Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

visuapaloozaAvatar border
TS
visuapalooza
Korban Tidur, Maling Kuras Puluhan Ponsel dari Dalam Ruko
Korban Tidur, Maling Kuras Puluhan Ponsel dari Dalam Ruko

Toko ponsel milik Joni Ginting (43) di Jalan Farel Pasaribu, Pematangsiantar, Rabu (22/6/2016)

---


PEMATANGSIANTAR, KOMPAS.com- Ruko ponsel milik Joni Ginting (43), Jalan Farel Pasaribu, Pematangsiantar, dijarah maling, Rabu (22/6/2016) dini hari. Puluhan ponsel dan kartu SIM berbagai merek dibawa kabur oleh pencuri.

Joni baru mengetahui kejadian itu saat dia bangun tidur sekitar pukul 07.00 WIB.

Sadar toko ponselnya sudah dibobol maling, ia segera melapor ke Polres Pematangsiantar.

Polres Pematangsiantar dan Polsek Siantar Marihat turun ke lokasi kejadian dan mengamankan barang bukti berupa dua unit gembok yang dirusak dan dibuang di depan ruko.

Petugas juga menyita bola lampu yang dimatikan pelaku ketika membobol toko ponsel tersebut.

Menurut korban, setelah toko ditutup, dia pergi naik mobil meninggalkan toko. Dia memastikan bahwa pintu toko terkunci dengan baik.

"Waktu pergi, semua pintu depan ruko dikunci rapat pakai gembok dan lampu depan ruko dinyalakan," kata Joni.

Sekitar pukul 02.00 WIB, ia baru pulang ke rumahnya dan masih melihat pintu depan ruko terkunci rapi.

Setelah memarkirkan mobilnya ke dalam rumah, Joni beranjak masuk ke dalam kamar untuk istirahat tidur.

"Sewaktu pelaku beraksi, aku enggak ada dengar suara berisik. Padahal kamar tidurku berdekatan dengan tempat jualan ponselku," ujar Joni.

Ketika bangun, korban melihat pintu depan sudah terbuka dan handphone di laci sudah lenyap. Laci itu berantakan.

Joni berjalan keluar dan mendapati dua buah gembok pintu depan ruko sudah dirusak berserakan di lantai, sedangkan lampu depan ruko telah padam. Padahal sebelumnya lampu depan ruko dinyalakan.

Ia menuturkan, sekitar pukul 05.00, tetangganya melihat mobil MPV parkir menutupi ruko ponsel tersebut. Namun, saksi tidak curiga dan hanya berlalu karena mengira mobil tersebut milik saudara korban.

"Memang ruko tidak memakai kamera CCTV dan beberapa hari lalu ada 25 unit HP baru kubeli dan disusun di steleng depan, termasuk kartu seluler ikut dikuras," kata Joni.

Atas kejadian ini, Joni mengaku rugi Rp 70 juta.

Kepala Polres Pematangsiantar Ajun Komisaris Besar Dodi Darjanto mengatakan, anggotanya masih olah tempat kejadian perkara guna menyelidiki para pelakunya, termasuk mengumpulkan barang bukti di tempat kejadian.

"Sejauh ini pemiliknya Joni belum membuat laporan pengaduan resmi sehubungan masih menghitung barang dan jenis handphone apa saja yang disikat dari dalam toko," kata Dodi.

---

aku penasaran..
pak pol sita bola lampu buat apa ya?
ada yg bisa jelasin?

emoticon-Bingung
0
2.6K
24
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.8KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.