Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah

zidniiiAvatar border
TS
zidniii
7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah
Tentunya setiap orang akan senang dengan kerukunan umat beragama yang dapat hidup berdampingan tanpa kekerasan walaupun berbeda keyakinan. Apalagi banyaknya teror yang terjadi di banyak negara seperti Belgia, Turki, dan Pakistan yang mengatasnamakan suatu agama, membuat orang-orang semakin rindu dengan perdamaian yang dapat menghilangkan sekat-sekat perbedaan.

Tapi, kamu tidak perlu khawatir. Sekalipun banyak teror yang terjadi dengan atas nama agama, bukan berarti saling memberi kasih sayang kepada sesama umat beragama sudah tidak terjadi lagi di muka bumi ini. Masih banyak umat beragama yang saling menghargai dan menghormati walau berbeda keyakinan. Nah, inilah 7 hal yang membuktikan padamu bahwa keberagaman agama masih dapat hidup dengan berdampingan. Intip yuk!


1. Paus Fransiskus, Imigran Muslim, dan Malam Paskah
7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah
Photo credit: international.sindonews.com

Pada perayaan Kamis Putih menuju proses Paskah, Paus Fransiskus membasuh dan mencium kaki imigran Muslim, Hindu dan Budha. Bagi Paus setiap gerakan teror yang terjadi hanyalah dilakukan orang-orang yang haus darah dan berdiri di balik industri senjata dengan bertujuan menghancurkan tali persaudaraan. Penyucian kaki itu sebagai bentuk simbolis Paus dalam mengikatkan persaudaraan pada mereka. Karena Paus menganggap walaupun berbeda kultur dan agama, semua orang pasti ingin hidup dalam kedamaian.


2. Nyepi, Gerhana, dan Bali
7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah

Sebagai kota dengan mayoritas penduduk beragama Hindu, tentunya banyak orang yang melakukan perayaan nyepi di Bali. Namun, Nyepi kali ini cukup dibilang unik karena bertepatan dengan gerhana matahari total yang menganjurkan umat Islam untuk melakukan sholat sunnah. Ternyata pelaksanaan dua kegiatan keagamaan itu dapat dilakukan beriringan dengan damai. Kamu dapat melihat kan bagaimana umat Islam dan umat Hindu saling menghargai?


3. Perdamaian, Deklarasi, dan Komunitas

9 Maret 2016, ratusan perempuan yang mewakili komunitas perempuan Muslim dan Kristen di Semarang berkumpul bersama dalam acara "Jumpa Hati Perempuan Lintas Agama". Acara ini digelar di halaman Gereja Kristus Raja, dibuka dengan alunan syahdu kalimat-kalimat suci Al-Quran dan Kidung Magnificat Maria.

7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah
Photo credit: beritasatu.com

Semangat toleransi dalam acara ini diperteguh dengan deklarasi empat hal: mewujudkan persaudaraan dan merobohkan sekat-sekat pemisah, bergerak menjadi promotor perdamaian sesuai agama yang diyakini, saling memahami dan mengamalkan ajaran agama masing-masing, serta merajut dialog dan kerjasama dalam gerakan kebudayaan dan kemanusiaan.


4. Salat Jumat, Maulid Nabi, dan Misa Natal
7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah
Photo credit: cdns.klimg.com

Perayaan Natal 2015 kemarin, bersamaan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad dan jatuh pada hari Jumat. Hal ini menjadi kabar yang sangat menggembirakan bagi umat beragama karena dapat membangkitkan kembali sikap toleran untuk saling memberi kedamaian bagi umat beragama. Di Jakarta, wujud kerukunan itu tergambar di Gereja Katedral dan Masjid Istiqlal. Pada saat 25 Desember tidak hanya umat Kristiani yang berduyun-duyun memadati Gereja Katedral, di seberang jalan umat Islam berdatangan memadati Masjid Istiqlal untuk menunaikan salat Jumat.


5. Rusia: Muslim, Kristen dan Yahudi

7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah
Photo credit: republika.co.id

Di negara bagian Rusia, Republik Federal Tatarstan umat Islam, Kristen, dan Yahudi telah hidup damai berdampingan selama berabad-abad. Bahkan bukan hal aneh ketika mendengar suara adzan yang kemudian disusul bunyi lonceng-lonceng di gereja. Mereka juga tidak jarang saling membantu memperbaiki rumah-rumah ibadah apabila terjadi kerusakan. Mereka juga rutin saling mengunjungi ketika umat muslim merayakan Idul Fitri.


6. Perdamaian Dunia dan Tokoh Lintas Agama


Pada tahun 2012 lalu, saat peringatan Hari Perdamaian Dunia ratusan umat lintas agama dari berbagai penjuru dunia berkumpul bersama di Bali. Mereka meresmikan Monumen Global Harmoni sebagai bentuk spirit dalam menyebarkan kedamaian, ketenangan, dan keharmonisan.

7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah
Photo credit: bisnisbali.com

21 September 2015, para tokoh lintas agama: Islam, Hindu, Budha, Kristen, Protestan, dan Katolik kembali memperingati Hari Perdamaian Dunia dengan menggelar doa bersama dan menerbangkan ratusan balon ke udara.


7. Sapi, Umat Kristiani, dan Idul Adha
7 Hal Ini Menyadarkan Agan Kalo Hidup dalam Cinta & Perbedaan Itu Sangatlah Indah
Photo credit: pustakalewi.net

Pada perayaan Idul Adha 1432 H kemarin, sapi-sapi yang akan dikurbankan di Pondok Pesantren Nurul Islam, Surabaya tidak hanya berasal dari umat muslim saja. Jemaat Gereja Pantekosta di Indonesia, Surabaya turut menyumbangkan satu ekor kambing. Ini menjadi pengalaman seru bagi umat Kristiani karena turut serta dalam perayaan Idul Adha. Selain itu, Ketua Yayasan Pondok Kasih juga ikut mendistribusikan 3 ekor sapi dan 13 ekor kambing untuk beberapa masjid dan pesantren di Jawa Timur.

Betapa sikap toleransi itu berhasil membangun perdamaian di antara banyak perbedaan. Sekarang agan sudah tahu kan bahwa agama yang sebenarnya membawa ketenangan, kerukunan, dan kedamaian? Agan juga perlu menanamkan sikap toleransi dan menebar kedamaian ini. Bahkan kalau bisa Agan harus menjadi contoh sehingga jejakmu dapat ditiru orang lain.

Sumber Thread :
Trivia.id


0
1.8K
22
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.