Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • CH4 Alat Pengecek Kesehatan Anda melalu Kentut yang Anda Keluarkan!

cleansellerAvatar border
TS
cleanseller
CH4 Alat Pengecek Kesehatan Anda melalu Kentut yang Anda Keluarkan!
CH4 Alat Pengecek Kesehatan Anda melalu Kentut yang Anda Keluarkan!

Perkembangan teknologi setiap hari semakin maju. Apalagi dengan adanya proyek kickstart semacam indiegogo dan sebagainya, maka setiap orang berlomba-lomba mengkreasikan idenya dan membuatnya menjadi nyata.

Namun tidak semua proyek kickstart yang ada memuaskan atau sukses dalam pengumpulan dananya. Dan juga tidak semua proyek kickstart tersebut menampilkan alat atau perangkat yang berguna bagi kehidupan manusia. Beberapa diantaranya bahkan terdengar lucu atau tidak masuk di akal, seperti yang terjadi pada alat berikut ini.

Alat ini diberi nama CH4. CH4 ini merupakan alat khusus yang menurut perancangnya mampu mengecek kesehatan kita dari kentut atau gas angin yang kita keluarkan. Alat unik ini penggunaannya juga sederhana cukup Anda pasangkan di bagian belakang pinggang Anda atau di saku belakang celana Anda, tepatnya di sekitar area bokong Anda. Dan alat ini dilengkapi beberapa sensor yang bertugas mendeteksi kentut yang Anda keluarkan.

Dari kentut yang Anda keluarkan dapat dideteksi beberapa macam analisis data seperti makanan apa yang Anda makan lalu berapa jumlahnya serta keadaan kentut Anda. Dari data ini kemudian dikirimkan ke aplikasi bawaan perangkat ini untuk kemudian diproses untuk selanjutnya membuat tips kesehatan bagi Anda sesuai dengan keadaan kentut Anda. Tentu hal ini terdengar lucu dan aneh ya!

Dan nampaknya proyek kickstart CH4 ini kurang berjalan mulus. Alasannya sederhana karena banyak orang tentu tidak mau kentut yang mereka keluarkan diendus dan dideteksi oleh alat semacam ini. Dan lagipula alat ini terdengar sangat aneh dan tidak masuk di akal. Oleh karena itu proyek ini sampai saat ini sendiri baru berhasil mengumpulkan dana sekitar 3.800 USD dari target yang mereka inginkan yakni 180.000 USD.

Bagaimana pendapat Anda? Tertarik mencoba alat satu ini dan mengetahui seberapa sehat Anda melalui kentut yang Anda keluarkan?

Sumber
0
1.9K
21
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.