Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rezas12Avatar border
TS
rezas12
Emil Krebs orang yang mampu menguasai 68 bahasa secara fasih


Hallo agan agan semua emoticon-Shakehand2kali ini ane akan membahas tentang Emil Krebs gan bukan Emil yang walikota bandung ya gan bukanemoticon-Hammer2 doi menguasai 68 Bahasa gan secara fasih lagi, Keren ga tuh? Yuk langsung ke tkp aja gan emoticon-Ngacir2



Emil Krebs

Emil Krebs adalah orang yang sangat jenius – selama hidupnya dia menguasai 68 bahasa secara fasih, baik berbicara maupun menulis. Ahli kebudayaan Cina berkebangsaan Jerman, lahir pada tahun 1867 di Świebodzice, Lower Silesia ini sejak muda memiliki minat yang luar biasa untuk belajar bahasa asing – Saat lulus SMA, dia sudah mengetahui 12 bahasa. Dia menguasai beberapa bahasa sendirian, jauh melampaui program sekolah dan persyaratan guru.Dia bisa belajar beberapa bahasa secara bersamaan. Serta mempelajari 120 Bahasa lainnya, Emil Krebs sudah meninggal pada tahun 1930 di Berlin namun sampai saat ini masih di kenang karena kemampuannya yang menguasai banyak bahasa tersebut.


Biografi

Pada usia 7 tahun, Emil Krebs menemukan sebuah koran tua dalam bahasa asing. Guru sekolah mengatakan kepadanya bahwa koran itu berasal dari Prancis. Kemudian sekedar bergurau ia menyerahkan sebuah kamus Perancis-Jerman kepada Krebs, yang dikuasai Krebs dalam beberapa bulan. Dia menempuh sekolah dasar di Swiebodzice (di Jerman: Freiburg), dan kemudian dia belajar di gymnasium Swidnica, tempat dia belajar Bahasa Perancis, Latin, Yunani dan Ibrani. Setelah memperoleh ijazah sekolah tinggi pada tahun 1887, dia fasih berbicara dalam 12 bahasa (termasuk bahasa Yunani, Yunani Modern, Turki, Arab, Polandia). Setelah satu semester mempelajari teologi di Universitas Wroclaw, dia mulai belajar hukum di Universitas Berlin. Di Leipzig dia menemukan iklan dari suatu seminar bahasa Orang Timur di Berlin. Bakat bahasanya yang luar biasa diakui di sana. Ini juga merupakan momen, ketika dia mengabdikan dirinya untuk belajar bahasa-bahasa Asia. Dia lulus ujian negara dalam ilmu hukum dan bergabung dengan korps diplomatik.

Pada tahun 1893 Krebs berangkat ke Timur Jauh. Dia ditunjuk sebagai juru bahasa Kedutaan Jerman di Beijing. Selama perjalanan ke Tiongkok, Krebs terus mempelajari bahasa asing. Selama berada di Tiongkok, dia sudah mengenal 40 bahasa. Orang-orang Tiongkok menyebut dia sebagai kamus berjalan. Pada tahun 1914, dia mengaku bahwa dia mengenal 33 bahasa sampai tingkatan yang sangat baik. Beberapa bahasa yang dia kuasai adalah: Bahasa Inggris, Arab, Bulgaria, Tiongkok, Kroasia, Ceko, Denmark, Belanda, Finlandia, Perancis, Yunani, Georgia, Hindi, Spanyol, Jepang, Jawa, Lithuania, Melayu, Manchuria, Mongolia, Norwegia, Armenia, Persia, Polandia, Rusia, Rumania, Serbia, Siam, Swedia, Turki, Urdu, Hungaria dan Italia.

Pada tahun 1917, setelah penutupan kedutaan Jerman, Krebs pindah ke kantor berita di kantor urusan luar negeri. Karyawan di lembaga ini menerima tunjangan keuangan jika mengetahui bahasa asing. Krebs, yang mengaku bahwa dia mengetahui lebih dari 60 bahasa, pada awalnya diperlakukan sebagai penipu. Setelah dia membuktikan kemampuannya, Krebs menerima uang tunjangan tersebut.

