penceritahidupAvatar border
TS
penceritahidup
“ Be the valley of the Universe, all things will come to you.”
Saya lagi bekerja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari ... karena usaha sendiri, banyak sekali segala - gala elemen usaha yang dikerjakan sendiri ...

Dari buka gerbang ruko ... sampai membersihkan filter AC ... kebanyakan dikerjakan sendiri (walau kadang-kadang waktu ada rejeki lebih memanggil karyawan part time untuk membantu bersih-bersih) ...

Nah berimbas dari pengerjaan dan perencanaan itu ... berpikir juga ah sekarang kan masih sewa lapak ... dan memang sudah sewajarnya uang sewa ... makin lama akan semakin naik ... disitulah berpikir untuk mencari tempat sendiri ...

Duit ... si belum ada ... nah disinilah mulai berpikir ...

Sebelumnya memang sudah belasan tahun terbiasa bekerja ... beberapa kenalan juga bisa memiliki kepercayaan yang cukup baik ... jadi walaupun duit belum ada cukup ... tapi masi ada jalan yang bisa diusahakan ...

Singkatnya menggunakan uang kenalan ... bank ... dan lain lain ... untuk bisa membeli dan mempersiapkan tempat untuk kepemilikan 'sendiri'. Judulnya milik 'sendiri', tapi dibelakang layar banyak sekali campur tangan orang-orang dan pihak-pihak yang membantu.

Untuk perencanaan ini, kebetulan saya membaca sebuah potongan insight dari sebuah buku ... buku itu mengambil dari filosofi Tao Te Ching, dikatakan demikian ...

Instead of trying to be a mountain, teaches the ancient Tao Te Ching, "Be the valley of the universe," In this way, you are restored to wholeness and so "all things will come to you."

Memang dalam buku Tao Te Ching pernah disebutkan ... sesosok orang yang paling rendah hati nya, dia lah yang akan menjadi sesosok orang yang paling 'kaya' ... lihatlah mata air ... saluran air ... sungai ... danau ... semua nya bermuara ke lautan samudra yang letaknya paling 'rendah' di permukaan bumi ini ... demikianlah seseorang bila hendak menjadi besar ... hatinya justru perlu menjadi rendah. Sebuah kenyataan yang berkesan paradoks, tetapi demikianlah adanya.

Baiklah, demikian pun, saya masih tetap dalam kerja dan berusaha sehari-hari ... doakan lancar ya ... Saya pun akan mendoakan kalian agar senantiasa lancar dalam jalan baik kalian.

Semoga bisa bekerja sesuai dengan passion kalian masing - masing, dan memberikan keindahan dalam kehidupan sehari - hari.

Wassalam ♡♡♡

0
1.2K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Heart to Heart
Heart to HeartKASKUS Official
21.6KThread27.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.