langlangkonghoAvatar border
TS
langlangkongho
Rizal Ramli: Terserah Ahok Mau bilang, Nggak Penting Amat


Rizal Ramli mulai hari ini, Kamis (28/7) tidak lagi menjabat sebagai Menteri Koordinator bidang Kemaritiman. Rizal merupakan salah satu dari tujuh menteri yang keluar dari kabinet kerja.

Rizal pun menyerahkan seluruh urusan sektor kemaritiman kepada penggantinya Luhut Binsar Pandjaitan. Semua hal yang pernah ia kerjakan termasuk reklamasi Teluk Jakarta telah dilimpahkan kepada Luhut.

"Pak Luhut akan ambil keputusan yang baik, itu aja yang baik," ujar Rizal di gedung BPPT 1, Jakarta, Kamis (28/7/2016). Dalam isu reklamasi, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Poernama (Ahok) akan melanjutkan proyek tersebut.

Padahal komite gabungan yang terdiri dari tiga menteri dan pemprov DKI sepakat untuk menghentikan sementara pembangunan pulau G yang digarap oleh Agung Podomoro Land.

Rizal Ramli pun tidak mau ambil pusing mengenai keputusan Ahok selanjutnya. Karena tugas yang telah diembannnya sudah berakhir. "Terserah Ahok mau bilang. Nggak penting amat, itu aja kok," kata Rizal.

Code:
http://www.tribunnews.com/nasional/2016/07/28/rizal-ramli-terserah-ahok-mau-bilang-nggak-penting-amat
0
2.2K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.8KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.