Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sansa89Avatar border
TS
sansa89
10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi



10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Roma adalah ibu kota negara Italia. Kota ini terletak di hilir sungai Tiber, dekat Laut Tengah.
Sebagai kota terbesar di Italia, Roma mempunyai populasi sebesar 2.823.807 jiwa (2004) dengan hampir 4 juta di daerah metropolitan. Sejarah kota ini sangat panjang, hampir 2.800 tahun. Selama itu, kota ini pernah menjadi pusat Kerajaan Romawi, Republik Romawi dan Kekaisaran Romawi, dan belakangan negara Kepausan, Kerajaan Italia, dan kini Republik Italia.
Romulus dan Remus adalah pendiri kota Roma dalam mitologi Romawi. Dahulu, menurut legenda mereka dipelihara oleh seekor serigala betina hingga mereka menjadi dewasa. Remus dan Romulus adalah anak dari seorang Perawan Vesta Rhea Silvia (anak dari Numitor, raja Alba Longa) dengan dewa Mars. Ketika menginjak usia dewasa, mereka mengetahui asal usul kelahirannya, dan membunuh Amulius, adik Numitor. Alih-alih menunggu hingga waktunya menggantikan Numitor sebagai raja Alba Longa, Remus dan Romulus memutuskan untuk membangun sebuah kota baru. Remus mengingkan untuk membangun kota di Aventine Hill, sedangkan Romulus menginginkan Palantine Hill. Karena berbeda pendapat, Remus dan Romulus bertarung, menyingkirkan Remus. Mereka mendirikan Roma pada 21 April 753 SM dan Romulus menjadi raja pertama Roma.


"Everyday is like holiday in Rome." Rasanya tidak ada yang salah dengan kalimat ini. Roma sebagai salah satu peradaban terbesar di dunia telah memberikan banyak sekali pengaruh pada dunia hingga saat ini. Dengan bangunan istana-istana yang indah, gereja , basilika kuno, monumen Romawi kuno, patung, dan air mancur, semua ini menjadi daya tarik tersendiri bagi kota Roma yang ada di Italia. Roma, sebagai salah satu kota abadi di Italia sangat cocok dijadikan sebagai destinasi wisata terbaik karena kaya akan warisan sejarah dengan atmosfer kosmpolitan. Mau tau apa aja tempat wisata di Roma, Italia yang harus dikunjungi?
Inilah daftar 10 tempat wisata di Roma, Italia yang harus Anda kunjungi.




1. Colosseum

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Colosseum adalah bangunan terbesar dan paling terkenal di Roma sehingga menjadikannya tempat wisata di Roma, Italia yang paling populer dan ramai dikunjungi. Pembangunan Colosseum dimulai oleh Kaisar Vespasian dari dinasti Flavianus pada tahun 72 Masehi dan diselesaikan oleh anaknya, Titus pada tahun 80 Masehi. Tempat yang mampu menampung sekitar 50.000 penonton ini memiliki 80 buah pintu sehingga pengunjung dapat dengan mudah memasuki bangunan fantastis ini. Saat ini, Colosseum merupakan objek wisata utama di Roma yang dikunjungi ribuan wisatawan setiap harinya.

2. St. Peter’s Basilica

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Basilika Santo Petrus adalah sebuah gereja besar yang telah menjadi tempat wisata di Roma, Italia yang paling populer. Gereja ini memiliki ketinggian interior hingga 120 meter, ketinggian ini cukup membuat pesawat ruang angkasa beserta roket pendorongnya berdiri di dalamnya.
Basilika berdiri di atas situs tradisional di mana Peter, rasul yang dianggap paus pertama disalibkan dan dikuburkan. Konstruksi bangunan Basilika dimulai pada tahun 1506 dan selesai pada tahun 1615. Banyak pekerja seni yang ikut dalam perancangan bangunan ini seperti misalnya Michelangelo dan Bernini.


3. Pantheon

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Pantheon adalah salah satu bangunan Romawi yang dijaga keutuhannya hingga saat ini. Tempat yang berfungsi sebagai Gereja Katolik Roma sejak abad ke-7 ini awalnya dibangun pada tahun 126 AD sebagai kuil untuk semua dewa Romawi. Pantheon terdiri dari bangunan berbentuk serambi melingkar super besar dengan tiga jajaran granit Korintus. Serambi ini memiliki kubah beton dengan pembukaan pusat (oculus) ke langit. Pantheon telah berusia kurang lebih 2.000 tahun dan tetap berdiri megah hingga sekarang.

4. Vatican Museum

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Didirikan oleh Paus Julius II pada abad ke-6, Museum Vatikan yang terletak di dalam kota Vatikan menawarkan beberapa peninggalan dunia yang paling penting. Hal-hal menarik yang bisa Anda temukan di museum ini di antaranya tangga spiral, kamar Raphael, dan Sistine Chapel yang indah. Di bawah perlindungan Paus Julius II, langit-langit kapel dilukis oleh Michelangelo pada tahun tahun 1508 hingga 1512. Pada tahun 2013, dalam setahun tercatat museum ini dikunjungi lebih dari 5,5 juta wisatawan dari berbagai penjuru dunia.

