Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

freakmoccy85Avatar border
TS
freakmoccy85
Para Wanita Ternyata Lebih Gila Handphone Dibanding Pria!
Handphone atau Ponsel memang saat ini sudah menjadi kebutuhan penting yang tidak bisa kita lupakan. Jika sehari saja kita hidup tanpa ponsel rasanya pasti seperti terpisah dari dunia nyata. Yap ponsel yang semakin lama semakin berkembang ini tentu saja menjadikan kita sebagai para pengguna lebih membutuhkan ponsel dari pada sebelumnya. Seperti yang kita lihat Kaum adam yang selama ini kita liat sebagai pengguna ponsel terbanyak didunia sehari-hari baik untuk berbisnis ataupun berkomunikasi. Nah tapi seiring dengan berkembangnya teknologi, ternyata fakta tersebut berubah perlahan-lahan. Kaum hawa teryata lebih menggila ketika menggunakan ponsel ketimbang para pria loh.

Para Wanita Ternyata Lebih Gila Handphone Dibanding Pria!


Memang kita tau bahwa pada jaman sekarang saja setiap kita bertemu sosok wanita dijalan pastinya kita melihat mereka sedang menggunakan ponsel/smartphone mereka. Apalagi di negara kita sekarang smartphone sejuta umat Blackberry sudah menyebar ke seluruh pelosok. Baik dari kalangan anak kecil yang masih SD, remaja, mahasiswa, wanita karir atau bahkan nenek-nenek pun memegang ponsel tersebut. Untuk waktu penggunaan smartphone mereka saja, wanita lebih aktif dan sering dibandingkan para pria loh. Berdasarkan studi terbaru, 45 persen dari perempuan berusia antara 7 tahun dan 15 tahun menggunakan ponsel smartphone setiap hari, sedangkan laki-laki hanya 35 persen.

Karena memang sifat wanita yang selalu ingin serba praktis dan memegang sesuatu/gadget yang mempunyai bentuk kecil dan ringan, tentu saja ponsel dengan fitur seperti smartphone saat ini lebih digandrungi ketimbang para pria. Selain dari sisi smartphone, untuk masalah perangkat, wanita cenderung memilih sesuatu yang easy use dan ringan. Yap dibanding laki-laki yang lebih memilih punya komputer sendiri, perempuan kemungkinan lebih memilih MP3 player dan laptop. Hasil studi ini terungkap dalam penelitian yang dilakukan oleh perusahaan riset pasar, Mintel. "Perempuan lebih mungkin menggunakan smartphone dibandingkan laki-laki karena mereka cenderung tertarik pada gadget yang mempromosikan komunikasi dan kolaborasi. Sementara laki-laki lebih memilih perangkat hiburan," jelas analis teknologi di Mintel, Samuel Gee.

Para Wanita Ternyata Lebih Gila Handphone Dibanding Pria!

Para Wanita Ternyata Lebih Gila Handphone Dibanding Pria!


Lebih menyedihkan lagi, para orang tua jaman sekarang sudah membekali anak perempuan mereka yang masih duduk di bangku SD dan SMP untuk mempunyai ponsel canggih. Mungkin tujuan mereka baik yaitu untuk menjaga komunikasi antar orang tua dan anak, tapi kalau dibekali dengan ponsel dengan fitur seperti smartphone, bukankah sang anak perempuan yang masih rentan teknologi akan bisa membawa dampak buruk? Media sosial seperti Facebook, Twitter bahkan BBM ditambah lagi We chat, Line, WhatsApp bisa menjadi sarana berbahaya bagi anak perempuan yang masih dibawah umur. Yah mau bagaimana lagi, inilah akibat perkembangan jaman yang semakin maju.

Para Wanita Ternyata Lebih Gila Handphone Dibanding Pria!


Komunikasi antar orang tua memang penting, tapi bukankah lebih penting adalah interaksi langsung dengan mereka? Sepertinya interaksi pada tahun 90an lebih baik dari pada era milenium ini. Wanita memang lebih gila daripada lelaki *ups.

News Powered By Indonesiaamers.
0
1.9K
20
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.