Dia menikah dengan Mande Heyne pada tahun 1913. Istri Emil Krebs sangat menyayangi seorang poliglot, yang mengurung diri di kamarnya, mempelajari bahasa baru.

Dia meninggal pada tanggal 31 Maret 1930 akibat stroke, menguasai 68 bahasa dari 120 bahasa yang telah dipelajarinya. Dia dimakamkan di Suedwest-Friedhof, Berlin.

Dia mempelajari beberapa bahasa secara bersamaan, dengan mencari kesamaan di antara sejumlah bahasa tersebut. Sebelum mempelajari suatu bahasa, dia mempelajari sejarah dan budaya orang-orang yang menggunakan bahasa tersebut. Seringkali dia bekerja hingga jam 3.00 pagi. Lembaga penerbit sertifikat bahasa percaya bahwa agar dapat mencapai apa yang disebut kemandirian bahasa, seseorang harus belajar sekitar 1000 jam.

Apa artinya? 1000 jam pelajaran adalah satu jam sehari selama hampir tiga tahun! Mari kita perhatikan bagaimana mungkin ada orang yang tahu beberapa, belasan atau bahkan beberapa puluhan bahasa asing? Menurut perhitungan ini, orang-orang ini tidak akan memiliki cukup waktu seumur hidupnya untuk belajar bahasa-bahasa tersebut. Hampir semua poliglot tidak percaya adanya bakat bahasa, tetapi ada sesuatu yang bekerja secara sistematis. Dasar keberhasilan bagi semua poliglot adalah semangat untuk belajar mandiri dan mengkaji bahasa asing.


Metode Yang Digunakan Emil Krebs

Sebelum meninggal, Krebs telah mengembangkan metode pembelajaran bahasa berdasarkan sistem yang melibatkan pengulangan kata-kata dalam interval waktu tertentu, yang dia temukan dan jelaskan. Dia belum mengembangkannya sampai sempurna, tetapi metodenya ini menjadi dasar bagi terciptanya metode pembelajaran bahasa, antara lain, bagi diplomat dan agen intelijen. Saat ini metode tersebut digunakan di beberapa sekolah bahasa. Dan juga yang dilakukan Emil Krebs untuk menguasai bahasa yang utama adalah memiliki rasa suka terutama pelajaran Bahasa, Sejak duduk di sekolah dasar Emil terbiasa membaca tulisan yang berbahasa asing seperti koran, Tamat sekolah menengah atas Emil Krebs sudah menguasai 12 bahasa kemudian Emil krebs mengamil kursus bahasa, ia mengambil kursus pertama belajar Bahasa Mandarin, Setelah tamat kuliah Seperti yang dikatakan sebelumnya Emil Krebs Menjadi Diplomat yang menghubungkan Jerman Dengan Tiongkok dan inilah yang membuat Emil Menjadi lebih mudah untuk mempelajari bahasa lain, dan Emil krebs juga sering melakukan Perjalanan untuk Menguasai Bahasa yang lain


Penutup Gan


Pada Masa Sekarang mempelajari bahasa asing bisa dikatakan wajib, terutama bagi anak muda. Kemampuan Bahasa asing akan memberikn kesempatan yang lebih luas dalam banyak hal seperti pendidikan dan karir. Selain itu, Mengigat para pemuda adalah tonggak bangsa yang akan melakukan hubungan dengan bangsa lain, Maka sudah seharusnya anak muda belajar bahasa asing, Jangan berpuas diri hanya menguasai Bahasa Ibu.


Sekian Dari ane gan mohon maaf apabila ada informasi yang kurang akurat atau salah salah kata emoticon-Malu (S)
emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star emoticon-Rate 5 Star emoticon-Rate 5 Star


Sumur : www.idntimes.com
metodekrebs.wordpress.com
Wikipedia
Diubah oleh rezas12 20-02-2016 05:42
0
29.5K
56
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.