5. Trevi Fountain

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Selesai dibangun pada tahun 1762 oleh Nicola Salvi, Trevi terkenal sebagai air mancur Baroque dengan komposisi mitologis patung Neptunus, dewa laut yang diapit oleh dua Triton. Dibangun dengan tinggi 26,3 meter dan lebar 49,15 meter, air mancur ini sudah sering masuk dalam beberapa film Hollywood terkenal.
Konon, siapa saja yang melempar koin ke air mancur ini dengan tangan kanan di atas bahu kiri bisa kembali lagi ke Roma suatu hari. Uang koin senilai sekitar 3.000 Euro dilemparkan ke air mancur ini setiap harinya. Koin yang terdapat dalam air mancur ini digunakan untuk mensubsidi supermarket di Roma yang membutuhkan bantuan. Namun sayangnya, terkadang koin dalam jumlah besar ini dicuri oleh orang yang tidak bertanggung jawab.


6. Spanish Steps

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Spanish Steps adalah tangga yang benar-benar monumental dan terdiri dari 135 anak tangga. Anak tangga ini dibangun dengan dana dari Perancis pada tahun 1721-1725 untuk menghubungkan antara Kedutaan Bourbon Spanyol dan Gereja Trinita dei Monti yang berada di bawah naungan raja-raja Bourbon dari Perancis. Tangga ini dirancang oleh arsitek Francesco de Sanctis dan Alessandro Specchi. Tempat wisata di Italia ini juga sering kali digunakan sebagai tempat syuting film, salah satunya adalah film Hollywood The Man From U.N.C.L.E..

7. Roman Forum

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Roman Forum terletak di lembah kecil antara Palatine dan Capitoline Hills. Roman Forum sendiri sudah berdiri selama berabad-abad dan penuh dengan nilai sejarah karena tempat ini adalah pusat politik, administrasi dan agama Roma. Di sini, terdapat situs-situs tertua dan paling penting di Roma. Setiap tahunnya, tempat wisata di Italia yang dikenal sebagai tempat pertemuan paling terkenal di dunia sepanjang sejarah ini mampu menarik 4,5 juta wisatawan dari segala penjuru dunia.

8. Castel Sant’Angelo

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Castel Sant’Angelo mulanya merupakan makam Kaisar Hadrian yang dibangun antara tahun 135 dan 139 Masehi. Bangunan ini dulunya digunakan sebagai penjara hingga tahun 1870, tetapi sekarang difungsikan sebagai museum. Sebagai salah satu tempat tujuan wisatawan dari seluruh dunia, tempat wisata ini dibuka setiap hari Selasa sampai Minggu, mulai dari pukul 9.00 pagi sampai pukul 6.30 malam. Sayangnya, saat Natal dan tahun baru, tempat ini tidak dibuka untuk umum.

9. Piazza Navona

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Piazza Navona adalah salah satu bangunan yang paling terkenal di Roma. Piazza Navona didirikan menjelang akhir abad ke-15 dengan tetap mempertahankan bentuk dari Stadium of Domitian yang dulunya pernah berdiri di sini. Dibangun oleh Kaisar Domitianus pada tahun 86 Masehi, stadion ini memiliki arena yang lebih besar dari Colosseum dan sering digunakan sebagai lokasi berbagai macam festival atau acara olahraga.
Bangunan di sekitarnya berbentuk persegi, tempat para penonton duduk. Atraksi utama Piazza Navona adalah trio air mancur yang menghiasi alun-alun, yang terbesar adalah Fontana dei Quattro Fiumi, dibangun antara 1647 dan 1651 atas permintaan Paus Innocent X.


10. Campo de’ Fiori

10 Tempat Wisata di Roma, Italia yang Wajib untuk Dikunjungi

Campo de’ Fiori adalah area berbentuk persegi panjang di selatan Piazza Navona yang digunakan sebagai pasar saat siang hari, dan digunakan sebagai tempat berpesta bagi para mahasiswa dan wisatawan saat malam hari. Arti dari nama tempat ini adalah “Field of Flowers” yang pertama kali diberikan pada abad pertengahan ketika kondisi daerah ini masih berupa padang rumput.
Setiap hari (kecuali hari Minggu), pada siang hari lokasi ini merupakan pasar tempat orang menjual sayur. Para penduduk sekitar dapat menemukan produk makanan yang segar seperti ikan, daging, sayur, dan rempah-rempah di sini.


Spoiler for sumber:


Quote:
upinsky
upinsky memberi reputasi
1
6.6K
32
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.