Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

aconkoeAvatar border
TS
aconkoe
Lion Group & Citilink Digugat Penumpangnya gara2 Majukan Jam Penerbangan
Seorang Penumpang Gugat Lion Group
09 JUL 2016 19:07

Lion Group & Citilink Digugat Penumpangnya gara2 Majukan Jam Penerbangan

Rimanews - Seorang perwakilan calon penumpang Taslim Suarman asal Makassar, Sulawesi Selatan tujuan Palu, Sulawesi Tengah akan melayangkan gugatan hukum terhadap maskapai penerbangan Lion Grup terkait pelayanan mengecewakan.

"Saya akan melakukan gugatan terhadap pelayanan yang sangat mengecewakan karena saya bersama keluarga ditinggalkan pesawat, padahal sudah cek in dan dapat nomor kursi menunggu di ruang tunggu," tegas Taslim di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Sabtu (9/07/2016)

Menurut pria yang berprofesi sebagai pengacara ini mengungkapkan dirinya bersama keluarga berangkat dari rumah sekira pukul 08.00 WITA dan tiba di bandara setempat pukul 08.15 WITA.

Sementara jadwal boarding pesawat Batik Air (Lion grup) yang akan ditumpanginya sekira pukul 09.50 WITA. Ada tentatif waktu hampir satu jam menunggu keberangkatan pesawat tersebut, sehingga dirinya memutuskan menunggu penerbangan.

Karena membludaknya penumpang saat arus balik Lebaran diduga penerbangan Batik Air dipercepat pukul 09.46 WITA tanpa mengkonfirmasi calon penumpang, sehingga banyak penumpang ketinggalan pesawat.

"Bukan hanya saya tetapi ada puluhan orang juga mengalami nasib sama meski ada beberapa beda rute penerbangan. Barang-barang yang masuk bagasi pesawat saja yang berangkat, sedangkan kami tidak," bebernya.

Ironisnya, saat melapor di kantor Lion Grup, pegawai lepas tangan, bahkan dirinya diminta reservasi ulang dengan solusi membeli tiket seharga Rp1.600.000 per orang, padahal itu bukan kesalahannya.

"Saya ada empat orang, diminta beli ulang tiket seharga Rp1,6 juta, kemudian dipotong 10 persen. Hampir dua jam kami berdebat dengan mereka bersama penumpang lain yang keberatan. Hasilnya, tetap beli tiket tapi dipotong 50 persen, ini kan merugikan," katanya.

Taslim juga mempertanyakan mengapa pihak Lion Grup menawarkan opsi 90 persen sampai 50 persen membeli tiket, padahal bukan merupakan kesalahannya, sebab sudah mengikuti aturan penerbangan.

"Jelas-jelas maskapai Lion ini salah dan merugikan konsumen, malah berkelit calon penumpang yang terlambat padahal tidak ada penyampaian kepada penumpang kapal akan terbang," katanya.

Ia berharap ke depan hal seperti ini tidak terjadi lagi dan menimpa calon penumpang lainnya, mengingat seharusnya sebagai maskapai penerbangan pihak Lion Grup membantu kelancaran arus mudik dan balik lebaran.

"Pelayanan maskapai ini memang tidak pernah maksimal, seharusnya pemerintah mencabut izinnya karena terus-terus merugikan konsumen, mana pelayanannya sangat tidak bagus dan jelek. Ada modus mengambil keuntungan saat arus mudik dan balik tahun ini," ujarnya.

Taslim bersama keluarga dan beberapa orang lainnya yang kecewa akhirnya membatalkan penerbangan karena merasa tidak bersalah, dia menduga ingin dijadikan "sapi perah" saat momen arus balik lebaran.

Penumpang lainnya dari Makassar Tujuan Denpasar juga merasakan hal yang sama. Dirinya ditinggalkan pesawat, sementara barangnya ikut bersama pesawat.

Saat dikonfirmasi General Manager Service Lion Air Azhari melalui telepon selularnya terkait masalah itu tidak merespon, begitupun saat diberikan pesan pendek tidak dibalas.
http://rimanews.com/nasional/peristi...gat-Lion-Group


Ketua Fraksi Hanura DPRD Kepri Somasi Citilink
09 JUL 2016 21:30

Lion Group & Citilink Digugat Penumpangnya gara2 Majukan Jam Penerbangan

Rimanews - Ketua Fraksi Hati Nurani Rakyat DPRD Provinsi Kepulauan Riau Sukhri Fahrial akan menyomasi Citilink yang memajukan penerbangan tanpa pemberitahuan sehingga ia tertinggal di Bandara Minangkabau, Sumatera Barat.

"Saya dirugikan, diabaikan oleh Citilink Padang dan Batam. Saya, Senin pekan depan mengirimkan somasi dan menuntut hak sebagai pelanggan," ujar Sukhri yang dihubungi di Tanjungpinang, Sabtu (9/07/2016).

Sukhri yang juga Ketua Komisi I DPRD Kepri menyatakan dirugikan lantaran pesawat Citilink, 8 Juli 2016 memajukan jadwal penerbangan Padang ke Batam dari pukul 18.00 WIB menjadi 15.00 WIB tanpa pemberitahuan.

"Ini mengecewakan saya," ujarnya.

Sukhri menyatakan ponselnya aktif 24 jam setiap hari. "Kalau tidak dapat menghubungi saya, seharusnya kirim pesan," katanya.

Dia memegang kode booking penerbangan Citilink PDCYYN, dan merasa ditelantarkan sendirian di Bandara Minangkabau, dan dirugikan sebab jadwal pertemuan denga mitra kerjanya di Batam menjadi batal.

Citilink, katanya, tidak memberi fasilitas berupa makanan dan penginapan sebagai kopmpensasi kepada penumpang yang dirugikan. Dia juga akan melaporkan pelayanan buruk maskapai pelat merah tersebut kepada Kementerian Perhubungan.

"Saya berharap permasalahan ini tidak terulang lagi," katanya
http://rimanews.com/nasional/peristi...omasi-Citilink

--------------------------------------

Lebaran ini kayaknya manajemen maskapai penerbangan di dalam negeri berupaya untuk menekan keterlambatan pesawat (delay) akibat penumpang lebaran yang sangat padat. Saya kemarin pun sempai terbang dari Balikpapan ke Surabaya, tumben 45 menit sebeum 'take off', maskapainya sudah menyuruh penumpangnya memasuki pesawat. Dan tepat waktu seperti yang tertera di tiket boarding, pesawatnya sudah siap di landasan pacu untuk 'take off'. Biasanya maskapai ini terkenal sebagai 'raja delay' di lebaran-lebaran sebelumnya.

Biasanya sih bila ada pengajuan atau pengunduran jam penerbangan, pihak maskapai pasti mengkontak via SMS ke nomor telepon penumpangnya yang mereka minta saat membeli tiket. Mungkin saja di saat lebaran kemarin, SMS itu tertunda sampainya ke HP si penumpang akibat padatnya trafik di jalur telepon seluler.


Lion Group & Citilink Digugat Penumpangnya gara2 Majukan Jam Penerbangan
Diubah oleh aconkoe 09-07-2016 23:00
0
7.1K
51
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.