yang ampuh namun juga jeruk nipis. Cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis merupakan salah satu cara secara alami dan dinilai efektif dalam menghilangkan masalah kulit ini dan telah digunakan sejak dahulu. Hal ini dikarenakan dalam jeruk nipis terdapat asam alpha-hydroxy yang dapat mengatasi jerawat. Dan jika menggunakannya secara langsung, disarankan menunggu hingga sembuh untuk menghindari rasa perih.

Masker jeruk Nipis, untuk menghilangkan jerawat



Cara Menghilangkan Jerawat dengan Jeruk Nipis

Cara mengatasi jerawat dengan jeruk nipis tidak hanya merupakan satu-satunya manfaat dari buah yang rasanya masam ini. Manfaat lainnya untuk kecantikan yaitu:

Mencegah rambut rontok, caranya dengan mengoleskan secara merata 2 buah jeruk nipis yang telah dipotong pada kulit kepala. Bungkus dengan handuk atau pembungkus rambut semalaman. Keramas keesokan harinya. Dapat dilakukan 3 kali seminggu.
Melangsingkan tubuh dengan menambahkan perasan 1 buah jeruk nipis ke secangkir teh hijau. Dapat dilakukan pagi dan sore.
Menggunakan perasan air jeruk nipis untuk membersihkan dan menggosok kuku sehingga kuku menjadi lebih bersih.


Kandungan vitamin C dalam jeruk nipis dapat membantu dalam peremajaan sel-sel kulit dan dapat membantu melarutkan kandungan lemak yang terdapat pada tubuh. Penggunaan jeruk nipis sebagai salah satu solusi untuk menghilangkan jerawat dikarenakan lebih aman, lebih mudah mendapatkannya, lebih murah dan tidak mengandung zat kimia yang dapat membuat iritasi pada kulit jika penggunaan tidak cocok untuk kulit.


Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Jeruk Nipis

Dan berikut ini adalah bagaimana cara mengatasi jerawat dengan jeruk nipis yaitu:

Menggunakan jeruk nipis sebagai minuman
Memotong dan menjadikannya masker jeruk nipis.
Mengaplikasikan campuran madu dengan jeruk nipis ke wajah. Diamkan hingga agak kering, bilas dengan air dingin.
Mencampurkan jeruk nipis dengan putih telur lalu mengoleskannya ke wajah. Diamkan. Bilas menggunakan air dingin. Dapat dilakukan 2-3 kali seminggu.
Mengoleskan dan tempel perasan 1 buah jeruk nipis dengan kapas ke bagian yang berjerawat. Diamkan kurang lebih 20 menit. Bilas dengan menggunakan air dingin.
Memotong jeruk nipis lalu menggosokkannya langsung ke daerah yang berjerawat. Tunggu sebentar lalu bilas. Selain dapat menghilangkan jerawat, cara ini dapat juga membuat kulit lebih halus, putih dan dapat merapatkan pori-pori pada wajah.


Kandungan anti oksidan dan vitamin C yang terkandung dalam jeruk nipis dapat menjaga kesehatan kulit. Karena kandungan tersebut, buah berasa asam ini dapat pula menghilangkan bekas jerawat, flek hitam pada kulit, keriput, dapat membantu mencerahkan kulit dan dapat pula membantu mencegah jerawat yang datang kembali. Kandungan citric acid mempunyai peranan aktif dalam membersihkan sel kulit mati dan membantu membersihkan kulit dari minyak berlebih yang dihasilkan.

Cara mengatasi jerawat dengan jeruk nipis dinilai aman untuk digunakan. Penggunaan pada kulit berjerawat yang mengalami peradangan dan tidak kunjung sembuh serta mengatasi jerawat yang membandel dapat menggunakan jeruk nipis. Selain mengatasi jerawat, ternyata buah ini juga dapat digunakan untuk menghilangkan stres, dapat merilekskan tubuh, dapat menangkal radikal bebas.

Manfaat lain dari jeruk ini untuk masalah kesehatan yaitu dapat mengatasi wasir, mengobati amandel, dapat meredakan batuk, mencegah bau badan dengan mengoleskan daging jeruk nipis dan kapur sirih ke ketiak setelah mandi, dan buah jeruk jenis ini dapat membantu untuk meringankan radang tenggorokan dengan cara menyeduh 3 buah jeruk dan dicampur dengan 1 sdm madu murni dan digunakan untuk berkumur selama 2-3 menit.

Nah itulah tips mengenai cara menghilangkan jerawat dengan jeruk nipis, Anda juga bisa membaca informasi terkait tentang Cara Merawat Wajah dengan alami.

Sumber : Google

emoticon-Wowemoticon-Shakehand2 emoticon-Wow
0
11.4K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Citizen Journalism
Citizen JournalismKASKUS Official
12.9KThread5.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.