gerobakbakmi90Avatar border
TS
gerobakbakmi90
[ASK] SARAN PERENCANAAN KEUANGAN
Malam semuanya..nubie mau minta saran para master2 perencanaan keuangan disini nih buat bantu ane nyusun rencana keuangan ane untuk kedepannya..

Perkenalkan, ane seorang karyawan swasta yang belum menikah..saat ini ane berusia 26 tahun dan masih tinggal bersama orang tua. Penghasilan ane dalam sebulan rata2 sekitar 7jtan. Berikut detail penggunaan dari pendapatan ane :

Pemasukan : Rp. 7.000.000,-
Pengeluaran :
- Orang Tua : Rp. 2.000.000
- BPJS : Rp. 160.000 (Untuk kedua orang tua ane)
- Internet : Rp. 225.000
- Upgrade Diri : Rp. 500.000
- Asuransi 1 : Rp. 300.000 (Asuransi Jiwa Al**anz)
- Asuransi 2 : Rp. 300.000 (Asuransi Jiwa Pr*****ial)
- Darurat : Rp. 500.000 (Ditabung per bulan dicelengan)
- Operasional : Rp. 400.000

Sisa dari pengeluaran ane itu ane tabung di tabungan bank. Untuk kedua asuransi ane itu jenis unitlink.

Mengenai asuransi ini ane masih agak bimbang mau ane putus atau ane lanjutkan dengan pertimbangan sebagai berikut :
1. Unitlink ini memberikan asuransi jiwa seumur hidup dengan biaya premi yang tetap. Jika saya ganti dengan asuransi jiwa konvensional, masa berlaku asuransi tidak seumur hidup, let say 20 tahun, maka 20 tahun kemudian saya harus memperbaharui kontrak asuransi dengan adanya kenaikan premi (masalahnya saya tidak tahu kisaran premi untuk orang usia 46 tahun).

2. ane juga sadar bahwa nilai asuransi pada unitlink tidak sebesar nilai asuransi jiwa konvensional. Hal inilah yang membuat saya semakin bingung untuk lanjut unitlink atau putus.

Lalu saat ini ane juga berencana untuk ikut main reksadana, sudah ada 5 reksadana inceran ane yaitu batavia dana saham, bnp paribas pesona, schroder dana istimewa, schroder dana prestasi, schroder dana prestasi plus. Setelah ane lihat track record dari kelima reksadana tersebut ane berencana untuk ambil RD punya schroder (ane rencana ambil 3 RD dengan sistem autoinvest). Jadi jika disimpulkan ane punya rencana sebagai berikut :

Opsi-1 :
1. Memutus kedua unitlink dan mecari asuransi jiwa murni.
2. Ikut reksadana (dari hasil putus dengan unitlink)

Opsi-2 :
1. Melanjutkan unitlink sampai 10 tahun setelah itu cuti premi.
2. Ikut reksadana (menambah sektor pengeluraran)

Jadi hal yang ane ingin tanyakan :
1. adakah sektor pengeluaran ane yang masih bisa dioptimalkan
2. Untuk RD, RD mana yang kira2 memberikan hasil yang optimal untuk jangka panjang.
3. Untuk asuransi unitlink, langkah apa yang harus ane ambil ?
4. Saat ini ane juga sudah memiliki keinginan untuk bermain saham dan masih mempelajari mekanisme saham itu sendiri.
5. Kira2 masih jenis investasi apa yang baik untuk ane dengan kondisi ane yang sekarang.

Demikian penjelasana dari ane, maap jika panjang2 dan tidak rapi namanya juga nubie..hihihi..
Atas saran dan masukannya ane ucapkant terima kasih.
bhagasinsan19
bhagasinsan19 memberi reputasi
1
6.4K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Perencanaan Keuangan
Perencanaan KeuanganKASKUS Official
9.1KThread5.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.