Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Investor Lirik Melimpahnya Sampah di Kabupaten Anambas. Ini yang Akan Mereka Lakukan

ciengkunekAvatar border
TS
ciengkunek
Investor Lirik Melimpahnya Sampah di Kabupaten Anambas. Ini yang Akan Mereka Lakukan
BATAM.TRIBUNNEWS.COM, ANAMBAS - Sampah rumah tangga yang ada di Kabupaten Kepulauan Anambas terbilang melimpah.
Dengan demikian, kondisi tersebut menjadi pekerjaan rumah (PR) yang belum terselesaikan.Baik sampah yang ada di daratan maupun yang ada di laut.
Kondisi tersebut. setidaknya membuktikan masih minimnya kesadaran masyarakt untuk membuang sampah pada tempatnya, hingga ketersediaan tong sampah pada sejumlah titik, menjadi alasan klasik Sampah rumah tangga ini masih banyak ditemukan mengambang di laut.

‎Namun demikian, melimpahnya sampah rumah tangga justru dianggap sebuah peluang bagi investor.
Sri Wahyuni, pemerhati lingkungan di Anambas mengatakan, melimpahnya sampah di Anambas ini dapat menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat Anambas. Caranya, dengan Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) berskala mikro.
‎"Banyak yang dapat dilakukan terhadap sampah yang melimpah ini. Salahsatunya mengkonversi sampah menjadi energi listrik. Ini bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan listrik pada sejumlah desa yang belum teraliri listrik dengan layak," ujarnya Minggu (13/3/2016).
Ia mengatakan, investor asal Jakarta yang belum lama ini berkunjung ke Anambas, sempat melirik potensi sampah yang bertabur, khususnya sampah yang mengambang di laut ini.
Investor yang fokus pada bidang pariwisata itu pun, bahkan menyatakan komitmennya untuk menanamkan modalnya di Anambas ini.
"Beliau masih fokus ke pariwisata. Ada beberapa titik yang membuat Beliau tertarik. Namun, untuk merealisasikan hal itu, lautnya harus bersih terlebih dahulu. Intinya, ada solusi dari melimpahnya sampah ini. Dan dikelola dan dimanfaatkan dengan baik, sehingga tidak terputus mata rantainya," ungkapnya.(*)

http://batam.tribunnews.com/2016/03/13/investor-lirik-melimpahnya-sampah-di-kabupaten-anambas-ini-yang-akan-mereka-lakukan
0
1.6K
21
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.