Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

infolabkesAvatar border
TS
infolabkes
4 Air Terjun Terindah dan Unik Yang Wajib Dikunjungi!
LabSatu kira, kita semua bersepakat bahwa kekayaan alam Indonesia sungguh luar biasa. Bukan hanya aset buminya yang berupa bahan atau barang tambang, namun juga tentang panorama alamnya yang fantastis. Sebagai negara yang terkenal dengan 'negara seribu pulau' dan letak geografisnya yang dekat dengan garis khatulistiwa semakin menambah daya tarik tersendiri.

Mulai dari keindahan alam pegunungan dengan ‘negeri di atas awan’nya dan air terjun, sampai dengan cantiknya ‘pasir berbisik’ yang berkilau tertimpa semburat sinar matahari. Setiap pasang mata akan terpukau dengan keelokan alam Indonesia.

Nah, pada kesempatan kali ini, LabSatu akan membahas tentang air terjun terindah dan unik di Indonesia. Kamu pecinta alam, traveller atau seorang backpacker yang ingin menjelajah bumi nusantara dengan segala keindahannya? Simak ulasan yang satu ini yuks! Siapa tahu bisa dijadikan referensi petualanganmu esok hari.

-Air Terjun Dua Warna

Kali ini, mari melipir sejenak ke tanah Sumatera Utara. Air terjun yang terkenal dengan perbedaan warna airnya ini terletak di Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang. Tepatnya di Desa Durin Sirugun, di kaki Gunung Sibayak. Air terjun yang berada pada ketinggian 1270 mdpl ini juga bersumber dari Gunung Sibayak.



Penamaan air terjun dua warna dikarenakan keindahan air terjun ini dihiasi oleh gradasi warna yang berbeda. Warna air yang terjun dan mengalir deras dengan tinggi 75 meter ini nampak berwarna putih keabu-abuan. Sedangkan warna air yang tertampung dan berada di bawahnya terlihat berwarna biru muda. Bukan hanya itu saja, keunikan lainnya ada pada perbedaan suhu antara air terjun dengan telaga yang tepat ada di bawahnya.

Rasanya pantas jika air terjun dua warna masuk sebagai salah satu air terjun terindah dan unik di Indonesia. Pasalnya, bukan hanya gradasi warna yang ada namun juga keunikan perbedaan suhu air. Jika kamu menyentuh air langsung dari kucuran air terjunnya, maka akan terasa hangat. Berbeda halnya jika kamu menyentuh air yang berwarna biru maka akan terasa dingin.

Eksotisme yang disuguhkan bukan hanya dari segi air terjunnya saja, namun juga pemandangan alam sekitar menjadi nilai tambah. Karena untuk menjejakan kaki di air terjun dua warna ini, kamu harus melewati hutan dengan kontur jalan yang menantang. Sudah pernah ke air terjun yang oleh penduduk setempat disebut air terjun telaga biru ini?

-Air Terjun Madakaripura

Ingin melihat hijau-hijau yang memanjakan mata dengan hiasan air terjun? Madakaripura jawabannya! Sebagai salah satu air terjun yang terindah dan unik di Indonesia, Madakaripura sangat rekomended. Bukan hnaya tentang air terjunnya yang indah namun juga tentang bentuknya yang unik.



Madakaripura sangat menarik karena kamu seolah diajak menjelajah sebuah gua dimana ada bagian atas gua yang berlubang sehingga cahaya matahari bisa leluasa masuk. Di sini pula keajaiban pemandangan itu semakin menyihir mata. Gua yang berlubang ini mengalirkan kucuran air yang indah dengan pemandangan hijau disekitar.

Air terjun yang terletak di Desa Sapeh ini memiliki ketinggian sekitar 200 m. Bentuknya berupa ceruk yang dikelilingi tebing-tebing yang menjulang tinggi. Dari tebing inilah, air meneteskan dan membentuk tirai pada seluruh bidang tebingnya seperti sedang hujan. Bahkan tiga diantaranya mengucur deras membentuk air terjun lagi.

Buat kamu yang habis travelling ke Bromo, tak ada ruginya menyambangi Madakaripura sejenak. Atau buat kamu yang baru berencana berkunjung ke Probolinggo, tidak ada salahnya sekalian mampir ke air terjun yang indah ini.

-Air Terjun Mursala

Keindahan sebuah pemandangan terkadang juga berkaitan dengan keunikan dari objek wisatanya. Seperti air terjun yang satu ini. Air terjun unik yang terletak di Sibolga, Tapanuli Tengah ini terbilang langka karena langsung menghadap ke laut.

Meskipun air terjun ini terbilang tidak tinggi, hanya 35 meter saja, namun air terjun ini terbilang indah karena faktor keunikannya. Kabarnya, hanya ada tiga tipe air terjun yang langsung bermuara ke laut yaitu Air Terjun Jogan di Yogyakarta, Air Terjun Banyu Tibo di Pacitan dan Air Terjun Murasala ini.



Air terjun yang berada di Pulau Mursala ini merupakan air terjun yang bersumber dari sungai yang ada di pulau. Panjang sungai tersebut hanya sekitar 700 meter, masuk ke dalam sungai terpendek di Indonesia.

-Air Terjun Saluopa

Ingin melihat air terjun berundak-undak? Ke air terjun Saluopa saja! Meskipun tidak termasuk air terjun yang tinggi (hanya sekitar 25 meter), namun keindahan dari air terjun Saluopa ini sungguh memanjakan mata.

Air terjun ini seolah bagaikan tangga yang dihiasi oleh permadani berbulu putih. Setidaknya, ada 12 tingkatan dimana setiap tingkatannya membentuk sebuah kolam sederhana dan kecil.



Jika kamu tengah berkunjung ke Sulawesi Tengah, jangan lupa berkunjung ke air terjun cantik yang satu ini ya. Manjakan dan nikmati petualangan menaiki tangga air terjun di air terjun Saluopa.

Sebenarnya, masih banyak air terjun yang indah di Indonesia, dan tentunya kamu setuju kan kalau LabSatu bilang bahwa semua air terjun itu memang indah. Namun, bukan hanya sekedar indah, air terjun yang memiliki keunikan tersendiri tentu menjadi nilai jual. Jadi, kapan kamu mau berkunjung ke air terjun terindah dan unik di Indonesia ini?

Pergi ke lokasi air terjun tentu suhu di sana akan berbeda dengan suhu di kota. Kelembaban udara di daerah dataran tinggi bisa Anda ukur dengan menggunakan Hygrometer. Lalu, apakah kamu penasaran dengan tinggi suatu air terjun? Kamu bisa menggunakan Altimeter untuk mengetahui ketinggian air terjun secara akurat dan tepat. Altimeter adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengukur ketinggian suatu titik dari permukaan laut. Altimeter berguna untuk keperluan navigasi dalam penerbangan, pendakian, dan kegiatan yang berhubungan dengan ketinggian.

Hygrometer dan Altimeter sangat berguna untuk membantu kamu mengambil data fisik lingkungan saat penelitian atau praktikum lapangan.

-LabSatu-
0
2.2K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Travellers
TravellersKASKUS Official
23.1KThread11.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.